Gadgetren – Menyambut lebaran tahun 2022, bank digital Jenius dikabarkan tengah menghadirkan program Langkah Kecil Hari Ini untuk mengajak masyarakat Indonesia bisa lebih baik dalam hal mengelola keuangannya.
Dalam hal ini masyarakat Indonesia khususnya generasi muda bisa lebih baik untuk merencanakan, membuat target, melakukan kebiasaan keuangan yang baik untuk tujuan hidup mereka.
Program ini sendiri dilatarbelakangi oleh masukan dari berbagai teman Jenius yang mengatakan bahwa mereka sedang memulai menata kembali hidup ke arah yang lebih baik setelah melalui situasi yang tak menentu selama pandemi.
Waasi B. Sumintardja selaku Digital Banking Business Product Head Bank BTPN mengungkapkan bahwa untuk mewujudkan kondisi finansial yang sehat maka bisa dimulai dari langkah-langkah kecil yang positif.
Oleh karenanya, Jenius ingin hadir menemani setiap langkah kecil dalam keseharian masyarakat melalui sederet fitur yang diharapkan bisa membantu penggunanya untuk terus melangkah, menciptakan kebiasaan yang lebih baik, dan mencapai tujuan hidupnya.
“Langkah kecil untuk mencapai kebiasaan finansial yang baik mulai dari mengatur cashflow, menabung, hingga investasi,” ujarnya kepada tim Gadgetren.
Selain itu, Waasi menyebutkan bahwa masyarakat bisa memulai langkah kecil dengan Jenius untuk selalu belajar berbagai hal, membangun koneksi, dan memiliki semangat berkokreasi dengan Jenius Co.Create sehingga bisa mendapat ilmu baru dan membangun kebiasaan yang baik dalam hidup.
Untuk bisa mencapai tujuan hidup finansial yang lebih baik, perlu diperhatikan beberapa tantangan yang biasanya akan dihadapi. Berdasarkan survei yang dilakukan melalui Instagram @jeniusconnect dari 256 responden pada 18 April 2022, didapatkan sebanyak lima indikator tantangan finansial.
Di antaranya pengeluaran tidak terduga atau kebutuhan darurat 35 persen, promo dan online shopping 32 persen, Jajan dan FOMO 15 persen, belum konsisten dan disiplin 9 persen, dan keinginan untuk jalan-jalan sebesar 5 persen.
Bersamaan dengan program Langkah Kecil Hari Ini, Jenius juga berkolaborasi dengan Dompet Dhuafa dan Anak Yatim untuk mendorong masyarakat digital membuat langkah kecil demi kebaikan di bulan Ramadan.
Melalui kolaborasi dengan Dompet Dhuafa, Jenius akan melipatgandakan donasi paket makanan berbuka atau sahur kaum duafa. Untuk setiap donasi yang diberikan dengan jumlah minimal Rp30.000, Jenius akan melipatgandakannya agar semakin banyak kaum duafa yang menerima donasi dari para pengguna.
Program spesial double donation ini berlaku dengan pembayaran menggunakan Jenius Pay di situs Dompet Dhuafa. “Dengan diluncurkannya program #langkahkecilhariini, kami harap bisa menjadi pendorong bagi masyarakat digital savvy untuk bersama-sama bergerak maju dan merayakan langkah kecil menuju capaian hidup dan finansial yang lebih baik,” tutup Waasi.
Tinggalkan Komentar