ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tips dan Trik Handphone

Cara Restart HP Xiaomi Saat Terjadi Masalah Sistem

Cara Restart Xiaomi - Header

Gadgetren – Ada banyak permasalahan di ponsel pintar yang bisa kita selesaikan secara mudah hanya dengan memuat ulang sistem atau restart. Misalnya seperti aplikasi error, layar hang, hingga internet tidak tersambung.

Jadi cukup wajar jika kita kadang-kadang perlu mempelajari bagaimana cara restart untuk ponsel pintar yang kita miliki. Terlebih lagi, melakukannya juga sangat bermanfaat untuk perangkat meskipun tidak terjadi masalah.

Melakukan restart setidaknya dapat membuat sistem berjalan lebih segar. Beban kerja yang perlu ditangani oleh perangkat menjadi sedikit lebih ringan. Hasilnya bisa membuat pengalaman penggunaan mejadi semakin lancar.

Metode untuk restart perangkat sayangnya berbeda-beda untuk setiap model ponsel. Masing-masing manufaktur soalnya melakukan pengaturan yang cukup berlainan pada antarmuka sistem buatan mereka.

Kabar baiknya, perangkat buatan Xiaomi yang mengandalkan antarmuka sistem MIUI mempunyai metode restart serupa kebanyakan perangkat Android secara umum. Kita pun tidak perlu bersusah payah saat ingin mempelajarinya.

Cara Restart HP Xiaomi

  • Tekan tombol Power pada perangkat Xiaomi.
  • Nantinya akan muncul menu pengelolaan daya.
  • Pilih menu Reboot untuk melakukan restart.
    Cara Restart Xiaomi - 1
  • Konfirmasi dengan mengetuk Tap to reboot.
    Cara Restart Xiaomi - 2
  • Tunggu sampai perangkat menyala kembali.

Restart ponsel Xiaomi dengan cara ini bisa dilakukan saat perangkat masih bisa dioperasikan secara normal. Misalnya untuk mengatasi aplikasi yang tidak terpasang dengan baik, sejumlah fungsi eror, atau sistem mengalami lag.

Sementara jika perangkat tidak dapat dioperasikan sama sekali seperti saat layar hang, maka kita perlu melakukan force restart atau memaksa perangkat muat ulang. Caranya pun tak kalah mudah dengan metode restart biasa.

Cara Force Restart HP Xiaomi

  • Tekan dan tahan tombol Power.
  • Lakukan hingga logo Xiaomi muncul.
  • Biarkan perangkat sampai menyala kembali.
  • Jika diperlukan lakukan restart biasa.

Restart maupun force restart memang bisa menyelesaikan sejumlah masalah pada perangkat Xiaomi. Akan tetapi perlu diingat, tidak semuanya bisa kita atasi dengan melakukan hal tersebut saja. Sebagian mungkin memerlukan penanganan lebih lanjut.

Selain restart perangkat, kita mungkin juga perlu menghapus aplikasi atau malware yang menyebabkan masalah secara manual lewat Safe Mode. Tak jarang kita bahkan juga perlu melakukan factory reset atau membawa perangkat ke Mi Authorized Service untuk melakukan penggantian komponen.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar