Gadgetren – Pada gelaran acara CES 2025 yang diselenggarakan di Amerika Serikat, MSI memperkenalkan jajaran laptop yang ditenagai lini keluarga NVIDIA GeForce RTX 50 untuk berbagai seri miliknya.
Ada lebih dari 30 model laptop yang diperkenalkan. Termasuk di dalamnya perangkat dari seri Titan, Raider, dan Vector yang menawarkan kinerja ekstrem, seri Stealth yang kini mempunyai kinerja AI lebih canggih, maupun seri Crosshair atau Pulse yang dapat menjadi pilihan lebih ekonomis.
Secara khusus, seri Titan, Raider, Vector, dan Stealth yang kini hadir dengan opsi layar sampai 18 inci menawarkan konfigurasi pemroses grafis hingga NVIDIA GeForce RTX 5090 di mana merupakan varian tertinggi dari lini keluarganya.
Pada keempat seri tersebut, pemroses grafis ini dipadukan bersama Intel Core Ultra Series 2 yang mencakup Intel Core Ultra 9 275HX atau AMD Ryzen 9000 HX dengan opsi sampai AMD Ryzen 9955HX3D.
Khusus untuk seri Stealth, MSI juga mempercayakan kemampuan beberapa model perangkatnya kepada AMD Ryzen AI 9 HX 370 yang menawarkan kinerja NPU hingga 50 TOPS untuk pemrosesan kecerdasan buatan.
Sementara untuk seri Crosshair atau Pulse, pemroses grafisnya terkonfigurasi hingga NVIDIA GeForce RTX 5070. Kemampuannya pun tak kalah menarik untuk dipertimbangkan karena sudah mendukung arsitektur NVIDIA Blackwell maupun DLSS 4.
Tak hanya pada sektor kinerja, keunggulan dari jajaran laptop baru tersebut juga terlihat pada sektor daya. Seri Titan, Raider, dan Vector didukung oleh teknologi OverBoost Ultra dari MSI walaupun total daya sistemnya berbeda-beda.
Seri Titan dalam hal ini menggunakan teknologi OverBoost Ultra yang mampu menghadirkan daya hingga 270W, sementara seri Raider dan Vector hanya sampai 260W.
Didukung dengan teknologi Thunderbolt 5 dan memori DDR5-6400, berbagai laptop pada ketiga seri tersebut juga menjanjikan kinerja tingkat atas, konektivitas sangat cepat, dan multitasking yang lancar bagi pengguna berat.
Sebagai bagian dari seri tertingginya, MSI menariknya turut menghadirkan Titan 18 HX Dragon Edition Norse Myth. Perangkat ini hadir secara eksklusif dengan balutan gambar naga dan rune dari mitologi Nordik.
Bersama berbagai laptop barunya, MSI di sisi lain juga memperkenalkan desain sistem pendingin baru yang kini mencakup pipa panas inovatif untuk menjaga peningkatan suhu SSD.
Pipa panas baru ini diklaim mampu mengurangi suhu maksimal pada SSD PCIe Gen 5 sampai 10°C. Tujuannya untuk menghadirkan kinerja yang stabil, kecepatan tinggi yang berkelanjutan, dan transfer data yang andal meski perlu menangani beban kerja yang berat.
Selain terobosan baru di sistem pendingin, MSI juga mengumumkan MSI AI Robot. Asisten kecerdasan buatan ini dikembangkan bersama NVIDIA dengan menggunakan small language model yang diterapkan secara lokal langsung ke dalam sistem.
Dengan bantuan MSI AI Robot, kita dapat mengoperasikan laptop secara cerdas meskipun tanpa koneksi internet. Asisten ini akan membantu kita dalam mengatur dan mengelola perangkat secara intuitif.
Tinggalkan Komentar