ASUS TUF Gaming FX507
Smartphone

Sony Xperia Z – Smartphone Android Kelas Atas dari Sony yang Tahan Air dan debu

Kehadiran Sony Xperia Z di tanah air memang telah mendapatkan perhatian yang cukup baik, karena memiliki fitur utama yang dicari sebagian orang. Fitur utama yang menarik dari sony Xperia Z adalah tahan air dan debu. Ketahanan kedua fitur ini telah diuji coba oleh militer dan sudah mendapatkan sertifikasi IP55 serta IP57 yang merupakan sertifikasi untuk anti air dan anti debu

Sony Xperia Z dapat bertahan di dalam air pada kedalaman 1 meter selama 30 menit. Selain itu dalam smartphone ini dibenamkan teknologi Mobile BRAVIA Engine 2 yang membuat layar 5 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel menjadi jernih. Sony Xperia Z telah dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Quad Core 1,5 GHz, RAM 2 GB, dan telah menggunakan sistem operasi Android versi Jelly Bean (4.2).

Untuk spesifikasi teknis dari ponsel Xperia Z adalah sebagai berikut:

  • 5″ 1080 x 1920 Reality Display dengan Sony Mobile BRAVIA Engine 2 dan Timescape UI
  • Prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Quad Core 1,5 GHz
  • GPU Adreno 320
  • 2 GB RAM
  • Kapasitas internal 8 atau 16 GB serta mampu ditambah kapasitas eksternal microSD 32 GB
  • Kamera belakang 13 Megapiksel dan kamera depan 2,2 megapiksel
  • Konektifitas Micro USB 2.0 , Bluetooth, Wifi dan NFC
  • Anti debu dan anti air dengan kedalaman 1 meter selama 30 menit
  • Sudah dilengkapi dengan Android versi Jelly Bean (4.2)

Berdasarkan spesifikasi yang terlihat di atas bahwa smartphone ini memiliki hardware cukup tinggi. Selain spesifikasi hardware yang tinggi, desain dari ponsel Xperia Z menurut saya masih mengusung konsep Sony yang menampilkan aura sederhana namun elegan dan ukurannya memang cukup lebar namun masih nyaman ketika digenggam di tangan ataupun sedang dibawa. Dari segi tampilan antarmuka yang diusung oleh ponsel buatan Sony ini terlihat mewah. Selain itu Android pada smartphone besutan Sony ini memiliki desain khas minimalis dan elegan.

Bagi pembaca yang ingin melihat tampilan dari smartphone ini dapat melihat pada gambar dan video di bawah ini:

sony_xperia_z_large

Menurut saya Xperia Z ini cukup bagus melihat fitur-fitur yang ditawarkan. Fitur tahan air akan berguna ketika pengguna menggunakan Sony Xperia Z ini saat hujan atau berada di daerah yang banyak air seperti pantai. Smartphone ini sudah dijual di toko seluruh Indonesia dengan harga Rp 6.225.000,-

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar