ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Aplikasi Berita

Warung Pintar Group Hadirkan Empat Solusi Digital Untuk Para Pemilik Warung

Warung-Pintar-Group-Feature

Gadgetren – Paltform belanja buatan anak bangsa bernama Warung Pintar Group ingin menghadirkan inklusi ekonomi di Indonesia baik kepada pemilik warung mikro maupun masyarakat yang ada di sekitar.

Hal ini disampaikan oleh Agung Bezharie Hadinegoro selaku CEO Warung Pintar Group yang mengatakan bahwa Warung Pintar Group masih memiliki banyak peluang untuk mengajak warung bertransformasi ke digital.

“Kalau kita lihat di pemain digital saat ini, kenyataannya mayoritas warung masih belum digital, ketika kita banyak pemain men-digitalisasi warung. Kita nggak melihat kompetitor karena masih banyak banget,” ujarnya kepada tim Gadgetren.

Menurut Agung, Warung Pintar Group memiliki penawaran solusi terbaik yang hingga kini masih didorong oleh timnya berupa rantai pasokan. Ia merasa bahwa Warung Pintar akan bisa bertahan dan membantu warung-warung yang tutup agar bisa berjualan lagi secara digital terutama di tengah pandemi.

Agung merujuk pada sebuah riset bahwa yang dibutuhkan oleh warung adalah ketersediaan logistik dan rantai pasokan yang dapat diandalkan dengan teknologi yang dalam. “Kita mempunyai platform distributor dan grosiran, sehingga pelayanan level ke level jauh lebih baik dari pemain lain,” terangnya.

Agung mengungkapkan bahwa Warung Pintar Group berbeda dengan yang lain karena memiliki validasi lebih jauh dimana setiap warung yang ingin mendaftar ke dalam ekosistemnya merupakan warung asli dan bukan abal-abal.

“Dia harus sebenarnya-benarnya warung sehingga kita bisa melakukan pengiriman dengan tepat, bukan konsumen atau angin-anginan. Ini yang bikin kita punya aktif rate tinggi karena validasi kita tepat dan bagi yang nggak punya warung itu nggak bisa masuk supaya kita punya ekosistem lebih sehat. Warung kan bisnis butuh ada yang diandalkan dan tidak hanya promo saja,” jelasnya.

Agung-Bezharie-Hadinegoro-CEO-Warung-Pintar-Group

Sebagai tambahan informasi, Warung Pintar Group saat ini memiliki empat solusi digital utama yang meliputi Aplikasi Warung Pintar, Aplikasi Grosir Pintar, Warung Pintar Distribusi dan Bizzy Connect. Masing-masing secara strategis bertujuan untuk membantu penguatan kolaborasi antar jalur rantai pasok dari hulu ke hilir.

Aplikasi Warung Pintar pun semakin mutakhir dan diklaim telah digunakan oleh ratusan ribu pemilik warung aktif untuk memenuhi stok barangnya. Aplikasi ini juga memungkinkan pemesanan, pelacakan produk, hingga memantau kinerja warung.

Beberapa fitur yang melengkapi aplikasi Warung Pintar meliputi Catatan Pintar (pencatatan transaksi digital), Iklan Pintar (pemasangan iklan brand untuk pemasukan tambahan warung), dan Komunitas Pintar (program pengembangan kapasitas pemilik warung berbasis komunitas).

Warung Pintar Group juga telah menggandeng lebih dari 600 mitra pengusaha grosir yang masing-masing melayani sekitar 200-300 pemilik warung yang tergabung dalam platform Grosir Pintar.

Warung-Pintar-Group-Warung-Yusuf.

Aplikasi Grosir Pintar digunakan oleh toko grosir untuk dapat terhubung langsung dengan ratusan pemilik warung dalam jarak 5 hingga 10 kilometer. Selain itu, para pengusaha grosir pun dapat menggunakan layanan Bisnis Pintar untuk pengadaan inventaris.

Sementara itu, lini bisnis Warung Pintar Distribusi yang telah hadir sejak awal Warung Pintar berdiri hadir sebagai solusi sistem pergudangan dan inventaris yang mendukung distribusi beragam kebutuhan stok barang untuk pemilik warung.

Terakhir, Bizzy Connect merupakan produk terbaru dari Warung Pintar Group yang menghubungkan brand dan distributor langsung ke pemilik warung. Dengan mengakuisisi Bizzy Digital pada awal tahun ini, Warung Pintar Group semakin melengkapi solusi perniagaan tradisional melalui Bizzy Connect.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar