ASUS TUF Gaming FX507
Smartphone Tekno

5 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 6 Pro Wajib Tahu Agar Kamu Tidak Salah Beli

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 6 Pro Header

Gadgetren – Setelah cukup sukses dengan Xiaomi Redmi Note 5 buatannya, akhirnya Xiaomi memboyong Xiaomi Redmi Note 6 Pro ke Indonesia. Pertanyaannya, apa saja kelebihan dan kekurangannya?

Sebagai ponsel yang baru hadir di pasaran, perangkat Xiaomi Redmi Note 6 Pro memang menawarkan spesifikasi yang cukup bagus. Namun, pasti banyak orang yang bertanya-tanya, apakah perangkat ini cukup layak untuk dibeli atau untuk menggantikan ponsel lama?

Sebenarnya yang bisa menjawab pertanyaan ini adalah diri kita sendiri, tergantung dari kebutuhan, dana, dan idealisme yang kita miliki. Namun, sebagai dasarnya, kamu bisa membaca ulasan beberapa kelebihan dan kekurangan dari perangkat ini berikut ini.

Kelebihan

Performa Bertenaga

Guna memberikan kinerja yang lebih baik di kelasnya, Xiaomi Redmi Note 6 pro dipersenjatai dengan chipset Snapdragon 636 yang menawarkan beberapa kelebihan dan peningkatan jika dibandingkan dengan Snapdragon 625 yang terkenal irit bertenaga itu.

Prosesor ini diduetkan dengan dua macam varian RAM dan memori internal, yang terdiri dari varian dengan RAM 3 GB untuk memori internal berkapasitas 32 GB dan RAM 4 GB untuk memori internal berkapasitas 64 GB.

Dengan kombinasi ini, tentu saja secara teknis perangkat ini akan mampu melibas setiap aktivitas penggunanya, dari mulai mengakses media sosial, bermain game, hingga menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan (multitasking).

Kamera Mutakhir

Xiaomi Redmi Note 6 Pro ini hadir dengan membawa keunggulan di sektor kamera, di mana kamera utamanya telah dilengkapi kamera ganda 20 MP + 5 MP dan kamera depannya pun juga ganda dengan resolusi 12 MP + 5 MP.

Seperti halnya perangkat-perangkat baru yang hadir belakangan ini, di sektor software kameranya pun, Xiaomi Redmi Note 6 Pro juga dilengkapi dengan sistem kecerdasan buatan (AI) yang bisa mengoptimalkan hasil tangkapan kamera.

Layar Luas yang Kekinian

Meningkat dari pendahulunya Xiaomi Redmi Note 5 Pro, perangkat terbaru dari Xiaomi ini menawarkan layar yang lebih luas dan lebih tajam. Di mana secara teknis, perangkat ini telah dilengkapi layar berukuran 6,26 inci, beresolusi Full HD+ (2280 x 1080 piksel), berteknologi IPS, dan beraspek rasio 19:9.

Kekurangan

Licin Saat Digenggam

Tidak bisa dipungkiri, dengan memakai material logam di bagian bodi, ponsel ini akan terasa licin seperti kebanyakan ponsel lainnya. Namun bukan masalah, karena kamu bisa memasang softcase yang tersedia dalam kotak pembelian.

Masih Menggunakan MicroUSB

Seperti juga kebanyakan ponsel-ponsel menengah lainnya, perangkat ini masih menggunakan teknologi port lama microUSB, Padahal saat ini, port USB Type-C sudah tersedia di pasaran dengan menawarkan beberapa kelebihan.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar