Gadgetren – Jika membutuhkan koneksi internet tanpa putus, kamu mungkin bisa melirik paket Unlimited MAX yang belum lama diperkenalkan oleh Telkomsel untuk para pelanggan PraBayar.
Paket data dari Telkomsel ini bakal memanjakanmu saat melakukan streaming video, chatting, akses ke sosial media, hingga bermain game online dengan kuota internet hingga 70GB yang dibanderol mulai dari Rp 25.000.
Selain itu, Telkomsel di sisi lain pun akan memberikan bonus berupa akses internet unlimited setelah kuota habis beserta tambahan berbentuk kuota aplikasi yang akan membuat pengalaman pemakaian ke sejumlah aplikasi tak berkurang.
Dukungan jaringan yang lebih beragam juga akan menanti saat mau berlangganan Paket Unlimited MAX sehingga kamu bisa memanfaatkannya di berbagai model dan tipe handphone mulai dari lawas hingga terbaru.
Lalu apa sebenarnya Paket Unlimited MAX dari Telkomsel ini? Apa saja benefit yang ditawarkannya? Berikut penjelasan lengkap mengenai hal tersebut buat kamu yang belum pernah mendengarnya.
Apa Itu Paket Unlimited MAX Telkomsel?
Unlimited MAX adalah paket data khusus yang dirancang untuk para pelanggan Telkomsel PraBayar yang mana secara khusus berisi data internet bulanan serta Kuota Unlimited Apps.
Di dalam paket dari Telkomsel ini terdapat kuota utama lokal dan nasional yang dapat dipakai untuk mengakses internet di semua jenis jaringan (baik itu 2G, 3G, 4G, maupun generasi baru 5G) selama 24 jam penuh tanpa pembagian waktu.
Kuota utama nantinya akan berlaku sebagai batas pemakaian wajar atau FUP (Fair Usage Policy) sehingga kamu tetap bisa mengakses jaringan internet secara bebas ketika sudah habis tetapi dengan kecepatan yang diturunkan menjadi 64/128Kbps.
Ditambah lagi, kamu pun tak perlu takut pengalaman pemakaian beberapa aplikasi populer akan berkurang karena terdapat Kuota Unlimited Apps yang otomatis aktif setelah kuota utama habis. Dengan Kuota Unlimited Apps, kecepatan akses ke beberapa aplikasi pilihan tetap maksimal dan baru akan ikut berkurang hingga 64/128Kbps setelah batas pemakaian wajarnya terlampaui.
Yang cukup menarik, kita pun tak hanya akan memperoleh kedua jenis kuota tersebut. Paket Unlimited MAX Telkomsel juga menawarkan kuota tambahan dengan jenis berbeda-beda untuk setiap pilihan seperti kuota lokal untuk nonton, chat, maupun sosmed (sosial media) yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.
Kamu yang baru menggunakan layanan Telkomsel PraBayar dengan masa aktif kurang dari 6 bulan bahkan berkesempatan meminang pilihan lebih terjangkau, yakni mulai dari Rp 25.000. Sementara jika pelanggan lama hanya bisa mengaktifkan paket di atas Rp 50.000.
Daftar Paket Unlimited MAX Telkomsel
Paket | Benefit | Harga |
Unlimited MAX 7GB | – Kuota utama 0,5GB – Kuota utama lokal 3,5GB – Kuota chat lokal 3GB – Kuota Unlimited Apps untuk – WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX | Rp 25.000 |
Unlimited MAX 12GB | – Kuota utama 1GB – Kuota utama lokal 6GB – Kuota sosmed lokal 5GB – Kuota Unlimited Apps untuk WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX | Rp 35.000 |
Unlimited MAX 22GB | – Kuota utama 2GB – Kuota utama lokal 13GB – Kuota sosmed lokal 7GB – Kuota Unlimited Apps untuk WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX | Rp 55.000 |
Unlimited MAX 35GB | – Kuota utama 2GB – Kuota utama lokal 23GB – Kuota nonton lokal 10GB – Kuota Unlimited Apps untuk WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX, MAXstream, Instagram, Facebook, YouTube, Vidio, Mola TV, VIU, Lionsgate Play, Amazon Prime Video, Disney+ Hotstar | Rp 75.000 |
Unlimited MAX 51GB | – Kuota utama 3GB – Kuota utama lokal 35GB – Kuota nonton lokal 13GB – Kuota Unlimited Apps untuk WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX, MAXstream, Instagram, Facebook, YouTube, Vidio, Mola TV, VIU, Lionsgate Play, Amazon Prime Video, Disney+ Hotstar | Rp 105.000 |
Unlimited MAX 70GB | – Kuota utama 5GB – Kuota utama lokal 50GB – Kuota nonton lokal 15GB – Kuota Unlimited Apps untuk WhatsApp, LINE, Zoom, TikTok, MusicMAX, GameMAX, MAXstream, Instagram, Facebook, YouTube, Vidio, Mola TV, VIU, Lionsgate Play, Amazon Prime Video, Disney+ Hotstar | Rp 125.000 |
Setiap pilihan dalam Paket Unlimited MAX Telkomsel menariknya berlaku dengan masa aktif selama 30 hari. Selain itu, di dalamnya juga sudah termasuk langganan Disney+ Hotstar selama sebulan.
Hanya saja perlu diingat bahwa ketersediaan Paket Unlimited MAX akan berbeda-beda tergantung wilayah tempat tinggal pelanggan Telkomsel berada. Kamu dalam hal ini bisa mengecek dan membelinya secara langsung melalui kode UMB maupun aplikasi MyTelkomsel.
Cara Mengaktifkan Paket Unlimited MAX Telkomsel
Melalui UMB
- Buka Dialpad atau aplikasi telepon
- Ketik Kode USSD *363#
- Tekan tombol Panggil
- Cari dan pilih Paket Unlimited MAX Telkomsel yang diinginkan
- Pilih Beli dan ikuti petunjuk selanjutnya
Saat memakai UMB (USSD Menu Browser), ketik angka yang sesuai dilanjutkan dengan menekan tombol Kirim untuk memilih opsi, menu, maupun paket internet yang ingin dibeli di dalamnya.
Melalui MyTelkomsel
- Pasang aplikasi dari Google Play Store atau Apple Apps Store jika belum punya
- Login memakai nomor Telkomsel yang dimiliki
- Gunakan tautan yang dikirim melalui nomor telepon atau email untuk verifikasi
- Di halaman utama, klik Belanja
- Cari bagian Pilihan Paket Kuota
- Gulir ke bawah dan klik tombol Lihat Semua
- Cari dan pilih Paket Unlimited MAX Telkomsel yang menarik
- Klik tombol Beli
- Pilih metode pembayaran yang akan dipakai
- Ketuk tombol Bayar
Kamu tak perlu khawatir jika tidak menemukan Paket Unlimited MAX karena bisa juga membelinya dalam bentuk kartu perdana (starter pack). Jika memang lokasi belum tersedia, kamu pun dapat memilih paket lain Telkomsel yang notabene jenisnya sangat banyak.
Saya cari cari kuota UnlimitedMax tapi kok enggk ada? Itu cari nya dimana?