ASUS TUF Gaming FX507
Berita Smartphone

OPPO Pamerkan Desain Menawan Reno5 di Indonesia

OPPO Reno5 - BoxPurple

Gadgetren – Sebelum Reno5 diluncurkan secara resmi pada awal 2021 mendatang di Indonesia, OPPO secara menyelenggarakan acara OPPO Reno5 1st Appearance Event terlebih dahulu di Jakarta.

Dalam acara tersebut, pihak OPPO mengungkapkan desain dan bentuk yang akan dibawa Reno5 ke Indonesia. Pada bagian depannya, terlihat layar penuh 6,4 inci dengan punch hole yang membuat pengguna handphone leluasa dalam melihat konten di dalamnya karena terasa luas berkat aspek rasio 20:9 dan bezel tipis di berbagai sisinya.

Layarnya menggunakan teknologi AMOLED dengan resolusi Full HD+ (2400 x 1800 piksel) yang mampu menampilkan konten dengan terang dan jernih. Apalagi kecepatan refresh rate 90Hz membuat layar Reno5 mampu menghadirkan gerakan perpindahan antar menu maupun aplikasi dengan mulus.

OPPO Reno5 Aryo

Selain memperkecil ukuran bezel, punch hole yang hadir pada handphone ini digunakan untuk menyimpan kamera depan. Sementara berkat penggunaan AMOLED, sensor fingerprint Reno5 bisa berada di dalam layar dengan nama Hidden Fingerprint Unlock 3.0.

Beralih ke bagian belakangnya, OPPO Reno5 mempunyai bodi yang dibalut dengan warna menawan yang terdiri dari Starry Black dan Fantasy Silver. Untuk Starry Black mengusung tampilan dengan finishing glossy.

Sementara Fantasy Silver menghadirkan tampilan finishing matte dengan menggunakan tekstur Diamond Spectrum. Fantasy Silver merupakan warna yang dapat memproyeksikan ribuan warna apabila dilihat dari sudut yang berbeda.

OPPO Reno5 Black

Masing-masing warna tersebut bersinar dan berkilau dengan cara yang khas. Dengan kata lain, kamu akan melihat warna silver berpadu dengan warna merah, biru, hijau, ungu, oranye, dan lainnya ketika dilihat dari sudut yang berbeda.

Untuk mencapai efek warna yang dapat selalu berubah pada OPPO Reno5, OPPO telah menerapkan proses Diamond Spectrum yang diklaim pertama di industri smartphone. Diamond Spectrum terdiri dari tiga lapisan berbeda yang masing-masing mempunyai peranan penting.

Selanjutnya, OPPO melapisi beberapa film lapisan nano (PICASUS Film) pada bodi belakang Reno5 untuk memberikan efek reflektif warna-warni yang dihasilkan ketika cahaya menembus dan membias di dalam film. PICASUS Film mempunyai kemampuan untuk mentransmisikan sinar hingga 90% sehingga mempunyai rangkaian warna seperti pelangi.

OPPO Reno5 Fantasy Silver CloseUp

Cahaya yang melewati PICASUS Film akan dibiaskan pada berbagai sudut melalui Tekstur Lensa Fresnel. Melalui tekstur ini, warna PICASUS Film baru dapat dipantulkan sepenuhnya di semua sudut untuk meningkatkan kekayaan warna sekaligus memberikan efek perubahan warna yang halus di setiap sudut penglihatan.

Lapisan akhir Reno5 varian Fantasy Silver tidak hanya memberikan efek penuh warna saja, melainkan juga menjadikan perangkat ini tampil cukup cerah. Kecerahan ini dicapai dengan menggunakan lapisan Indium Reflektif sebagai dasar penutup lapisan paling belakang dan selanjutnya memperkuat reflektivitas warna PICASUS Film.

Secara garis besar, hasil akhir Fantasy Silver dibuat dengan proses Diamond Spectrum yang terdiri dari PICASUS Film yang memberikan beragam warna, tekstur lensa Fresnel yang membuat efek warna lebih kaya, dan lapisan Indium Reflektif yang memastikan warna tampil cukup cerah.

OPPO Reno5 - BoxGreen

Dengan kata lain, ketiga lapisan ini bekerja secara bersamaan agar menciptakan efek cerah dan penuh warna. Meskipun proses Diamond Spectrum rumit, namun OPPO mengurangi ketebalan film penutup belakang Reno5 hingga 0,125mm.

Bahkan ketebalan ini lebih tipis dibandingkan handphone generasi sebelumnya, Reno4, yang mencapai 0,18mm. Ketebalan total dari OPPO Reno5 Fantasy Silver mencapai 7,8mm sehingga terasa ramping ketika digenggam dengan satu tangan.

Dengan muncul informasi mengenai desain dan bentuk bagian belakang maupun depan perangkat ini, kita telah maju selangkah untuk menuju peluncuran resmi Reno5 di tahun 2021 mendatang.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar