ASUS Zenbook DUO UX8406
Review Review Handphone

Review OPPO Reno 10x Zoom – Kamera Cadas, Performa Ganas

Review OPPO Reno 10x Zoom Header

OPPO Reno 10x Zoom
  • Layar - 9/10
    9/10
  • Performa - 10/10
    10/10
  • Kamera - 9/10
    9/10
  • Baterai - 10/10
    10/10
  • Software - 9/10
    9/10
  • Desain - 9/10
    9/10
9.3/10

Kesimpulan

Sebagai ponsel flagship premium, OPPO Reno 10x Zoom unggul di berbagai hal seperti performa, kamera, daya tahan baterai, hingga layarnya. Namun sayang, tidak disediakan jack audio 3,5mm untuk memudahkan koneksi dengan headphone kabel.

Yang Disukai

  • Hasil foto kamera depan dan belakang bagus
  • Performa ngebut
  • Layar penuh AMOLED tanpa poni
  • Daya tahan baterai lama dan pengisian daya baterai cepat
  • Fingerprint di dalam layar dan Face Unlock dengan respon cepat

Yang Tidak Disukai

  • Tidak menyediakan port jack audio 3,5mm
  • Tidak ada sertifikasi tahan air

Gadgetren – Belum lama ini, OPPO menghadirkan ponsel flagship premium terbaru mereka di Indonesia yaitu OPPO Reno 10x Zoom.

Smartphone yang satu ini masuk ke dalam keluarga Reno yang menggantikan seri F dan R untuk mengincar pasar kelas menengah ke atas. Selain performanya yang bertenaga, OPPO juga mengunggulkan kemampuan kamera OPPO Reno 10x Zoom.

Menariknya lagi, Reno 10x Zoom ini mempunyai tiga kamera belakang dengan kemampuan yang menghasilkan foto dengan area luas hingga jarak jauh yang tajam. Dengan fitur yang ditawarkan ini, apakah OPPO Reno 10x Zoom mampu menjadi salah satu smartphone kelas atas dengan kamera terbaik di Indonesia? Untuk itu, kamu bisa mengetahui jawabannya pada artikel review berikut ini.



Desain

OPPO Reno 10x Zoom ini sudah mengikuti desain kekinian dengan menggunakan layar yang benar-benar memenuhi bagian depan tanpa hadirnya poni atau punch hole sama sekali.

Hal ini bisa terjadi berkat kamera depannya yang berada di bagian dalam dan menggunakan sistem Pivot Rising Camera. Dengan kata lain, kamera depannya tidak akan muncul ke bagian atas apabila tidak digunakan untuk foto selfie sehingga membuat layarnya menjadi penuh dengan bezel tipis.

Beralih ke bagian belakangnya, bodi dari OPPO Reno 10x Zoom yang saya coba menggunakan warna Ocean Green. Menurut pihak OPPO, warna gradasi hijau ini memberikan kesan cahaya yang melewati kabut.

Reno-10x-Zoom-All Review

Sementara itu, tekstur yang ditampilkan pada bodinya merupakan kombinasi Matte dan Glossy pada selembar kaca dengan proses penyelesaian (finishing) AG matte persial dan pemolesan kimia dua sisi.

Pada saat saya melihatnya secara kasat mata, memang warna bodi belakang dari OPPO Reno 10x Zoom terasa unik apalagi ketika terkena pantulan cahaya. Selain itu, bodi dari smartphone ini tidak terasa licin ketika saya genggam menggunakan satu tangan.

Namun tetap saja, sebaiknya pengguna OPPO Reno 10x Zoom ini menggunakan casing tambahan yang telah disediakan pada paket penjualannya untuk meminimalisir terjadinya goresan pada bodi belakang.

Masih di bagian belakangnya, terdapat tiga kamera belakang, O Dots, tulisan Design by OPPO, dan logo OPPO yang disusun secara vertikal sehingga membuatnya terlihat lebih menawan. Desain O Dots yang terdapat di bawah kamera belakang ini mempunyai fungsi untuk membuat kaca kamera tidak tergores ketika diletakkan di permukaan meja, lantai, dan lainnya.

Beralih ke bagian bawah terdapat slot kartu SIM Hybrid, port USB Type-C, dan lubang speaker. Sedangkan pada bagian atasnya terdapat kamera depan dengan sistem Rising Camera.

Untuk tombol volume berada di sisi kiri yang terpisah dengan tombol power di sisi kanan. Sayangnya smartphone yang satu ini tidak dibekali dengan port jack audio 3,5mm sehingga penggunanya harus menggunakan kabel konverter port jack audio 3,5mm to USB Type-C untuk menghubungkan earphone dan headphone dengan OPPO Reno 10x Zoom.

Namun sebagai alternatif lainnya, pengguna smartphone ini juga dapat menggunakan earphone atau headphone dengan koneksi Bluetooth yang sudah banyak dijual di pasaran dengan harga terjangkau.

Perlu dicatat juga, tidak ada sertifikasi tahan air di OPPO Reno 10x Zoom. Ini mungkin disebabkan oleh mekanisme kamera motoriknya yang mempersulit didapatkannya sertifikasi tersebut.

Layar

Reno-10x-Zoom-Fingerprint-Review

OPPO menghadirkan layar dengan desain Panoramic Screen, lebar 6,6 inci, dan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel) yang benar-benar memenuhi bagian depan sehingga membuat penggunanya menjadi leluasa ketika menonton video, melihat foto, dan memainkan game dengan area yang terlihat tanpa batas berkat bezelnya yang tipis.

Teknologi AMOLED yang hadir pada layarnya dapat menampilkan konten secara terang dan tajam sehingga membuat mata penggunanya nyaman. Sementara DCI-P3 mampu menawarkan tampiln warna yang kaya dan sinematik pada layar.

Layar smartphone ini menggunakan teknologi cahaya rendah biru dan telah lulus sertifikasi perawatan mata oleh TUV Rheinheld sehingga mengurangi radiasi sinar biru. Tak ketinggalan, kaca anti gores Corning Gorilla Glass 6 pun telah disematkan pada OPPO Reno 10x Zoom untuk meminimalisir terjadinya goresan pada layar.

Kamera

Reno-10x-Zoom-3Cam-Review

Dibandingkan smartphone OPPO generasi sebelumnya, OPPO Reno 10x Zoom mempunyai tiga kamera belakang yang inovatif dengan kombinasi kamera utama 48 MP (apertur f/1.7, OIS, PDAF, focal length 26mm), kamera telephoto 13 MP (apertur f/3.0, PDAF, OIS, sistem periskop, focal length 160mm), dan kamera ultra-wide 8 MP (apertur f/2.2, focal length 16mm).

Kamera utama smartphone ini menggunakan sensor IMX586 yang ditambah dukungan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) sehingga mampu menghasilkan foto secara bagus.

Sementara gabungan tiga kamera dengan focal length dari 16mm hingga 160mm ini mampu menghasilkan foto dengan area yang luas, foto yang tajam, dan foto jarak jauh dengan jelas tanpa pecah hingga 5x Optical Zoom atau 10x Hybrid Zoom.

Menariknya lagi, fitur Ultra Night Mode 2.0 telah hadir pada aplikasi kamera bawaan OPPO Reno 10x Zoom yang mampu menghasilkan foto di malam hari dengan terang, jelas, dan minim noise berkat kombinasi AI, HDR, pengaturan highlight, Multi-frame Noise Reduction, dan mode stabilisasi genggam.

Tak ketinggalan, fitur Dazzle Color yang hadir pada aplikasi kamera bawaannya mampu meningkatkan warna menjadi lebih pekat dan akurat sehingga dapat memikat mata orang yang melihat hasil foto OPPO Reno 10x Zoom.

Untuk kamera depan OPPO Reno 10x Zoom mempunyai resolusi 16 MP ditambah Softlight dan AI Beauty yang dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan wajah yang mulus dan bercahaya.

Kamera depannya ini unik karena menggunakan sistem Pivot Rising Camera sehingga membuatnya berada di bagian dalam. Nantinya kamera depan ini akan naik ke atas dengan bentuk seperti sirip hiu apabila penggunanya melakukan foto selfie.

Namun jika penggunanya mengakses kamera depan atau keluar dari aplikasi kamera maka kamera depannya akan kembali ke bagian dalam.

Berikut ini merupakan hasil foto dari kamera belakang dan kamera depan OPPO Reno 10x Zoom (klik masing-masing foto untuk perbesar).

Mode Zoom

Reno10xZoom-Sequis-NormalNormal

Reno10xZoom-Sequis-5xZoom5x Optical Zoom

Reno10xZoom-Sequis-10xZoom10x Hybrid Zoom

Reno10xZoom-FX-NormalNormal

Reno10xZoom-FX-5xZoom5x Optical Zoom

Reno10xZoom-FX-10xZoom10x Hybrid Zoom

Reno10xZoom-Menara-NormalNormal

Reno10xZoom-Menara-10xZoom5x Optical Zoom

Reno10xZoom-Menara-10x10x Hybrid Zoom

Mode Ultrawide

Reno10xZoom-Gedung2-NormalNormal

Reno10xZoom-Gedung2-10xZoomUltrawide

Reno10xZoom-Gedung-NormalNormal

Reno10xZoom-Gedung-UltrawideUltrawide

Reno10xZoom-Stasiun-NormalNormal

Reno10xZoom-Stasiun-UltrawideUltrawide

Mode 48 MP

Reno10xZoom-Canvas-NormalNormal

Reno10xZoom-Canvas-48MP48MP

Reno10xZoom-Kucing-NormalNormal

Reno10xZoom-Kucing-48MP48MP

Reno10xZoom-Kucing-NormalNormal

Reno10xZoom-Pohon-48MP48MP

Dazzle Color

Reno10xZoom-BuahMerah-NormalNormal

Reno10xZoom-BuahMerah-DazzleColorDazzle Color

Reno10xZoom-RakBuah-NormalNormal

Reno10xZoom-RakBuah-DazzleColorDazzle Color

Reno10xZoom-Bunga-NormalNormal

Reno10xZoom-Bunga-DazzleColorDazzle Color

Ultra Night Mode 2.0

Normal

Reno10Zoom-Muamalat-UltraNightUltra Night 2.0

Normal

Reno10xZoom-Tangga-UltraNightUltra Night 2.0

Reno10xZoom-Starbuck-NormalNormal

Reno10xZoom-Starbuck-UltraNightUltra Night 2.0

Kamera depan

Reno10xZoom-Selfie-NormalSelfie Normal

Reno10xZoom-Selfie-BeautyBokehSelfie Beauty + Bokeh

Performa

Reno-10x-Zoom-SharkFin-Review

Hingga saat ini, OPPO Reno 10x Zoom merupakan smartphone OPPO dengan spesifikasi hardware tertinggi karena menggunakan kombinasi chipset Qualcomm Snapdragon 855 Octa-Core, RAM 8 GB, dan storage internal 256 GB.

Secara teori, kombinasi hardware tersebut mampu menghasilkan performa yang bertenaga sehingga mampu melahap aplikasi atau game yang berat sekalipun. Sementara itu, kamu juga dapat menyematkan kartu microSD apabila kapasitas penyimpanan internalnya dirasa kurang lega.

Untuk menguji ketangguhan performa smartphone ini, saya sendiri menjalankan beragam aplikasi secara multitasking. Hasilnya, OPPO Reno 10x Zoom mampu menjalankan aplikasi secara multitasking dengan mulus dan lancar tanpa hambatan sama sekali.

Selanjutnya, saya juga melakukan pengujian performa yang lebih berat dengan memainkan berbagai game populer, mulai dari Free Fire, PUBG Mobile, Mobile Legends, Arena of Valor, hingga Final Fantasy XV Pocket Edition.

Kerennya, semua game ini mampu dijalankan pada grafis dan frame rate yang paling tinggi dengan super mulus dan lancar tanpa hadirnya lag sama sekali. Selain kombinasi hardware yang mumpuni, fitur HyperBoost 2.0 dan Game Boost 2.0 dapat meningkatkan performa ketika game sedang dijalankan.

Apalagi HyperBoost 2.0 ini mempunyai fitur FrameBoost dan TouchBoost. FrameBoost ini mampu membuat Frame tetap stabil ketika game sedang dimainkan. Sedangkan TouchBoost mampu mengoptimalkan respon sentuhan pengguna smartphone ini terhadap layar ketika game sedang berjalan.

Reno-10x-Zoom-Benchmark

Terakhir, saya sendiri melakukan pengujian OPPO Reno 10x Zoom dengan aplikasi benchmark populer seperti AnTuTu dan Geekbench. Pada pengujian AnTuTu, smartphone ini berhasil mendapatkan skor tinggi mencapai 357.270 poin.

Sementara pada pengujian Geekbench, produk ini mendapatkan skor tinggi juga hingga 3.175 poin untuk pengujian Single-Core dan 11.084 poin untuk pengujian Multi-Core. Apabila dilihat dari semua pengujian di atas, OPPO Reno 10x Zoom ini menjadi smartphone dengan performa ganas sehingga sangat mampu bersaing dengan smartphone kelas atas lainnya di Indonesia.

Baterai

Reno-10x-Zoom-Back-Review

OPPO Reno 10x Zoom dibekali dengan baterai yang berkapasitas jumbo mencapai 4.065 mAh. Dengan kapasitas sebesar ini, pihak OPPO mengklaim bahwa perangkat ini mampu bertahan lama dalam pemakaian normal.

Untuk membuktikan klaim tersebut, saya pun melakukan benchmark baterai menggunakan PCMark for Android, kondisi pencahayaan diatur manual menjadi 50%, dan kondisi baterai dimulai dari 100%. Pada aplikasi ini saya menggunakan mode Work 2.0 Battery Life untuk menguji ketahanan baterainya.

Sekilas, mode ini akan melakukan simulasi dari penggunaan sehari-hari smartphone. Menariknya, OPPO Reno 10x Zoom berhasil mendapatkan skor 14 jam 7 menit. Dengan performa yang super kencang, OPPO mampu menghadirkan manajemen baterai yang bagus sehingga menjadi tahan lama.

Reno-10x-Zoom-Battery

Tentu saja hal ini akan memudahkan penggunanya dalam menggunakan OPPO Reno 10x Zoom dalam aktivitas sehari-hari karena hanya perlu sekali cas daya baterai saja setiap harinya. Tak lupa, smartphone ini mempunyai fitur pengisian daya baterai VOOC Flash Charge 3.0.

Fitur ini diklaim oleh pihak OPPO mampu mengisi daya baterai cepat hingga 100% hanya dalam waktu 80 menit saja. Pada saat saya mencobanya secara langsung, daya baterai OPPO Reno 10x Zoom dapat terisi dari 2% hingga 100% hanya dalam waktu 1 jam 26 menit (86 menit) saja.

Reno-10x-Zoom-Battery

Bisa dibilang kecepatan pengisian daya baterai smartphone ini hampir mendekati klaim dari OPPO. Dengan kata lain, OPPO Reno 10x Zoom ini mempunyai kombinasi daya baterai yang tahan lama dan pengisian daya baterai yang super cepat.

Fingerprint dan Face Unlock

Reno-10x-Zoom-Selfie-Review

Sensor fingerprint dari OPPO Reno 10x Zoom telah disematkan di dalam layar berkat penggunaan teknologi AMOLED. Pada saat saya mencobanya, sensor fingerprint dapat merespon sidik jari saya dengan cepat berkat teknologi kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) yang dapat mendeteksi dan menganalisis guratan sidik jari sehingga mampu menentukan posisinya dengan tepat.

Sementara itu, saya juga dapat menentukan jenis animasi ketika sensor mendeteksi sidik jari. OPPO Reno 10x Zoom mengizinkan 5 sidik jari yang berbeda untuk didaftarkan pada sensor fingerprint. Hal ini berguna ketika salah satu sidik jari sedang kotor sehingga yang lainnya dapat digunakan untuk membuka kunci.

Sebagai alternatifnya, OPPO juga telah menyematkan fitur Face Unlock pada perangkat yang satu ini sehingga dapat membantu saya untuk membuka kunci layar secara cepat menggunakan wajah. Face Unlock ini dapat mendeteksi wajah saya dengan cepat ketika digunakan untuk membuka kunci layar smartphone.

Seperti biasanya, hanya satu wajah yang diizinkan untuk didaftarkan pada fitur Face Unlock. Selain untuk membuka kunci, sensor fingerprint dan fitur Face Unlock memiliki fungsi lain sebagai pembuka aplikasi telah dikunci dengan fitur App Lock.

ColorOS 6.0

Reno-10x-Zoom-UI

Pada saat diaktifkan, OPPO Reno 10x Zoom ini telah menggunakan ColorOS 6.0 berbasiskan sistem operasi Android 9.0 Pie. ColorOS 6.0 ini menghadirkan tampilan antarmuka yang bersih, sederhana, ikon, fitur, dan transisi yang lebih baik dibandingkan generasi sebelumnya.

Secara bawaan, kamu akan disajikan pada home screen yang mempunyai Drawer di dalamnya. Namun apabila kamu lebih menyukai tampilan dari ColorOS generasi sebelumnya maka dapat memilih home screen dengan mode Standar.

Fitur-fitur pun sudah banyak dihadirkan pada ColorOS 6.0 mulai dari Smart Assistant, Riding Mode, System Smart Management, Smart Notification Bar, Navigation Gesture, Clone Apps, App Split-Screen, dan masih banyak lagi.

Smart Assistant ini memungkinkan OPPO Reno 10x Zoom menampilkan informasi pada penggunanya secara pintar, mulai dari kalendar, berita, pintasan aplikasi, pantauan langkah jalan, album foto, jadwal pertandingan olahraga, dan masih banyak lagi.

Sementara Navigation Gesture dapat membantu penggunanya untuk menyembunyikan ikon tombol back, home, dan recent pada OPPO Reno 10x Zoom sehingga fungsi ketika tombol itu diganti dengan gesture dari gerakan jari pada layar.

Selanjutnya, Clone Apps memungkinkan penggunanya dapat menggandakan aplikasi pada smartphone ini sehingga memungkinkannya dapat memasukkan akun lebih dari satu pada aplikasi jejaring sosial, chatting, maupun game.

Pada ColorOS 6.0 ini penggunanya juga dapat menjalankan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar dengan menggunakan fitur App Split-Screen. Namun tidak semua aplikasi telah mendukung fitur yang satu ini.

Fitur Riding Mode pada smartphone ini cukup menarik karena dapat membuat notifikasi tidak terdengar dan mematikan panggilan telepon ketika penggunanya sedang berkendara agar aman diperjalanan.

Kesimpulan

Setelah penggunaan selama beberapa minggu, saya puas dengan OPPO Reno 10x Zoom karena unggul dalam hal performa yang cepat, kamera yang bagus, fitur yang menarik, daya tahan baterai yang lama, hingga layar yang luas.

Hadirnya dukungan NFC pun menjadi salah satu yang menarik karena memungkinkan kamu dapat melakukan transaksi digital, mengecek e-money, mengisi e-money, mentransfer data, dan lainnya langsung dari smartphone ini.

Sayangnya smartphone ini tidak dibekali dengan port jack audio 3,5mm sehingga kamu harus menggunakan kabel konverter jack audio 3,5mm to USB Type-C agar jika ingin menggunakan headphone kabel.

Dan juga,

Dengan harga resmi yang mencapai Rp 12.999.000, saya rasa OPPO Reno 10x Zoom bisa menjadi salah satu smartphone kelas atas yang layak dipilih mengingat beragam fitur menarik yang ditawarkannya.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar