ASUS TUF Gaming FX507
Berita Wearable

Semakin Canggih! HUAWEI Watch GT 3 Resmi Dirilis di Indonesia

HUAWEI-Watch-GT-3

Gadgetren – Huawei CBG Indonesia secara resmi telah meluncurkan perangkat wearable terbarunya bernama HUAWEI Watch GT 3.

Jam tangan pintar ini menawarkan dua ukuran dimensi yang mencakup 42mm dan 46mm. Keduanya sama-sama menggunakan layar AMOLED beresolusi 466 x 466 piksel.

Untuk ukuran 42mm mengusung layar 1,32 inci yang mana memiliki layar lebih luas dari generasi sebelumnya dan dikemas dalam material gelas kurva 3D. Sedangkan untuk ukuran 46mm membawa layar berukuran 1,43 inci.

Dibandingkan dengan pendahulunya, HUAWEI Watch GT 3 menyajikan fitur rotating agar kamu bisa berinteraksi dengan konten yang ada di dalam layar seperti untuk memilih menu, mengatur waktu dan alarm, hingga mengatur volume musik.

Sebagai asisten kebugaran, perangkat ini juga mendukung fitur yang bisa menemani kamu untuk meningkatkan kualitas kesehatan lewat fitur Healthy Living Shamrock. HUAWEI Watch GT 3 bisa menjadi asisten untuk meningkatkan kualitas kesehatan mental maupun jasmani seperti pengingat bangun pagi, meditasi, langkah kaki, minum air putih, senyum, dan waktu tidur.

Selain itu tersedia pula dukungan fitur manajemen kesehatan seperti deteksi temperatur kulit, memantau tingkat stres, memantau waktu tidur, dan memantau siklus datang bulan untuk kaum perempuan.

HUAWEI-Watch-GT-3-Rotating

Berkat TruSeen 5.0+ yang telah ditingkatkan, pencatatan detak jantung diklaim Huawei mampu memberikan tingkat akurasi yang semakin baik karena telah dibenamkan dua kali lebih banyak lampu sinyal, penambahan teknologi baru Artificial Intelligence (Al), dan mikro nano optical film.

Untuk olahraga outdoor, jam tangan pintar ini telah mendapatkan dukungan sistem dual band GNSS meliputi GPS, GLONASS, Galileo, Beidou, dan QZSS. Tersedia lebih dari 100 jenis olahraga yang dapat dicatat lewat aplikasi Huawei Health App, baik itu olahraga outdoor maupun indoor.

Ditujukan untuk pengguna yang sangat antusias dengan olahraga berat, jam tangan ini turut menyediakan fitur evaluasi workout dan saran untuk masing-masing pengguna sesuai kondisi tubuh. Fitur tersebut melihat kondisi terbaru fisik pengguna, saturasi oksigen dalam darah, efek latihan dari aerobik dan non aerobik, serta waktu istirahat.

Ringkasan-Fitur-HUAWEI-Watch-GT-3.

Beralih ke bagian dalamnya, jam tangan pintar ini menggunakan prosesor ARM Cortex-M yang dipadukan dengan RAM 32 MB dan ruang penyimpanan 4 GB. Kamu tak perlu khawatir bila jam ini saat digunakan olah raga air karena mampu bertahan hingga kedalaman 50 meter.

Sementara ketahanan baterai untuk ukuran 46mm bisa mencapai 14 hari dan untuk ukuran 42mm mencapai 7 hari. Fitur pendukung lainnya juga telah diberikan seperti Bluetooth Calling, Smart Assistant, dan dapat terhubung ke perangkat handphone dengan Android 6 ke atas maupun iOS 9.0 ke atas.

Bagi kamu yang berminat membeli HUAWEI Watch GT 3, nantinya keran pemesanan akan dibuka pada tanggal 8 November 2021 melalui beberapa e-commerce partner resmi di Shopee, Tokopedia, JD.ID, Lazada, Blibli, Eraspace, DatascriptMall.ID, dan HUAWEI Experience Store.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar