Untuk menghadirkan handphone layar lipat yang berkualitas, OPPO memproduksi Find N2 Flip di pabrik OPPO dengan melibatkan 85 orang berkemampuan dan berdedikasi tinggi untuk 1 lini produksinya.
Bahkan untuk memberikan produk yang terbaik ketika diterima pembelinya, OPPO juga memberikan pengujian kualitas yang secara sistematis di Quality Control Lab yang berada di pabrik OPPO.
Pada pengujian kualitas tersebut, OPPO melakukan buka tutup layar secara manual hingga 150.000 kali agar bisa mengetahui daya tahan dari engsel yang dimiliki oleh OPPO Find N2 Flip.
Bahkan OPPO Find N2 Flip ini sudah mendapatkan sertifikasi dari TUV Rhineland dengan melakukan folding test terhadap engselnya yang mampu bertahan hingga 400.000 kali lipatan. Bisa dibilang ini setara dengan penggunaan lebih dari 10 tahun dengan pembukaan dan penutupan layar sebanyak 100 kali.
OPPO Find N2 Flip sendiri menggunakan teknologi New Generation Flexion Hinge yang mampu membentuk waterdrop ketika layarnya dilipat dengan kedalaman lipatan 0,11mm dan sudut 1,29o sehingga membuat lipatan pada layar OPPO Find N2 Flip menjadi tidak terlihat ketika direntangkan kembali.
Tidak hanya memikirkan kenyaman dari pengguna terhadap lipatan layarnya, OPPO juga turut menjamin kualitas anti gores yang terdapat pada Find N2 Flip agar tidak mudah bergelembung ketika digunakan dalam pemakaian sehari-hari.
Untuk itulah pada saat proses produksi di pabriknya, OPPO menghadirkan mesin Deggasing yang secara khusus yang akan memberikan tekanan dan uap panas untuk memastikan anti gores menempel dengan rapat dan tidak ada gelembung pada layar lengkung.
OPPO juga memberikan pergantian anti gores pada layar OPPO Find N2 Flip secara gratis sebanyak dua kali tiap tahunnya. Jika pembeli mengganti anti gores secara rutin hingga 3 tahun maka setara dengan nilai total Rp2.100.000 di mana sekali penggantian anti gores dihargai 350.000.
Sementara itu selama mengikuti program Early Pre-Order, pembeli juga akan mendapatkan keuntungan tambahan seperti OPPO Care+ senilai Rp1.5000.000 dan PU Case senilai Rp400.000. Dengan begitu, pembeli bisa mendapatkan keuntungan tambahan senilai total Rp4.000.000.
Jika kamu tertarik untuk memiliki OPPO Find N2 Flip sudah dapat mengikuti program early pre-order di Indonesia yang berlangsung hingga tanggal 9 Mei 2023 melalui OPPO Online Store dengan uang muka sebesar Rp1.000.000. Sementara itu harga resmi Find N2 Flip akan diumumkan pada tanggal 10 Mei 2023 pukul 18.00.
Tinggalkan Komentar