ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Review Smart Home

Review IT Smart LED Bulb dan Lightstrip – Ubah Suasana Ruangan Sesuka Hati

Review IT Smart LED Bulb dan Lightstrip

Review IT Smart LED Bulb dan Lightstrip
  • Fitur - 10/10
    10/10
  • Software - 9/10
    9/10
  • Desain - 9/10
    9/10
9.3/10

Ringkasan

IT Smart LED Bulb dan Lightstrip bawa ragam fitur yang bakal membuat hidup lebih nyaman karena pencahayaannya dapat diatur sesuai dengan kebutuhan sesukanya.

Yang Disukai

  • Terang dan nyaman di mata
  • Banyak opsi bawaan
  • Fitur automation yang fleksibel
  • Pemasangan mudah

Yang Tidak Disukai

  • Pairing terkadang sulit
  • Aplikasi masih suka macet

Gadgetren – Menemani produk smart home lainnya seperti kamera pengawas pintar, Immersive Tech turut memiliki dua produk pencahayaan pintar meliputi IT Smart LED Bulb dan IT Smart LED Lightstrip.

Kedua produk ini tidak hanya memiliki konsumsi daya yang rendah saja melainkan juga dibekali berbagai fitur yang dapat membuat hidup lebih nyaman. Salah satunya tentu berupa dukungan pencahayaan dalam berbagai warna.

Dibanderol seharga Rp 179.000 untuk IT Smart LED Bulb dan Rp 329.000 untuk IT Smart LED Lightstrip, kedua produk ini bisa menjadi pilihan menarik bagi kamu yang ingin membuat suasana ruangan lebih menyenangkan dan tidak membosankan.

Untuk lebih jelas bagaimana IT Smart LED Bulb dan IT Smart LED Lightstrip bekerja serta fitur-fitur yang dibawanya, berikut ulasan dari tim Gadgetren.

Secara keseluruhan, kedua produk ini mempunyai fitur yang kurang lebih serupa. Hanya saja skenario penggunaannya akan berbeda yang mana IT Smart LED Bulb seperti namanya lebih diperuntukkan untuk memberikan pencahayaan ruangan secara lebih menyeluruh.

IT Smart LED Bulb 9W - 1

Memiliki kekuatan mencapai 806 lumens dengan konsumsi daya hanya 9 Watt, lampu pintar ini mampu menerangi seluruh sudut ruangan sehingga memberikan pencahayaan yang nyaman dalam keseharian sambil tetap hemat energi.

Dari segi desain, lampu pintar ini tidak terlihat jauh berbeda dibandingkan lampu LED pada umumnya dengan ukuran fitting E27 sehingga cocok untuk digunakan pada berbagai dudukan lampu. Secara bawaan, IT Smart LED Bulb akan menghasilkan cahaya dengan temperatur dingin atau putih.

Untuk mode lampu putih, IT Smart LED Bulb bisa dikatakan mampu menghasilkan pencahayaan yang sangat baik dan terang. Hanya saja jika menggunakan mode lampu RGB, sayangnya tingkat keterangannya jauh lebih redup walaupun memang masih cukup untuk menerangi area sekitarnya.

IT Smart LED Bulb 9W - 5

Sementara itu, IT Smart LED Lightstrip lebih cocok digunakan sebagai pencahayaan tambahan yang lebih lokal untuk memberikan sentuhan personal maupun suasana yang berbeda. Oleh karena itu keduanya dapat digunakan bersama-sama secara harmonis antara satu sama lainnya.

Memiliki panjang hingga 2 meter, IT Smart LED Lightstrip bisa menghiasi berbagai perabotan rumah seperti meja dengan cukup mudah. Apalagi bisa digabungkan juga dengan IT Smart LED Lightstrip lain untuk menjadi satu kesatuan karena tersedia port penghubung jika ingin lebih panjang lagi.

IT Smart LED Lightstrip - 2

IT Smart LED Lightstrip hadir dengan desain fleksibel dengan permukaan yang tertutupi oleh bahan seperti silikon agar komponen di dalamnya tetap terjaga secara aman dari benturan atau lainnya. Pada bagian belakangnya pun sudah terpasang plester dua sisi sehingga siap langsung ditempelkan ke permukaan yang diinginkan.

Untuk kekuatan cahayanya sendiri mencapai 250 lumens dengan konsumsi daya sebesar 5 Watt saja. Alhasil cahaya yang dihasilkan memang hanya menerangi area sekitar saja untuk memberikan sentuhan yang lebih personal ketimbang seperti lampu bohlam yang memenuhi ruangan.

IT Smart LED Lightstrip - 5

Selain itu, IT Smart LED Lightstrip juga harus dihubungkan terlebih dahulu ke hub yang berfungsi sebagai pengendali dan penghubung ke power adapter untuk sumber daya. Baik hub maupun power adapter pun sudah turut tersedia dalam paket penjualan. Pada hub tersedia tombol on/off, pilihan mode pencahayaan, serta mode ritme musik yang bisa digunakan langsung.

Namun agar bisa menggunakan kedua produk smart home ini secara maksimal, tentu perlu dilakukan pairing terlebih dahulu ke aplikasi IT Smart yang bisa diunduh dari Google Play Store maupun Apple App Store ke handphone.

Proses pairing sendiri sebenarnya terbilang mudah, namun saya sedikit kesulitan saat harus reset keduanya untuk masuk ke mode pairing. Dalam petunjuknya disebutkan bahwa saya harus mematikan dan menyalakan lampu sebanyak tiga kali hingga lampu menjadi berkedip cepat yang berarti sudah siap untuk dihubungkan ke aplikasi.

IT Smart LED Bulb Pairing

Hanya saja, saya perlu melakukannya beberapa kali sebelum akhirnya sukses masuk ke mode pairing. Untungnya proses selanjutnya sangat mudah sekali karena aplikasi akan secara otomatis melakukan konfigurasi dan langsung siap digunakan.

Baik IT Smart LED Bulb dan IT Smart LED Lightstrip menyediakan fitur yang kurang lebih sama pada aplikasi IT Smart. Yang paling utama tentunya pengaturan pencahayaan yang meliputi tingkat keterangan dan keredupan, warna RGBWW, temperatur warna, serta penjadwalan.

Selain mengatur warna dan tingkat kecerahan secara manual, aplikasi IT Smart juga menyediakan beberapa Scene yang bisa dipilih untuk disesuaikan dengan kebutuhan secara instan seperti pencahayaan untuk bekerja, membaca, malam hari, hingga berpesta.

IT Smart LED Bulb Setting

Dapat diaturnya warna dan tingkat kecerahan sesukanya tentu menjadi keunggulan utama dibandingkan lampu konvensional karena dapat disesuaikan dengan ragam skenario untuk menghasilkan suasana yang nyaman dan menyenangkan.

Tersedia pula Sleep mode yang mana tingkat kecerahan lampu akan perlahan diredupkan sesuai dengan rentang waktu yang dipilih hingga akhirnya nanti mati sendiri. Dengan begitu, tubuh turut menjadi lebih rileks untuk membantu mendapatkan tidur yang lebih berkualitas.

Pengaturan-pengaturan tersebut memang perlu dilakukan satu per satu untuk setiap produk. Namun berkat adanya fitur Automation di aplikasi IT Smart, maka saya bisa membuat kriteria tertentu agar lampu dapat berubah secara bersama-sama.

IT Smart LED Bulb Lightstrip Automation

Contohnya saja saya bisa membuat kondisi jika IT Smart LED Blub memiliki temperatur warna yang hangat, maka akan mengubah pencahayaan IT Smart LED Lightstrip menjadi temperatur sama atau menggunakan Scene yang dipilih. Begitu juga jika dikombinasikan dengan IT Smart CCTV Camera, lampu dapat dibuat menyala secara otomatis jika kamera mendeteksi gerakan.

Satu hal yang terkadang menjadi kendala, saya beberapa kali mengalami permasalahan di aplikasi IT Smart seperti cahaya lampu tidak berubah sama sekali padahal pengaturan sudah diganti maupun tidak bisa masuk ke menu lain. Alhasil saya perlu menghentikan total aplikasi dan mematikan lampu agar bisa berfungsi kembali, namun bisa juga harus pairing ulang.

Sebagai produk smart home, tentunya kedua lampu pintar dari Immersive Tech ini telah mendukung perintah suara melalui Google Assistant dan Siri. Menariknya, tersedia pula mode Music Rhythm yang akan membuat lampu berkedip mengikuti dentuman lagu sehingga cocok digunakan saat ingin membuat suasana lebih meriah.

IT Smart LED Bulb dan Lightstrip - 4

Dengan segala fitur yang dimilikinya, IT Smart LED Bulb dijamin dapat membuat hidup lebih nyaman karena pencahayaan dapat diatur sesukanya untuk disesuaikan dengan kebutuhan. Sementara IT Smart LED Lightstrip bisa dimanfaatkan bagi yang menginginkan sumber cahaya tambahan yang lebih lembut di mata.

Tidak hanya sudah tersedia ragam opsi untuk dipilih, fitur Automation dapat dimanfaatkan untuk membuat kedua produk ini bekerja lebih fleksibel lagi karena dapat menjalankan perintah khusus untuk kondisi tertentu sehingga setiap produk dapat saling berkesinambungan.

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar