Gadgetren – Saat menemukan postingan yang menarik atau penuh inspirasi, kamu mungkin ingin mengaksesnya lagi di lain waktu.
Melalui daftar postingan yang disukai, kamu dapat dengan mudah menemukan kembali konten tersebut dan mendapatkan inspirasi baru. Postingan yang disukai juga mencerminkan minat dan preferensi kamu sehingga dapat memberikan gambaran tentang hal-hal yang kamu nikmati.
Selain itu, melihat kembali postingan yang disukai memungkinkan kamu dapat mengenang hal-hal yang menarik perhatian sebelumnya dan mengulanginya di masa depan.
Cara Melihat Postingan yang Disukai di Instagram
- Buka aplikasi Instagram di perangkat kamu
- Ketuk ikon profil kamu di pojok kanan bawah layar.
- Ketuk menu Aktivitas Anda.
- Ketuk menu Suka.
Untuk Lihat Melalui Web
- Kunjungi halaman https://www.instagram.com/.
- Masuk ke akun Instagram kamu.
- Ketuk ikon profil di pojok kanan atas layar.
- Ketuk menu Aktivitas Anda.
- Ketuk menu Suka.
Setelah masuk dan melihat ke menu suka, kamu akan melihat beragam video yang kamu telah sukai. Kamu dapat memilih video mana yang ingin dilihat kembali, membagikan, dan menyimpannya di ponsel.
Sebagai catatan, Instagram hanya menampilkan hingga 300 postingan terakhir yang kita sukai. Jika kamu tidak menemukan postingan tertentu, mungkin itu sudah melewati batas tersebut atau telah dihapus oleh pemiliknya.
Kamu juga dapat melakukan batal suka dengan memilih video dan menghapusnya dari daftar suka. Pengguna sering melihat kembali postingan Instagram yang pernah disukai karena berbagai alasan seperti mencari inspirasi atau referensi karena postingan yang disukai sering kali berisi konten inspiratif baik itu ide desain, resep, tips fashion, atau motivasi.
Postingan yang disukai mungkin memiliki nilai sentimental, seperti foto teman, keluarga, atau momen berkesan yang ingin dikenang. Melihat kembali daftar postingan yang disukai dapat memudahkan akses kembali konten yang relevan tanpa harus mencarinya ulang.
Selain itu, melihat postingan yang disukai menjadi cara praktis untuk mengelola interaksi seseorang dengan konten di Instagram baik untuk keperluan personal maupun profesional.
Tinggalkan Komentar