ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tips dan Trik

Mau Punya Game Ori? Ini Cara Belinya di Steam Tanpa Harus Punya Kartu Kredit

cara beli game Steam Store Header

Gadgetren – Steam saat ini menjadi salah satu tempat paling utama untuk membeli game komputer original secara digital. 

Besarnya pasar gaming komputer saat ini tidak lepas dari kesuksesan Steam sebagai platfrom distribusi game yang sangat mudah digunakan dan punya cakupan luas. Kehadiran Steam di Indonesia sendiri kini terbilang sudah sangat umum sehingga banyak pengguna yang mulai beralih dari game bajakan. 

Pengaruh platform besutan Valve ini bahkan sampai mempengaruhi penjualan fisik karena beberapa game walaupun dijual secara fisik tetap memberikan kode redeem Steam untuk bisa dimainkan oleh pembeli. Selain itu Steam juga mempelopori munculnya platform lain seperti Origini dan Uplay. 

Metode pembayaran yang dihadirkan pun sudah beragam sehingga pengguna tidak lagi harus memiliki kartu kredit melainkan bisa dengan mengisi Wallet menggunakan voucher dari toko-toko online di Indonesia (baca di sini untuk tahu lebih lanjut). 

Lalu bagaimana cara beli game di Steam agar kamu bisa punya yang asli? Berikut metode yang bisa kamu gunakan tanpa harus punya kartu kredit. 

Beli Langsung Lewat Steam 

  1. Isi terlebih dahulu Steam Wallet kamu dengan voucher.
  2. Pilih Game yang ingin kamu beli.
  3. Pilih paket game yang tersedia kalau memang ada dan pastikan yang kamu beli merupakan game utama bukan DLC (Downloadable Content).
  4. Konfirmasi apakah game akan dibeli untuk sendiri atau hadiah untuk orang lain.
  5. Game akan langsung terbeli kalau kamu punya saldo sedangkan jika tidak maka kamu akan diberikan opsi untuk memasukan informasi kartu kredit. 

Steam Checkout

Lewat Jasa Beli Steam

  1. Cari penjual jasa beli game bisa di Kaskus atau Facebook. Saran saya kamu bisa menggunakan jasa Wigi Pratama Game Shop di Facebook yang sudah populer.
  2. Siapkan daftar game apa saja yang ingin kamu pesan.
  3. Kontak penjual dan sertakan daftar game tersebut.
  4. Nantinya penjual akan mengecek dan memberikan total harga yang harus dibayarkan.
  5. Saat sudah ada kesepakatan, penjual akan memberikan metode pembayaran yang diterima.
  6. Kirim sesuai totap harga dan langsung lakukan konfirmasi ke penjual.
  7. Ikuti petunjuk selanjutnya dari penjual.
  8. Kamu akan mendapatkan email yang berisikan konfirmasi kalau ada yang memberikan hadiah game ke akun Steam kamu. 

Itu lah dua cara beli game Steam yang cukup populer digunakan oleh para gamer di Indonesia. Baik membeli secara langsung di platform Steam maupun melalui jasa beli tidak punya perbedaan yang terlalu signifikan sehingga kamu dipastikan tidak akan ketinggalan fitur atau lainnya. Jadi tinggal metode mana yang menurut kamu lebih mudah untuk dilakukan. 

Nah dengan membeli game original, kamu bisa menikmati berbagai kelebihan yang hanya ada di game asli. Salah satunya merupakan kamu akan selalu mendapatkan update terbaru dan bisa bermain secara online tanpa perlu melakukan trik-trik yang belum tentu aman. 

Semoga dengan sudah mengetahui cara membeli game di Steam ini kamu mulai ikut beralih menggunakan produk asli. 

Tentang penulis

Fauzi Rasyad

Editor Gadgetren yang telah berkecimpung sebagai penulis seputar teknologi sejak tahun 2015. Dunia komputer hingga smartphone sudah cukup lama ia geluti karena memang tertarik melihat perkembangan teknologi yang semakin canggih dari tahun ke tahun.

Tinggalkan Komentar