ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Review Review Handphone

Review vivo S1 Pro – Smartphone Quad Camera yang Penuh Gaya

review Vivo S1 Pro header

vivo S1 Pro
  • Layar - 8/10
    8/10
  • Performa - 8/10
    8/10
  • Kamera - 8/10
    8/10
  • Baterai - 9/10
    9/10
  • Software - 8/10
    8/10
  • Desain - 8/10
    8/10
8.2/10

Kesimpulan

vivo S1 Pro merupakan smartphone kelas menengah vivo yang mempunyai Quad Camera 48 MP, RAM 8 GB, dan baterai berkapasitas 4.500mAh.

Yang Disukai

  • RAM dan storage berkapasitas besar
  • Kamera depan dan belakang bagus
  • Daya tahan baterai lama
  • Fingerprint dan Face Unlock cepat

Yang Tidak Disukai

  • Tidak ada NFC
  • Noda sidik jari dan debu mudah menempel

Gadgetren – Smartphone terbaru vivo yang bernama vivo S1 Pro secara resmi telah hadir di Indonesia dengan menawarkan spesifikasi hardware dan kemampuan kamera yang menarik.

Dari sisi spesifikasi, smartphone ini membawa Snapdragon 665 yang dikombinasikan dengan RAM 8 GB. Sementara untuk baterainya, perangkat ini hadir dengan kapasitas besar mencapai 4.500mAh.

Tak lupa, dukungan Quad Camera atau empat kamera belakangnya menjadi salah satu fitur andalan dari perangkat ini karena mempunyai kamera utama beresolusi besar mencapai 48 MP. Dengan fitur yang ditawarkannya ini, apakah vivo S1 Pro dapat bersaing dengan perangkat kelas menengah lainnya?

Desain

VivoS1Pro-Display

Mengikuti tren saat ini, vivo S1 Pro hadir dengan layar penuh ditambah poni berbentuk tetesan air. Sementara pada bagian belakang terdapat lengkungan 3D di kiri dan kanannya sehingga nyaman ketika digenggam. Bodi belakangnya juga mempunyai dua pilihan warna, yakni Glowing Black dan Crystal Blue yang menghasilkan warna menarik ketika terkena pantulan.

Sebagai catatan, saya mendapatkan unit vivo S1 Pro yang mempunyai warna Glowing Dark. Meskipun bodi belakangnya memiliki warna yang cantik, namun debu dan noda sidik jari mudah tertempel sehingga sebaiknya langsung menyematkan casing tambahan yang tersedia dalam paket penjualannya.

Masih pada bagian belakangnya, terdapat empat kamera belakang yang berada di dalam Diamond Shape sehingga membuatnya terlihat unik. Beralih ke bagian bawahnya, terdapat port USB Type-C dan lubang speaker. Menuju bagian atasnya, terdapat port jack audio 3,5mm.

Selanjutnya, pada bagian kanannya terdapat tombol volume dan power yang disusun secara vertikal sedangkan pada bagian kirinya terdapat slot kartu SIM dan microSD.

Layar

VivoS1Pro-Notch

Layar dari perangkat ini mempunyai lebar 6,38 inci dengan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), berteknologi Super AMOLED, dan beraspek rasio 19.5:9 yang memenuhi bagian depan.

Tepat di atas layarnya terdapat poni berbentuk tetesan air yang berfungsi untuk menyimpan kamera depan. Fitur Eye Protection juga telah disematkan pada produk ini yang dapat melindungi mata penggunanya dari radiasi sinar biru yang dihasilkan di layar.

Untuk lebih menghemat baterainya, vivo S1 Pro ini juga dibekali dengan fitur Always on Display yang akan menampilkan jam, tanggal, kapasitas baterai, dan notifikasi aplikasi ketika layar sedang istirahat.

Kamera

VivoS1Pro-Camera

Dibekali dengan Quad camera, vivo S1 Pro mempunyai konfigurasi kamera utama 48 MP, kamera sekunder 2 MP, kamera Super Wide-Angle 8 MP, dan kamera Ultra-Macro 2 MP. Kamera Super Wide-Angle memungkinkan penggunanya dapat menghasilkan foto dengan area yang luas hingga 120 derajat.

Kamera utamanya mampu menghasilkan foto dengan resolusi 48 MP yang mempunyai detail dengan baik. Sementara kombinasi kamera utama dan sekundernya mampu menghasilkan foto bokeh (latar buram) dengan instan. Untuk kamera Ultra-Macro dapat menghasilkan foto dari jarak dekat hingga 4cm yang cocok untuk foto miniatur, bunga, mainan kecil, dan masih banyak lagi.

Terdapat juga fitur AI Scene Recognition yang dapat dengan pintar menentukan scene terbaik ketika obyek sedang dibidik dengan menggunakan kamera belakangnya. Beralih ke bagian depan, terdapat kamera beresolusi 32 MP ditambah fitur AI Beauty yang dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan wajah yang mulus.

Fitur Pose Master juga telah dihadirkan pada produk ini mendukung pose ketika penggunanya melakukan selfie agar terlihat bagus. Berikut ini merupakan hasil foto kamera belakang dan depan dari vivo S1 Pro. (sentuh semua gambar untuk mendapatkan resolusi yang sebenarnya)

Kamera belakang

Kamera depan

Performa

VivoS1Pro-Game

Dari sektor hardware, vivo S1 Pro ini telah dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 665 Octa-Core, RAM 8 GB, dan storage internal 128 GB yang diklaim oleh pihak vivo mampu menghadirkan performa yang bertenaga untuk menjalankan aplikasi atau game.

Untuk membuktikan klaim tersebut, saya pun menjalankan berbagai aplikasi sehari-hari mulai dari Telepon, SMS, pemutar musik, email, jejaring sosial, editor dokumen, dan pemutar video. Hasilnya, vivo S1 Pro ini mampu menjalankan aplikasi-aplikasi tersebut dengan lancar tanpa lag berkat hadirnya RAM 8 GB.

Berlanjut ke pengujian lebih berat, saya pun menjalankan game Call of Duty: Mobile, PUBG Mobile, Mobile Legends, dan Final Fantasy XV Pocket Edition. Ketiga game ini dapat dijalankan dengan grafis dan frame rate yang tinggi secara mulus.

Sementara Final Fantasy XV Pocket Edition dapat berjalan lancar hanya sampai pada opsi frame rate standar dan grafis menengah. Namun disarankan lebih baik menggunakan grafis dan frame rate paling rendah agar animasi gerakan karakter lebih optimal.

VivoS1Pro-Benchmark

Terakhir, saya pun melakukan pengujian performa dengan menggunakan aplikasi AnTuTu Benchmark v8.0.4-OB, Geekbench 4, dan Geekbench 5. Hasilnya, smartphone ini mampu mendapatkan skor AnTuTu tinggi yang mencapai 179.774 poin.

Sementara pada pengujian Geekbench 4, vivo S1 Pro mendapatkan performa yang mencapai 1.504 poin untuk pengujian Single-Core dan 5.685 poin untuk pengujian Multi-Core. Sedangkan pada pengujian Geekbench 5, perangkat ini mendapatkan skor yang mencapai 313 untuk Single-Core dan 1.414 poin untuk Multi-Core.

Dari semua pengujian ini, terlihat bahwa vivo S1 Pro mampu bersaing dengan smartphone kelas menengah lainnya di Indonesia.

Baterai

VivoS1Pro-Power

Sumber daya dari smartphone ini dipercayakan pada baterai berkapasitas 4.500mAh. Dengan kapasitas sebesar ini, vivo mengklaim bahwa baterainya mampu bertahan seharian penuh dalam pemakaian normal, 11,8 jam untuk bermain game, atau 15,4 jam untuk memutar video.

Untuk membuktikan klaim tersebut, saya pun menjalankan aplikasi PCMark for Android dengan kondisi baterai mulai dari 100%, tingkat kecerahan 50%, dan Mode Work 2.0 Battery yang akan melakukan simulasi aktivitas penggunaan sehari-hari.

Hasilnya produk yang satu ini berhasil mendapatkan skor PCMark for Android yang mencapai 17 jam 11 menit. Hal ini memperlihatkan daya tahan baterai vivo S1 Pro yang sangat lama.

vivo S1 Pro baterai

Selanjutnya, saya pun menjalankan beragam aplikasi sehari-hari mulai dari Telepon, SMS, editor dokumen, pemutar video sesekali, media sosial, chat, game sesekali, membuka email, dan pemutar musik sesekali.

Hasilnya, vivo S1 Pro ini mampu bertahan selama 22 jam 45 menit dengan Screen on Time mencapai 13 jam 7 menit. Dalam penggunaan sehari-hari pun, vivo S1 Pro mampu bertahan lama. Sementara pengisian daya baterai membutuhkan waktu 1 jam 50 menit dari kondisi 2% hingga terisi 100%.

In-Display Fingerprint & Face Unlock

VivoS1Pro-Fingerprint

Berkat penggunaan teknologi AMOLED, vivo dapat menyematkan sensor fingerprint di dalam layarnya. Menariknya, sensor fingerprint ini dapat mendeteksi sidik jari saya dengan responsif sehingga mampu melakukan pembukaan kunci dengan cepat.

Smartphone ini mengizinkan hingga 5 sidik jari berbeda untuk dibaca oleh sensor fingerprint. Tak lupa, fitur Face Unlock juga telah disematkan pada produk ini yang memungkinkan penggunaan kunci layarhanya menggunakan wajah saja. Pada saat saya mengarahkan wajah ke kamera depan, maka vivo S1 Pro langsung mendeteksinya dan membuka kunci layar.

Bahkan pada kondisi minim cahaya pun, fitur Face Unlock ini mampu mengenali wajah saya dengan cepat. Hal ini bisa terjadi karena tingkat kecerahan layar ditingkatkan agar wajah terpindai oleh kamera. Selain untuk membuka kunci smartphone, sensor fingerprint dan Face Unlock ini juga dapat membuka aplikasi atau folder yang dikunci dengan fitur bawaan Funtouch OS.

Funtouch OS 9

vivo S1 Pro FunTouch OS

Smartphone ini telah dibekali dengan sistem operasi modifikasi Funtouch OS 9 berbasiskan sistem operasi Android 9 Pie yang memiliki tampilan antarmuka dan ikon mirip dengan iOS. Apalagi menu notifikasinya terpisah dengan Quick Settings, dimana kita dapat mengakses menu notifikasi ketika menyapu layar dari atas ke bawah.

Sementara jika menyapu layar dari bawah ke atas, maka Quick Settings akan terbuka. Secara bawaan, Funtouch OS 9 ini tidak memiliki drawer sehingga aplikasi yang terinstal akan otomatis terdapat di home screen. Selain itu, kamu dapat melakukan uninstall aplikasi langsung dari home screen.

Apabila kamu menggeser home screen hingga mentok ke bagian paling kiri maka akan muncul Jovi Smart Scene yang akan memperlihatkan cuaca, berita, tips, shortcut aplikasi, dan masih banyak lagi.

Selanjutnya, saya sendiri sering menggunakan fitur andalan Funtouch OS 9 seperti screenshot 3 jari, dual-split multitasking, dan App Clone. Saya dapat mengambil screenshot dengan cepat pada perangkat ini hanya dengan menyapu layar dari bawah ke atas menggunakan 3 jari yang dirapatkan.

Untuk dual-split multitasking, saya dapat menjalankan dua aplikasi sekaligus dalam satu layar. Supaya kita dapat mengaktifkan fitur yang satu ini maka dapat menyapu layar dari atas ke bawah menggunakan 3 jari yang dirapatkan. Terakhir, App Clone memungkinkan saya dapat menjalankan dua akun media sosial sekaligus karena aplikasi dapat dikloning menjadi dua.

Kesimpulan

VivoS1Pro-bottom

Setelah menggunakannya selama beberapa minggu, saya rasa vivo S1 Pro ini mampu mendukung aktivitas sehari-hari, terutama dengan daya tahan baterainya yang lama dan performanya yang bertenaga berkat kombinasi Snapdragon 665 dan RAM 8 GB.

Sementara penyimpanan internalnya pun lega mencapai 128 GB sehingga saya dapat menyimpan banyak aplikasi, game, foto, dokumen, musik, dan video sekaligus. Desain bodi belakangnya pun cukup menarik, namun debu dan noda sidik jari mudah menempel sehingga sebaiknya langsung menggunakan casing tambahan yang tersedia dalam paket penjualan.

Kombinasi empat kamera belakang yang dihadirkan pada perangkat ini membuat saya dapat berkreasi untuk menghasilkan beragam foto yang menarik. Tak ketinggalan, sensor fingerprint yang hadir pada perangkat ini mampu merespon sidik jari saya dengan cepat.

Dengan kemampuan yang ditawarkannya, saya rasa vivo S1 Pro bisa menjadi salah satu pilihan smartphone di harga Rp 3.999.000. Meskipun produk yang satu ini tidak dibekali dengan fitur NFC (Near Field Communication) sama sekali.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar