Gadgetren – Beredar kabar Huawei Tiongkok akan mengembangkan teknologi berbasis Artificial intelligence (Al) untuk peternakan babi dan tambang batu bara.
Isu ini pun kini menjadi pemberitaan dan banyak dikaitkan dengan kondisi Huawei yang tengah mengalami penurunan performa penjualan handphone lantaran kebijakan Amerika Serikat yang melarang Huawei menggunakan Google Mobile Service (GMS).
Netizen pun banyak yang mengasumsikan bahwa Huawei bakal banting setir sebagai vendor penyedia teknologi AI yang dapat membantu pekerjaan manusia atau industri. Mendengar informasi yang masih simpang siur ini, tim Gadgetren kemudian mengonfirmasi secara langsung kepada pihak Huawei Indonesia.
Menanggapi hal tersebut, pihak Huawei Indonesia menjelaskan bahwa pemberitaan terkait Huawei Tiongkok yang mengembangkan teknologi AI untuk peternakan babi dan tambang batu bara dihubungkan sebagai strategi lain karena penjualan handphone merosot adalah hal yang berbeda.
“Pemberitaan yang beredar di BBC itu misleading, tentunya Huawei akan senantiasa mengembangkan teknologi yang berbasis AI di bidang manufaktur, pendidikan, pertanian, dan pertambangan,” ujar perwakilan Huawei Indonesia.
Sementara Huawei Indonesia sendiri masih akan terus memproduksi beragam perangkat handphone, tablet, dan gawai lainnya di Tanah Air. Dengan begitu, pelanggan dan pengguna Huawei tak perlu khawatir terkait pemberitaan bahwa vendor asal Tiongkok itu akan berhenti memasarkan handphone dan produk-produk lainnya.
“Pengembangan teknologi AI yang mendukung industri dan bisnis Huawei tidak ada hubungannya dengan produksi dan penjualan handphone,” tambah Perwakilan Huawei.
Sebagai vendor handphone yang juga beroperasi di Indonesia, Huawei hingga kini diketahui masih aktif melakukan penjualan produk gawai seperti yang terbaru tablet HUAWEI MatePad T10 dan HUAWEI MatePad New.
Sebelumnya Huawei Indonesia juga telah memberikan penyegaran untuk laptop terbarunya melalui MateBook D14 yang menggunakan Intel Core Gen 10 dengan penawaran diskon Rp 1 Juta serta promosi menarik untuk handphone flagship HUAWEI Mate 40 Pro. Ke depannya diperkirakan Huawei juga akan meluncurkan tablet HUAWEI MatePad R terbaru ke Tanah Air.Â
Di tahun 2021, produk tablet bakalan gencar dipasarkan oleh Huawei Indonesia untuk memenuhi kebutuhan bekerja dan belajar jarak jauh akibat COVID-19. Hal tersebut telah dikonfirmasi melalui Patrick Ru selaku Country Head of Huawei CBG Indonesia.
Tinggalkan Komentar