ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita Smartphone

Siap-Siap, Handphone Baru POCO M5 Series Bakal Segera Hadir di Indonesia

POCO M5

Gadgetren – POCO Indonesia dikabarkan akan menghadirkan handphone terbarunya melalui seri POCO M5 Series yang mencakup dua model yakni POCO M5 dan POCO M5s.

Kedua handphone baru dari POCO ini akan diluncurkan pada tanggal 8 November 2022 mendatang dan bisa disaksikan oleh penggemar POCO yang menantikan handphone tersebut secara daring melalui kanal YouTube POCO Indonesia maupun di M-Bloc Space Jakarta.

Sebagai bagian dari keluarga POCO M, seri POCO M5 akan menyasar segmen pengguna kelas pemula dan dibanderol dengan harga terjangkau. POCO pun memberikan bocoran fitur yang dijagokan dari kedua handphone tersebut.

Adapun POCO M5 akan ditenagai chipset MediaTek Helio G99 Octa-Core (6nm) dan akan dibekali teknologi HyperEngine 2.0 Lite & Game Turbo 5.0 untuk mengoptimalkan kegiatan bermain game pengguna.

Dengan HyperEngine 2.0 Lite memungkinkan perangkat POCO M5 diklaim dapat menghasilkan kinerja performa maksimal sekaligus awet daya. Sedangkan Game Turbo 5.0 akan menyajikan pengaturan game agar permainan lebih fokus dengan tampilan yang lancar.

Ditambah lagi layar POCO M5 akan mengusung resolusi Full HD+ dan mendukung refresh rate 90Hz. Sementara untuk POCO M5s akan tebar pesona dengan panel layar AMOLED sehingga pengguna bisa menikmati konten di layar dengan jernih.

Selain itu, POCO M5s juga akan dilengkapi fitur fotografi dengan empat kamera belakang dengan lensa utama 64MP.  Kamera belakang POCO M5s ini menariknya sudah mendukung resolusi 4K untuk merekam video sehingga pengguna bisa membuat konten video dengan lebih tajam.

Andi Renreng selaku Head of Marketing POCO Indonesia menyampaikan bahwa ketika memilih smartphone, Gen Z tidak akan puas dengan smartphone ‘kentang’ yang kemampuannya biasa-biasa saja dan semangat inilah yang jadi landasan POCO ketika menciptakan POCO M5 dan POCO M5s.

“Kedua smartphone ini benar-benar out of the box!  Smartphone yang selalu kasih pengalaman maksimal baik untuk mereka yang cari performa, atau mereka yang lebih all around. Kalau ada yang bisa nge-GAS ngapain pilih yang slow?” ujarnya.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar