ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Keep On Tri – Satu Paket Untuk Semua Kebutuhan Lifestyle Kamu

Keep On Tri Header

Gadgetren – Tri merupakan sala satu operator yang hingga saat ini masih menawarkan paket internet sangat murah dengan masa aktif panjang.

Kartu Tri terkenal dengan produk Always On mereka yang menghadirkan masa aktif hingga 1 tahun dan bonus kuota internet sehingga tidak perlu pusing memikirkan harus perpanjang setiap bulan. Menariknya kini Tri punya penawaran baru buat kamu pengguna smartphone bernama Keep On Tri.

Biasanya kamu harus membeli paket yang berbeda-beda untuk bisa memenuhi segala kebutuhan komunikasi kamu dengan tetap hemat seperti membeli paket internet, telepon, SMS, atau lainnya. Nah kini Tri punya paket yang menggabungkan semua hal tersebut menjadi satu sehingga kamu tidak perlu kerepotan mengaktivasi satu per satu.

Apa Itu Keep On Tri?

Keep On Tri adalah paket isi ulang yang lengkap sekali untuk memenuhi kebutuhan hiburan kamu. Dengan menggunakan paket satu ini kamu bisa dengan puas berinternetan, bertelepon ria, streaming film hingga bermain game kesukaan tanpa harus mendaftarkan semuanya yang pasti tentu menjadi lebih mahal juga.

Cukup dengan membayar Rp 59.000 saja (berlaku hingga 30 hari) kamu mendapatkan kuota internet 8GB, 100 menit dan SMS ke semua operator, akses VIU/GenFlix/KlikFilm, dan ribuan game TriXogo yang sudah bekerja sama dengan Tri. Maka dari itu semua yang kamu butuhkan sudah langsung lengkap dengan hanya sekali daftar paket Keep On Tri.

Kalau kamu masih merasa kurang pas dengan kuota yang ditawarkan, banyak varian paket yang bisa kamu pilih sesuai harganya. Untuk itu berikut rincian harga beserta kuota yang kamu dapatkan di Keep On Tri.

Harga Paket Keep On Tri

PaketHarga
3GB + 10min + 10sms + Trixogo + VIU/KlikFilm/GenFlix 3 HariRp19.000
5GB + 20min + 20sms + Trixogo + VIU/KlikFilm/GenFlix 7 HariRp29.000
8GB + 100min + 100sms + Trixogo + VIU/KlikFilm/GenFlix 30 HariRp59.000
18GB + 100min +100sms + Trixogo + VIU/KlikFilm/GenFlix 30 HariRp99.000

Cara Aktivasi

Cara pendaftarannya cukup mudah kok, kamu tinggal melakukan panggilan dengan kode dial *123*4# atau melalui aplikasi Bima+ dan memilih kategori HotSale. Sayangnya buat kamu pelanggan pascabayar belum bisa menikmati penawaran ini karena belum tersedia.

Selain itu jangan lupa untuk registrasi dan membuat akun terlebih dahulu di aplikasi VIU, GenFlix, atau KlikFilm untuk kamu yang ingin menonton film. Satu hal yang perlu kamu ketahui seluruh layanan yang ada akan menghabiskan kuota internet yah sehingga bukan tanpa batas.

Kalau kamu ingin mengetahui berapa banyak sisa kuota yang ada, kamu bisa mengirimkan SMS dengan format INFO(spasi)SUPERKOMBO ke 234 atau melalui aplikasi Bima+ yang sudah sangat lengkap dalam memberitahukan informasi tentang kartu Tri kamu.

Bagaimana menurut kamu? Apakah kuota ini terbilang memenuhi kebutuhan internet atau lebih memilih kuota reguler saja?

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar