ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Tekno

Tebar Promo! OPPO Experience Store Baru di Mal Ciputra Tangerang Resmi Dibuka

Grand-Opening-OPPO-Experience-Store-Mal-Ciputra-Tangerang-6

Gadgetren – Dengan bertambahnya perangkat ponsel baru di Indonesia, OPPO dikabarkan telah meresmikan toko luring terbarunya melalui OPPO Experience Store di Mall Ciputra, Tangerang.

Toko fisik milik OPPO di Mall Ciputra, Tangerang ini menjadi OPPO Experience Store ke-6 yang dibuka OPPO Indonesia di wilayah Tangerang dan berdiri di atas area seluas 140 m2.. Mulai dari area experience yang memajang beberapa produk terbaru OPPO di 2024 seperti seri Reno11 5G dan OPPO A79 5G.

Kemudian area unboxing luas yang dilengkapi kursi untuk konsultasi perangkat maupun ruang tunggu. Selain itu terdapat area IoT dengan showcase perangkat terbaru seperti seri OPPO Enco, seri OPPO Watch, OPPO Band 2, dan berbagai aksesoris seperti adapter, kabel data, dan powerbank.

Tak ketinggalan terdapat area kasir yang menawarkan berbagai alternatif pembayaran mulai dari cicilan hingga berbagai skema pembiayaan. Menariknya selama pembukaan OPPO Experience Store Mall Ciputra menghadirkan beragam benefit untuk pengunjung seperti lelang perangkat mulai dari 100 ribu rupiah, tebus murah mulai 1000 rupiah, lucky Dip dengan syarat pembelian minimum senilai Rp2 juta, dan clearance sale perangkat OPPO mulai dari seri Reno8, seri A, hingga IoT.

Ke depannya, OPPO Indonesia juga akan membuka beberapa Experience Store di wilayah lainnya. Bocorannya untuk wilayah Tangerang setidaknya akan ada dua Experience Store lagi yang akan dibuka di tahun 2024 yang berlokasi di Supermall Karawaci dan Bintaro Xchange 2.

Produk ponsel andalan yang dipasarkan pada OPPO Experience Store Mall Ciputra meliputi OPPO Reno11 F dan OPPO Watch X yang disebut berhasil menarik minat pengunjung. OPPO Reno11 F 5G menjadi ponsel kelas menengah seharga Rp4.599.000 yang tampil dengan warna menggoda yakni Ungu Koral dan Hijau Palem.

Tak hanya warna yang unik, OPPO Reno11 F 5G juga hadir dengan panel AMOLED yang memiliki resolusi Full HD+ (2412 x 1080 piksel), HDR10+, dan tingkat kecerahan puncak hingga 1.100 nits sehingga pengguna dapat melihat konten dengan layar jernih dan cerah.

 Grand-Opening-OPPO-Experience-Store-Mal-Ciputra-Tangerang-Aryo

Refresh rate perangkat ini mencapai 120Hz yang memungkinkan pengguna berselancar dengan mulus di berbagai aplikasi dan antarmukanya. Pengisian dayanya mendukung 67W SUPERVOOC sehingga mengisi baterai 5.000mAh dapat lebih cepat.

Perangkat ini juga sudah tersertifikasi IP65 yang menandakan tahan cipratan air dan debu. Berkat teknologi Battery Health Engine, baterai disebut dapat tetap terjaga ketahanannya dalam kondisi optimal hingga 4 tahun. Kamera depannya sudah beresolusi 32 MP. Sedangkan bagian belakang terdapat lensa utama 64MP dengan sensor OV64B, sudut lebar 8MP bersensor Sony IMX355 dengan sudut pandang 112º, dan makro 2 MP dengan sensor OV02B10.

Sementara performa pacunya menggunakan chipset MediaTek Dimensity 7050 (6nm) Octa-Core 2,6 GHz yang dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256GB. Chipset tersebut ditemani fitur ekspansi RAM sehingga memungkinkan RAM memiliki total 16GB yang dapat membantu menjalankan lebih dari satu aplikasi tanpa kendala.

 Grand-Opening-OPPO-Experience-Store-Mal-Ciputra-Tangerang-

Disisi lain, OPPO Watch X hadir dengan sistem operasi Wear OS by Google menawarkan fungsi smartwatch layaknya ponsel karena pengguna dapat mengunduh berbagai aplikasi favorit mereka seperti Spotify, Strava, hingga Whatsapp. OPPO Watch X tersedia dalam dua pilihan warna yakni Platinum Black dan Mars Brown.

Smartwatch ini dilepas dengan harga Rp5.999.000 dan menariknya pembeli akan mendapatkan cashback spesial senilai Rp500 ribu jika melakukan pembelian bundling dengan perangkat ponsel OPPO. OPPO Watch X dapat dipesan hingga 15 Maret 2024.

Tinggalkan Komentar