ASUS TUF Gaming FX507
Review Review Handphone

Review OPPO Reno5 5G – Handphone 5G Terjangkau dengan Banyak Fitur

Review Reno5 5G Header

Review OPPO Reno5 5G
  • Layar - 9/10
    9/10
  • Performa - 9/10
    9/10
  • Kamera - 9/10
    9/10
  • Baterai - 8/10
    8/10
  • Software - 8/10
    8/10
  • Desain - 9/10
    9/10
8.7/10

Kesimpulan

OPPO Reno5 5G merupakan handphone seri Reno yang sudah mendukung jaringan 5G. Perangkat ini dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 765G, RAM 8 GB, AI Quad Camera 64 MP, dan teknologi 65W SuperVOOC 2.0.

Yang Disukai

  • Dukungan jaringan 5G
  • Kualitas kamera bagus
  • Performa bertenaga
  • Baterai tahan lama dan isi daya cepat
  • Layar AMOLED 90Hz
  • Memiliki NFC
  • Warna Galactic Silver menawan

Yang Tidak Disukai

  • Tidak ada slot kartu microSD

Gadgetren – Sebagai handphone seri Reno pertama dengan jaringan 5G di Indonesia, OPPO Reno5 5G hadir dengan membawa beragam fitur, spesifikasi hardware, dan desain yang menarik.

Tak hanya dukungan jaringan 5G, chipset yang dibenamkan pada OPPO Reno5 5G mempunyai performa bertenaga dan efisien dalam mengonsumsi energi. Menariknya lagi, handphone ini mempunyai fitur yang dapat mengisi daya baterai dengan cepat.

Mengikuti tren saat ini, OPPO Reno5 5G sudah dibekali dengan dukungan multi kamera yang memungkinkan kita dapat berkreasi dalam menghasilkan foto maupun video yang bagus. Apalagi terdapat beragam fitur perekaman video yang canggih.

Dengan harga resmi Rp 6.999.000 di Indonesia, apakah OPPO Reno5 5G mampu bersaing dengan perangkat lain di kelasnya? Untuk mendapatkan jawabannya, kamu dapat melihat ulasannya pada artikel berikut ini.

OPPO Reno5 5G Diagonal

Pada bagian depannya, OPPO Reno5 5G hadir menggunakan layar penuh 6,4 inci dengan single punch-hole dan rasio layar-ke-bodi 91,7% yang membuat saya leluasa ketika memainkan game maupun menonton video.

Dengan penggunaan teknologi AMOLED, Color Gamut 93,28% DCI-P3, dan kerapatan piksel 410 ppi, layarnya mampu menampilkan konten dengan tajam dan cerah. Layarnya juga mendukung refresh rate 90Hz sehingga mampu memperlihatkan gerakan transisi antar aplikasi atau animasi game yang halus.

Sementara itu, OPPO juga telah menghadirkan opsi layar dengan refresh rate 60Hz pada Reno5 5G apabila saya ingin membuat konsumsi energi menjadi lebih hemat. Namun tentu gerakan yang ditampilkan oleh layar dengan refresh rate 60Hz ini tidak sehalus 90Hz.

OPPO-Reno5-5G-Front-Diagonal

Untuk meminimalisir terjadinya goresan pada layar, OPPO juga telah membenamkan Corning Gorilla Glass 5 pada handphone ini. Terdapat juga sertifikasi SGS Eyecare Display pada handphone ini yang menjamin layarnya aman bagi mata kita.

Sementara sensor fingerprint pada handphone ini berada di dalam layar berkat penggunaan teknologi AMOLED. Bahkan sensornya ini mampu mendeteksi sidik jari saya dengan responsif sehingga mampu membuka kunci layar dengan cepat.

Hampir sama dengan handphone OPPO lainnya, sistem pada Reno5 5G mengizinkan hingga lima sidik jari berbeda untuk didaftarkan pada sensor fingerprint. Tak hanya itu saja, handphone ini juga dibekali dengan fitur Face Unlock yang memungkinkan pembukaan kunci layar menggunakan wajah.

Sistem pada OPPO Reno5 5G hanya mengizinkan satu wajah saja yang terdaftar pada fitur Face Unlock. Pada saat saya mencobanya, fitur ini mampu mendeteksi wajah dengan baik di berbagai kondisi cahaya cukup maupun gelap.

OPPO Reno5 5G Display Top

Apabila dalam kondisi gelap, sistem akan secara otomatis meningkatkan tingkat kecerahan layar agar bisa menjadi sumber cahaya bagi wajah sehingga dapat dipindai oleh kamera depan dengan baik.

Beralih ke bagian belakangnya, OPPO Reno5 5G dibekali bodi dengan pilihan warna yang terdiri dari Galactic Silver atau Starry Black. Namun saya berkesempatan mendapatkan unit yang berwarna Galactic Silver.

Secara kasat mata, Galactic Silver mampu menghasilkan efek kilauan penuh warna yang menawan. Berkat proses Diamond Spectrum, membuat saya dapat melihat banyak warna yang berbeda dari berbagai sudut.

OPPO Reno5 5G Feature

Saya sendiri sangat menyukai warna Galactic Silver karena mampu membuat OPPO Reno5 5G terlihat unik sambil memancarkan nuansa yang elegan.

Berkat proses Diamond Spectrum membuat bodi belakangnya nyaman digenggam dengan menggunakan satu tangan dan tidak mudah bernoda atau tertempel sidik jari. Namun saya tetap menyematkan softcase bawaan pada OPPO Reno5 5G agar bodi belakang tetap terhindar dari goresan.

Pada bagian bawah handphone ini terdapat port USB Type-C, lubang speaker, dan port jack audio 3,5mm. Sementara pada bagian kirinya terdapat tombol volume dan slot kartu SIM. Untuk tombol power terdapat pada bagian kanannya.

OPPO Reno5 5G Quad Cam Left

Handphone yang satu ini telah dibekali dengan empat kamera belakang yang mempunyai komposisi kamera utama 64 MP, ultrawide 8 MP, makro 2 MP, dan mono 2 MP. Berkat teknologi 4-in-1 pixel binning, kamera utamanya secara bawaan menghasilkan foto beresolusi 16 MP dengan warna dinamis dan sudah diolah oleh algoritma kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Meskipun begitu, saya pun masih dapat menghasilkan foto beresolusi lebih besar pada kamera utamanya dengan mengaktifkan fitur 64 MP Mode pada aplikasi kamera bawaan OPPO Reno5 5G. Perbedaan yang paling terlihat antara foto 16 MP dan 64 MP terdapat pada detailnya.

Foto beresolusi 64 MP mempunyai detail yang lebih tinggi dibandingkan foto 16 MP. Saya pun melakukan cropping pada dua foto yang mempunyai resolusi berbeda untuk melihat perbedaannya secara seksama.

OPPO Reno5 5G Totoro Auto TargetAuto

OPPO Reno5 5G Totoro 64MP Target64 MP

OPPO Reno5 5G Totoro Auto Crop fixAuto-Crop

OPPO Reno5 5G Totoro 64 MP Crop fix64 MP Crop

Sementara kamera ultrawide pada OPPO Reno5 5G dapat digunakan untuk mengabadikan momen dengan area yang luas dalam bentuk foto. Sedangkan kamera makronya dapat dimanfaatkan untuk membidik obyek dari jarak yang sangat dekat, namun detailnya tetap terlihat.

OPPO Reno5 5G Sangkar UltrawideUltrawide

OPPO Reno5 5G Lampu UltrawideUltrawide

OPPO Reno5 5G Jembatan UltrawideUltrawide

OPPO Reno5 5G Macro MeowMakro

OPPO Reno5 5G Macro ToyMakro

OPPO Reno5 5G Macro IgaMakro

Menuju bagian depan OPPO Reno5 5G, terdapat kamera 32 MP yang dapat menghasilkan foto selfie dengan wajah mulus berkat hadirnya fitur AI Beautification. Bisa dibilang kamera belakang dan depan dari handphone ini sama-sama dapat menghasilkan foto yang menarik di kondisi siang hari atau malam hari.

OPPO Reno5 Kluwih AutoAuto

OPPO Reno5 Kluwih Ultra NightUltra Night Mode

OPPO Reno5 Pohon AutoAuto

OPPO Reno5 Pohon Ultra DarkUltra Dark Mode

Bahkan saya pun dapat berkreasi dalam menghasilkan foto maupun video yang bagus berkat hadirnya fitur Night Flare Portrait, Ultra Night Mode, Ultra Night Selfie Mode, Ultra Dark Mode, AI Highlight Video, Dual-View Video, AI Portrait Beautification Video, dan Slow Motion.

OPPO Reno5 5G Selfie AutoSelfie Normal

OPPO Reno5 5G Selfie Beauty BokehSelfie Beauty + Bokeh

OPPO Reno5 5G Selfie Malam AutoSelfie Normal

OPPO Reno5 5G Selfie Malam Ultra NightUltra Night Selfie

Di atas kertas, OPPO Reno5 5G memiliki performa yang bertenaga berkat kehadiran chipset Qualcomm Snapdragon 765G Octa-Core 2,4 GHz dan RAM 8 GB. Apalagi terdapat penyimpanan internal 128 GB yang mampu menampung banyak aplikasi, game, maupun file sekaligus.

OPPO Reno5 5G Diagonal Display

Dalam membuktikan ketangguhan dari hardware yang dimiliki handphone ini, saya pun langsung menjalankan beragam aplikasi untuk aktivitas sehari-hari mulai dari telepon, chat, SMS, sesekali game, sesekali pemutar musik, sesekali media sosial, dan sesekali pemutar video.

Hasilnya, OPPO Reno5 5G mampu menjalankan beragam aplikasi secara multitasking dengan lancar. Pada tahap selanjutnya, saya pun memainkan bermacam game populer seperti Arena of Valor, Mobile Legends, Code Atma, Final Fantasy XV Pocket Edition, PUBG Mobile, dan Call of Duty Mobile.

Semua game tersebut mampu saja jalankan secara lancar dengan setelan grafis dan frame rate tinggi. Sebenarnya Final Fantasy XV Pocket Edition pun mampu berjalan lancar dengan setelan tersebut, namun alangkah baiknya menggunakan grafis dan frame rate menengah atau bawah agar dapat berjalan dengan lebih mulus.

OPPO Reno5 5G PerformanceBenchmark

Pada pengujian AnTuTu Benchmark 8.5.2, OPPO Reno5 5G berhasil mendapatkan skor tinggi mencapai 318.670 poin. Sedangkan pada pengujian dengan Geekbench 4.4.2, handphone ini mendapatkan skor 2.804 poin untuk Single-Core dan 7.264 poin untuk Multi-Core.

Selanjutnya, perangkat ini mendapatkan skor 606 poin untuk Single-Core dan 1.800 poin untuk Multi-Core pada pengujian dengan aplikasi Geekbench 5.3.2. Berdasarkan pengujian di atas, OPPO Reno5 5G mampu bersaing dengan handphone lain di kelas yang sama.

Dibenamkan baterai 4.300mAh, perangkat ini mempunyai daya tahan baterai yang lama. Hal ini terlihat dari perolehan skor yang mencapai 12 jam 39 menit untuk pengujian dengan menggunakan aplikasi PCMark for Android, mode Work 2.0 battery life, tingkat kecerahan 50%, kondisi baterai dari 100%, dan layar dengan refresh rate 90Hz.

Sedangkan pada pengujian yang menggunakan refresh rate 60Hz, OPPO reno5 5G berhasil mendapatkan skor 14 jam 4 menit. Bisa dibilang perbedaan skor ini memang wajar karena layar dengan refresh rate 90Hz akan mengonsumsi energi lebih besar dibandingkan dengan refresh rate 60Hz.

OPPO Reno5 5G BatteryBenchmark

Untuk penggunaan sehari-hari dengan layar refresh rate 90Hz, baterai OPPO Reno5 5G mampu bertahan selama 12 jam 1 menit dari kondisi 100% ke 19% dengan screen on time mencapai 5 jam 11 menit . Sedangkan pada refresh rate 60Hz, baterai handphone ini mampu bertahan selama 13 jam 43 menit dari kondisi 100% ke 14% dengan screen on time mencapai 5 jam 33 menit.

Pada hasil di atas, terlihat bahwa OPPO Reno5 5G memang memiliki daya tahan baterai yang lama apabila dikondisikan dengan kapasitas baterai yang dibawanya. Perlu dicatat, pastinya setiap pengguna OPPO Reno5 5G akan memiliki catatan waktu ketahanan baterai yang berbeda-beda tergantung dalam kebiasaan pengguna aplikasi setiap harinya.

Berkat hadirnya fitur 65W SuperVOOC 2.0, baterai OPPO Reno5 5G dapat terisi cepat dari kondisi 19% ke 100% hanya dalam waktu 39 menit. Hal ini hampir mendekati klaim OPPO yang menyatakan bahwa teknologi pengisian daya baterainya mampu mengisi baterai penuh dari kondisi 0% ke 100% hanya dalam waktu 35 menit.

OPPO Reno5 5G ColorOS

OPPO Reno5 5G sudah dibekali ColorOS 11.1 berbasiskan Android 11 dengan tampilan antarmuka yang simpel dan nyaman digunakan. Sistem operasi ini juga hadir dengan beberapa fitur menarik mulai dari 3-Finger Translate, Split Screen, App Cloner, dan masih banyak lagi.

Berkat hadirnya fitur 3-Finger Translate, saya dapat menerjemahkan konten yang muncul di layar hanya dengan menyentuh dan menahan tiga jari karena sistem pada ColorOS 11.1 yang terintegrasi dengan Google Translate langsung memberikan terjemahan sesuai bahasa yang dipilih.

Sementara Split Screen memungkinkan saya dapat menjalankan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar. Misalnya saja saya menonton video di YouTube pada setengah layar di atas dan melakukan chat di WhatsApp pada setengah layar di bawah.

OPPO Reno5 Display Bottom

App Cloner dapat memudahkan saya untuk memasukkan dua akun media sosial pada Reno5 5G berkat kemampuannya yang dapat menggandakan aplikasi. Perlu dicatat, hanya aplikasi tertentu saja yang telah didukung oleh fitur pengganda aplikasi ini.

Setelah pemakaian beberapa minggu, saya merasa bahwa OPPO Reno5 5G memang nyaman digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Apalagi handphone ini hadir dengan daya tahan baterai lama, layar luas, performa bertenaga, dan dukungan kamera yang bagus.

Tidak hanya sampai di situ saja, perangkat ini mempunyai sensor NFC yang memudahkan saya dalam melakukan transfer data antar handphone dan pengecekan atau pengisian e-money dengan cepat. Desain bodi dengan warna Galactic Silver pun membuat OPPO Reno5 5G terlihat menawan.

Secara keseluruhan, OPPO Reno5 5G bisa menjadi pilihan kamu yang menginginkan handphone dengan dukungan jaringan 5G yang mempunyai desain, fitur, dan harga menarik.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar