ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Smartphone

Samsung Galaxy A72 Black Bawa Desain Mirip dengan Galaxy S21 Ultra, Bahan Materialnya Sama?

Samsung Galaxy A72

Gadgetren –  Pada awal kemunculannya, Samsung Galaxy A72 untuk warna hitam atau Awesome Black secara sekilas tampak mirip seperti kakaknya yang masuk dalam segmen flagship, Galaxy S21 Ultra.

Saat hands on, anggapan ini kemudian semakin diperkuat oleh tim Gadgetren yang melihat secara langsung bahwa varian hitam Galaxy A72 terlihat klasik elegan dengan warna hitam matte layaknya Galaxy S21 Ultra.

Untuk memastikan apakah bahan material yang digunakan pada bodi Galaxy A72 sama dengan Galaxy S21 Ultra, saya pun melakukan konfirmasi kepada Ahmad Irfan Rinaldi selaku Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Ia menjelaskan bahwa desain Galaxy A72 ingin memberikan tampilan bersih dengan sentuhan yang halus saat digenggam tangan atau bahasa pasarnya dikenal dengan nama Soft Edge, namun juga menghadirkan desain kamera yang melengkung dan menonjol.

“Dari sisi lengkungan memang terasa matte. Ini yang membedakan desain kami dengan yang lain. Fokus dari sisi warnanya secara menyeluruh satu tone warna. Dari sisi garis desainnya khas dan bersih, serta tentunya warna yang kita berikan ini sesuai tren anak muda. Terutama empat warna yang kita hadirkan yaitu Awesome Black, Awesome Violet, Awesome White, dan Awesome Blue,” ujarnya.

Samsung Galaxy A72

Lebih jauh, Irfan mengungkapkan bahwa Galaxy A72 memiliki bahan material yang berbeda dengan Galaxy S21 Ultra. Bila Galaxy A72 berbahan campuran kaca, sedangkan Galaxy S21 Ultra didominasi oleh bahan kaca.

“Material Galaxy A72 kita sebut glasstic. Dari sisi finish-nya tetap nyaman layaknya memegang kaca tapi ini perpaduan antara Polycarbonate dan Fiber dimana memiliki durabilitas yang lebih tinggi sehingga teman-teman yang takut kalau Galaxy A72 jatuh dan back cover-nya pecah itu bisa terhindarkan dari permasalahan tersebut,” tutup Irfan.

Sebagai handphone kelas menengah yang membawa spesifikasi paling tinggi dari kedua adiknya, Galaxy A72 menyuguhkan beberapa fitur peningkatan yang patut diperhitungkan ketika ingin membelinya.

Samsung Galaxy A72

Galaxy A72 sudah mengantongi sertifikasi IP67 yang menandakan bahwa handphone tersebut tahan terhadap air dan debu. Meskipun besaran resolusi kameranya sama seperti Galaxy A71, kamera belakangnya sudah mendukung OIS, pembesaran digital mencapai 30x, dan pembesaran optik hingga 3x.

Baterainya juga berkapasitas besar mencapai 5.000mAh. Layarnyamemiliki tingkat kecerahan yang lebih besar dari generasi sebelumnya mencapai800 nits dan mempunyai Eye Comfort Shield untuk perlindungan mata pengguna dari paparan sinar layar.

Namun untuk Galaxy A72 yang sudah dipasarkan di Indonesia ini masih dibekali jaringan 4G LTE. Pihak Samsung telah mengonfirmasi kepada tim Gadgetren bahwa untuk versi 5G akan diboyong menyusul, melihat perkembangan situasi penyelenggaraan komersialisasi 5G di Indonesia.

Tinggalkan Komentar