Gadgetren – OPPO telah menjadi salah satu merek ponsel yang populer di Indonesia karena menghadirkan perangkat dari kelas bawah, menengah, hingga atas.
Namun apabila kamu membeli ponsel OPPO bukan dari OPPO Store resmi, maka harus berhati-hati karena terkadang ada penjual nakal yang menjual perangkat palsu.
Salah satu antisipasi yang bisa kamu lakukan dengan mengecek IMEI dari ponsel OPPO tersebut apakah asli atau palsu secara langsung melalui situs resmi Pemeriksaan Status Keaslian dan Garansi OPPO.
Cara Cek IMEI OPPO Asli Atau Palsu
- Kunjungi halaman https://support.oppo.com/id/warranty-check/ lewat browser.
- Masukkan nomor IMEI.
- Tekan tombol Periksa Sekarang.
- Geser gambar pada kotak keamanan Safe verify.
- Jika asli, halaman akan menampilkan seri ponsel, nomor IMEI, waktu kadaluwarsa, dan wilayah negara pembuat.
- Jika palsu, maka halaman akan muncul tulisan Maaf Informasi Tidak Tersedia.
Sementara itu untuk memastikan IMEI dari ponsel OPPO, ada beberapa metode yang bisa kamu gunakan untuk melihat nomor unik tersebut. Salah satunya dengan menggunakan kode *#06#Â pada aplikasi telepon untuk memunculkan nomor IMEI yang tercatat.
Selain itu kamu juga dapat membuka aplikasi Settings lalu masuk ke menu About device atau About phone. Di dalamnya kamu bisa melihat IMEI dengan mengetuk opsi Status.
Kamu juga dapat mengecek nomor IMEI melalui boks penjualan untuk memastikannya apakah sama atau tidak. Apabila ponsel OPPO kamu mempunyai dua slot kartu SIM, maka akan dan nomor IMEI 1 dan IMEI 2 yang bisa kamu masukkan pada halaman Warranty Check dari OPPO.
Untuk menghindari masalah barang palsu, sebaiknya kamu membelinya langsung di OPPO Store resmi atau melalui akun online OPPO Official Store di berbagai e-commerce besar.
Dengan begitu sudah terjamin keaslian dari ponsel OPPO yang kamu beli dan kamu juga akan lebih mudah saat mengunjungi service center jika terjadi hal yang tidak diinginkan.
Tinggalkan Komentar