ASUS TUF Gaming FX507
Berita

Terungkap Spesifikasi Hardware Nokia 8 dengan Snapdragon 835

Beberapa hari lalu, HMD Global telah meluncurkan smartphone Nokia bersistem operasi Android pertama di dunia yang bernama Nokia 6. Smartphone ini telah dilengkapi dengan sistem operasi Android 7.0 Nougat, prosesor Snapdragon 430, RAM 4 GB, dan penyimpanan internal 64 GB.

Menariknya, baru-baru ini dikabarkan bahwa HMD Global akan meluncurkan smartphone Android Nokia flagship pada tanggal 26 Februari 2017 di ajang Mobile World Congres 2017. Smartphone flagship ini memiliki codename Nokia Supreme dan akan bernama Nokia 8 ketika diluncurkan secara resmi.

Smartphone ini akan dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon 835, penyimpanan internal dengan pilihan 64 GB atau 128 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 256 GB, dan layar 5,7 inci Super AMOLED beresolusi Quad HD (2.560 x 1.440 piksel). Menurut kabar, layarnya akan berbentuk datar dan tidak akan ada lengkungan di kedua sisinya.

Soal urusan fotografi, HMD Global ingin menyajikan kamera belakang beresolusi 24 dengan OIS, super EIS, dan Dual-LED Flash. Sementara kamera depannya akan mmeiliki resolusi 12 MP. Selain itu, Nokia 8 akan disematkan sistem operasi Android 7.0 Nougat.

[Sumber : GSMArena]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar