Gadgetren – Meski dirancang untuk menghadirkan dukungan komunikasi yang lebih praktis, fitur chat audio pada grup WhatsApp sering kali justru terasa cukup mengganggu bagi sebagian orang.
Oleh karena itu, sangat wajar apabila ada banyak pengguna yang mencoba berbagai macam cara untuk mematikan fitur ini. Walaupun mereka pada akhirnya harus menyerah karena WhatsApp hingga sekarang memang belum menyediakan dukungan untuk melakukannya.
Saat merasa terganggu dengan fitur chat audio grup WhatsApp, kita kini hanya dapat mencoba menonaktifkan setelan pemberitahuan sebagai solusinya. Kamu yang belum tahu cara melakukan hal tersebut bisa menyimak ulasan berikut.
Alternatif Cara Mematikan Chat Audio di Grup WhatsApp
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Masuk ke percakapan grup yang ingin dikelola.
- Ketuk nama grup di menu bar bagian atas.
- Pilih menu Notifications.
- Nyalakan setelan tombol Mute pada bagian Voice Chat.
- Pilih durasi waktu penonaktifan pemberitahuan.
- Ketuk tombol OK.
Dengan menonaktifkan setelan pemberitahuan, notifikasi chat audio dari grup tidak akan muncul sesuai pengaturan yang diterapkan. Kita pun dapat beraktivitas secara nyaman tanpa terganggu oleh obrolan.
Dalam hal ini, terdapat tiga opsi setelan yang dapat dipakai untuk mengatur durasi penonaktifan pemberitahuan. Kita dapat memilih 8 hours untuk menonaktifkan selama delapan jam, 1 week untuk satu minggu, atau Always untuk selamanya.
Menariknya saat menonaktifkan pemberitahuan chat audio, anggota lain dari grup WhatsApp yang berkaitan tidak akan menyadarinya. Kita makanya tidak perlu khawatir saat ingin memakai setelannya.
Namun perlu diketahui bahwa pengaturan yang diterapkan nantinya hanya berlaku untuk grup tersebut saja. Jika ingin mengaturnya untuk seluruh percakapan yang dimiliki, maka kita perlu melakukannya satu per satu.
Selain itu, pemberitahuan untuk pesan berupa teks juga tidak akan ikut terpengaruh. Kita masih akan mendapatkan notifikasi apabila masih menggunakan pengaturan bawaan layanan.
Pemberitahuan untuk panggilan video maupun suara yang dilakukan oleh anggota grup secara pribadi juga demikian. Layanan masih akan menampilkannya supaya kita tidak melewatkan berbagai hal yang penting.
Mematikan pemberitahuan chat audio tentunya dapat menjadi alternatif pas buat kita yang tidak ingin terganggu dengan berbagai obrolan suara tanpa perlu keluar dari grup WhatsApp terkait secara diam-diam.
Tinggalkan Komentar