ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita

Lenovo K520 akan Hadir dengan RAM 4 GB dan Layar Penuh 18:9

Lenovo K520 Header

Lenovo merupakan salah satu vendor asal Tiongkok yang terkenal dengan laptop di dunia dan telah bereskpansi ke bidang smartphone.

Bahkan Lenovo telah membeli Motorola untuk mengembangkan smartphone yang lebih bagus lagi. Namun seiring berjalannya waktu, Lenovo justru sangat fokus dalam mempromosikan dan menjual smartphone Motorola sehingga membuat smartphone merek Lenovo sendiri tidak terdengar namanya.

Namun ternyata Lenovo masih mengembangkan dengan merek Lenovo sendiri yang bernama k320t. Menariknya, baru-baru ini dikabarkan smartphone terbaru Lenovo dengan layar penuh muncul di situs sertifikasi TENAA yang bernama Lenovo K520.

Terlihat desain dari smartphone yang satu ini memiliki layar penuh beraspek rasio 18:9 yang memenuhi bagian depannya. Bahkan Lenovo K520 telah menggunakan bodi yang berbahan logam sehingga terlihat kokoh.

Beralih ke bagian belakangnya, terdapat dua kamera utama lengkap dengan LED Flash yang diposisikan secara horizontal lmirip dengan Lenovo K320t. Sementara itu, pada bagian kanannya terdapat pada tombol volume dan home yang ditempatkan secara berdampingan.

Nantinya Lenovo K520 memiliki layar 5,65 inci dengan resolusi Full HD+ (2.160 x 1.080 piksel). Smartphone ini juga bisa memiliki dimensinya mencapai 154 mm × 73.5 mm × 7.8mm dan berat yang mencapai 165 gram.

Dari sektor hardware, smarphone yang satu ini telah dibekali dengan prosesor Octa-core berkecepatan 2 GHz, RAM dengan pilihan 3 GB atau 4 GB dan storage internal 32 GB atau 64 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Selain itu, dua kamera utama yang digunakan oleh Lenovo K520 ini salah satunya akan memiliki resolusi 8 MP. Sedangkan kamera depannya akan memiliki resolusi 8 MP yang dapat mengakomodasi foto selfie atau wefie dengan banyak.

Lenovo K520 akan menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo yang terdiri dari warna Black, Red, dan Sliver. Sepertinya di tahun 2018 ini menarik karena smartphone berlomba-lomba meluncurkan smartphone dengan layar penuh. Untuk itu, mari kita tunggu saja bocoran selanjutnya mengenai smartphone ini.

[Sumber : Gizmochina]

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar