ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Review Handphone

Review vivo V30 Pro – Kamera Ciamik, Performa Menarik

Review vivo V30 Pro - Kamera Ciamik, Performa Menarik

Review vivo V30 Pro
  • Rating
4.5

Kesimpulan

Sebagai handphone kelas menengah premium, vivo V30 Pro memuaskan digunakan sehari-hari berkat performa bertenaga, daya tahan baterai lama, layar lengkung AMOLED, dan kamera hasil kolaborasi dengan ZEISS.

Yang Disukai

  • Performa bertenaga
  • Hasil foto bagus
  • Daya tahan baterai lama
  • Pengecasan cepat 80W
  • Layar lengkung AMOLED

Yang Tidak Disukai

  • Speaker mono
  • Absennya port jack audio
  • Tidak ada slot microSD

Bersaing di kelas menengah premium, vivo Indonesia telah meluncurkan handphone vivo V30 Pro di Tanah Air. Menariknya lagi, vivo V30 Pro menjadi handphone vivo seri V pertama yang bekerja sama dengan ZEISS untuk mengembangkan kameranya agar dapat menghasilkan foto dengan kualitas bagus.

Terdapat dukungan multi kamera yang terdiri dari tiga kamera belakang dan satu kamera depan yang semuanya beresolusi 50 MP. Selain itu, handphone ini juga mempunyai desain menawan dengan pilihan warna Hijau Khatulistiwa dan Hitam Vulkanik.

Selanjutnya, dapur pacu pada handphone ini dipercayakan pada chipset Dimensity 8200 yang diklaim vivo memiliki kinerja yang lancar untuk menjalankan aplikasi maupun game dengan mulus.

Desain

vivo V30 Pro - Elegant Design

Berbeda dengan generasi sebelumnya, terlihat bahwa vivo V30 Pro ini mempunyai desain belakang yang terlihat modern dengan memiliki dua kotak, dimana kotak atas untuk menyimpan kamera dan kotak bawah menyimpan LED Flash maupun Aura Light Portrait.

Pada kotak atas terdapat tiga lingkaran yang berisikan tiga kamera dan logo ZEISS yang disusun secara matriks 2×2. Sementara pada kotak bawah, LED Flash berada di dalam lingkaran dan Aura Light Portrait hadir di pinggir kotak serta pinggir LED Flash.

Masih pada bagian belakangnya terdapat tulisan vivo sebagai identitas dari merek handphone ini. Kebetulan, saya mendapatkan vivo V30 Pro varian Hijau Khatulistiwa yang didominasi oleh warna hijau yang mengkilap seperti menghadirkan gradasi ketika terkena pantulan cahaya.

vivo V30 Pro - Aura Light Portrait

Menariknya lagi, pada saat berada di bawah terik matahari warnanya sendiri dapat terlihat berubah dari hijau ke biru yang mengkilap. Hal ini membuat vivo V30 Pro terlihat memiliki desain yang menawan.

Meskipun permukaan belakangnya terasa licin, namun saya dapat menggenggamnya secara nyaman dengan satu tangan karena terdapat lengkungan di kedua sisi bagian belakangnya. Sementara noda sidik jari dan debu tidak mudah menempel pada bodi belakang perangkat ini.

Untuk meminimalisir terjadinya goresan pada bagian belakangnya, saya pun langsung menggunakan softcase jelly tambahan yang telah tersedia secara bawaan di dalam dus penjualan vivo V30 Pro.

vivo V30 Pro - All Side

Pada bagian kanan handphone ini terdapat tombol Volume dan Power yang disusun secara vertikal. Beralih ke bagian bawahnya , terdapat SIM Tray, port USB Type-C, dan lubang speaker.

Sebagai catatan, SIM Tray pada handphone ini hanya memiliki dua slot kartu SIM tanpa hadirnya slot microSD. Bahkan handphone ini juga tidak dibekali dengan port jack audio 3,5mm sehingga saya harus menggunakan earphone atau headphone dengan koneksi Bluetooth atau port USB Type-C agar dapat terkoneksi dengan mudah.

Walaupun dapat menghadirkan suara yang jelas dan besar, namun handphone ini hanya memiliki satu speaker saja sehingga tidak dapat menghasilkan suara stereo. Hal ini cukup berpengaruh ketika memainkan game pertempuran karena tidak dapat membedakan suara langkah dari arah kiri maupun kanan.

Sertifikasi IP54 juga telah dihadirkan pada vivo V30 Pro sehingga membuktikannya telah tahan debu dan cipratan air. Fitur NFC (Near Field Communication) memudahkan saya untuk mengecek atau mengisi saldo kartu emoney secara cepat tanpa perlu ke ATM maupun supermarket terlebih dulu.

Layar

vivo V30 Pro - Display Diagonal Side

 

Perangkat ini menggunakan layar lengkung 6,78 inci yang membuatnya terlihat premium, luas, dan hampir tidak memiliki bezel sehingga membuat saya leluasa ketika menikmati hiburan.

Lebih lengkapnya, vivo V30 Pro dibekali layar AMOLED dengan resolusi 1,5K (2800 x 1260 piksel), 1 miliar warna, 100% DCI-P3, dan tingkat kecerahan puncak 2.800 nits yang mampu menampilkan konten dengan terang serta jernih. Bahkan saya juga masih dapat melihat konten pada layar walaupun berada di bawah terik matahari sekalipun.

Berkat refresh rate 120Hz, membuat layar mampu menampilkan gerakan transisi sangat halus yang membuat mata saya nyaman ketika melakukan navigasi, menjalankan aplikasi, maupun memainkan game.

Namun apabila ingin lebih hemat konsumsi baterai, maka kita dapat memilih opsi Smart Switch Refresh Rate untuk kecepatan refresh rate yang berubah otomatis atau Standard untuk penguncian ke 60Hz.

vivo V30 Pro - Display Handson

Dengan touch sampling rate 300Hz, membuat sentuhan jari terhadap layar terasa responsif yang membuat saya nyaman ketika sedang menikmati hiburan, seperti menonton film maupun memainkan game.

Sertifikasi Widevine L1 membuat layar handphone ini dapat menampilkan video berkualtias Full HD (1080p) dari aplikasi streaming, seperti Netflix, Amazon Prime Video, VIU, YouTube, dan Disney+ Hotstar.

Software

vivo V30 Pro - Display Diagonal Bottom

Sejak pertama kali diaktifkan, vivo V30 Pro sudah menggunakan Funtouch OS 14 berbasiskan Android 14 yang memiliki tampilan antarmuka sederhana dan ikon yang proporsional sehingga memudahkan saya ketika navigasi antar menu maupun menjalankan aplikasi.

Fitur App Clone pada Funtouch OS 14 memudahkan saya untuk memasukan lebih dari satu akun media sosial karena memungkinkan penggandaan aplikasi, seperti Facebook, WhatsApp, LINE, Instagram, dan lainnya.

Sementara fitur Split Screen dapat meningkatkan kinerja multitasking saya karena memungkinkan dua aplikasi dapat berjalan sekaligus dalam satu layar. Misalnya menonton video YouTube sekaligus chat di WhatsApp.

vivo V30 Pro - Funtouch OS 14

Dark Mode merupakan salah satu fitur yang berguna ketika saya menyaksikan konten pada kondisi redup atau malam hari karena membuat tampilan latar belakang dari Pengaturan dan beberapa aplikasi menjadi hitam atau gelap.

vivo V30 Pro juga mempunyai fitur bernama Ultra Game Turbo yang handphone dapat mengalami peningkatan ketika game atau aplikasi sedang berjalan. Fitur ini juga memberikan Game Assistant yang dapat menghadirkan pengaturan kenyamanan ketika bermain game, mulai dari pengaturan performa yang diinginkan, esports mode, voice changer, pemblokir notifikasi, penolak panggilan, WhatsApp melayang, dan lainnya.

Kamera

vivo V30 Pro - Camera ZEISS

Salah satu yang menjadi nilai tambah dari vivo V30 Pro ini karena menjadi handphone vivo seri V pertama yang bekerja sama dengan ZEISS dalam pengembangan kemampuan kameranya.

Berbeda dengan vivo seri X yang memiliki dukungan teknologi ZEISS dalam bentuk hardware dan software, untuk vivo V30 Pro ini ZEISS dihadirkan dalam pengalaman software mulai dari beragam pilihan efek Portrait, seperti Biotar, Sonnar, dan lainnya.

Terdapat juga dukungan pilihan opsi warna yang hadir pada kamera bawaannya, seperti Vivid ketika ingin mengambil foto dengan saturasi warna yang lebih tinggi, Textured ketika foto yang dihasilkan mempunyai kontras tinggi, dan ZEISS Natural untuk foto yang mendekati objek serta lingkungan sebenarnya.

Tiga kamera belakang dari vivo V30 Pro ini hadir dengan komposisi kamera utama 50 MP (bukaan f/1.9) + OIS (Optical Image Stabilization), ultrawide 50 MP (bukaan f/2.0), dan telefoto 50 MP (bukaan f/1.9).

Dengan resolusi 50 MP dan sensor Sony IMX920, membuat kamera utama handphone ini mampu menghasilkan foto yang berkualitas bagus pada kondisi siang hari maupun malam hari, dimana memiliki warna yang natural dan tingkat kecerahan yang pas ketika pemotretan menggunakan mode ZEISS Natural di aplikasi kamera bawaan.

vivo V30 Pro - Kuil - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - Hongkong Traffic BW - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - vivo HQ - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - Bus - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - Hongkong Laut Kapal - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - Mobil - 50 MP

50 MP

vivo V30 Pro - Zebra Cross - 50 MP

50 MP

Sementara kamera ultrawide dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan foto dengan area yang luas hingga sudut pandang 119o secara instan tanpa perlu repot menggunakan Panorama Mode terlebih dulu.

Adapun kamera telefoto pada handphone ini dapat dimanfaatkan untuk membidik subjek maupun objek dari jarak jauh dengan 2x Optical Zoom. Selain itu, kamera telefoto juga dapat dimanfaatkan untuk fitur 2x Portrait Mode.

vivo V30 Pro - Building HK - Ultrawide

Ultrawide

vivo V30 Pro - Building HK - Auto

Auto

vivo V30 Pro - Building HK - 2x Zoom

2x Zoom

 

Untuk 1x Portrait Mode akan menggunakan kamera utama untuk menghasilkan foto dengan subjek yang terlihat fokus, namun mempunyai latar belakang berefek bokeh. Sementara 2x Portrait Mode dapat digunakan membidik subjek dari jarak yang lebih jauh.

Nantinya 2x Portrait Mode ini akan memberikan kesan jarak antara subjek dan latar belakang yang terlihat lebih jauh dibandingkan dengan 1x Portrait Mode. Dalam vivo V30 Pro ini, saya juga dapat memanfaatkan fitur efek ZEISS untuk menghasilkan pola bokeh berbeda, seperti Biotar, Sonnar, Planar, Distagon, Cine-flare, dan Cinematic dengan perbedaan bentuk pola cahaya di latar belakang, agar menambah dramatisasi hasil foto.

vivo V30 Pro - 1x Portrait - Siang

1x Portrait

vivo V30 Pro - 2x Portrait - Siang

2x Portrait

vivo V30 Pro - 2x Portrait - Siang - Dekat

2x Portrait

vivo V30 Pro -1x Portrait

1x Portrait

vivo V30 Pro - 2x Portrait

2x Portrait

vivo V30 Pro - 2x Portrait - Dekat

2x Portrait

vivo V30 Pro -Portrait - Natural

Portrait – Natural

vivo V30 Pro -Portrait - Biotar

Portrait – Biotar

vivo V30 Pro -Portrait - Planar

Portrait – Planar

Pada kondisi malam hari, saya sering menggunakan Auto Mode (Photo) karena aplikasi kamera bawaannya akan langsung mengaktifkan fitur Night Mode secara otomatis sehingga menghasilkan foto yang terang serta minim noise.

vivo V30 Pro - Meland - Ultrawide

Ultrawide

vivo V30 Pro - Meland - Auto

Auto

vivo V30 Pro - Meland - 2x Zoom

2x Zoom

Sementara kamera depan 50 MP (bukaan f/2.0) pada handphone ini dapat menghasilkan foto selfie dengan tekstur wajah yang detail. Terdapat juga fitur Portrait untuk menghasilkan foto dengan latar belakang berefek bokeh. Pada kondisi malam hari pun, kamera depannya masih mampu menghasilkan foto selfie dengan wajah subjek dan latar belakangnya yang terang serta minim noise.

vivo V30 Pro - Selfie - Auto

Selfie – Auto

vivo V30 Pro - Selfie - Portrait

Selfie – Portrait

vivo V30 Pro - Selfie Malam - Auto

Selfie – Auto

vivo V30 Pro - Selfie Malam - Portrait

Selfie – Portrait

Kamera utama handphone ini dapat dimanfaatkan untuk mengambil video dengan kualitas 4K 60fps dan Full HD (1080p) 60fps. Namun tanpa penggunaan fitur Stabilizer, membuat perekaman dalam kondisi berjalan membuat hasil videonya memiliki guncangan.

Sementara pada saat fitur Stabilizer aktif, maka guncangan dari video akan hilang dan membuat pergerakannya terasa mulus. Untuk fitur Stabilizer dapat aktif pada kualitas hingga 4K 30 fps dan Full HD (1080p) 60fps.

Untuk kamera depannya dapat mengambil video dengan kualitas hingga 4K 60fps dan Full HD (1080p) 60fps sehingga cocok dimanfaatkan untuk menghasilkan video vlogging yang memperlihatkan muka secara langsung.

Performa

vivo V30 Pro - Display Half Top Side

Sebagai perangkat premium, vivo V30 Pro ini sudah dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 8200 (4nm) Octa-Core 3,1 GHz yang dikombinasikan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB.

Terdapat fitur Extended RAM yang dapat meminjam ruang kosong penyimpanan internal menjadi RAM Virtual 12 GB. Terdapat juga Vapor Chamber seluas 3.002 mm2 yang diklaim mampu menurunkan suhu hingga 13o Celcius yang mampu menjaga suhu vivo V30 Pro tetap stabil walaupun menjalankan aplikasi maupun game dalam waktu yang lama.

Dengan kombinasi di atas, seharusnya vivo V30 Pro ini mempunyai kinerja yang lancar ketika digunakan untuk menjalankan aplikasi maupun game. Untuk mengetahui performa nyatanya, saya langsung melakukan pengujian dengan menjalankan beragam aplikasi yang biasa digunakan untuk rutinitas harian, seperti aplikasi Telepon, Chat, SMS, media sosial, editor dokumen, email, pemutar lagu sesekali, dan streaming video sesekali.

vivo V30 Pro - Performance Benchmark

Hasilnya, vivo V30 Pro ini mampu dengan lancar dalam menjalankan beragam aplikasi secara multitasking. Kelancaran ini dapat terjadi berkat kapasitas RAM yang besar dan chipset yang bertenaga.

Sementara berdasarkan hasil pengujian dengan aplikasi benchmark, vivo V30 Pro mampu mendapatkan skor 964.929 poin pada AnTuTu Benchmark v10.1.9. Sementara pada Geekbench 6.2.2, handphone ini memiliki skor 958 poin untuk Single-Core dan 3.255 poin untuk Multi-Core.

Selanjutnya saya pun melakukan pengujian tingkat lanjut dengan memainkan beberapa game populer di Indonesia, seperti Genshin Impact, Call of Duty Mobile, Mobile Legends, dan Arena of Valor.

Genshin Impact mampu dijalankan dengan lancar pada setelah grafis Highest dan frame rate 60fps. Namun handphone langsung terasa hangat ketika game tersebut dimainkan dalam waktu 30 menit.

vivo V30 Pro - Genshin Impact Settings

Meskipun grafis dan animasi yang ditampilkan memanjakan mata, namun saya merasa bahwa memang setelah tertinggi dari Genshin Impact sangat menyedot sumber daya dari vivo V30 Pro sehingga menyebabkan cepat hangat.

Untuk itulah, saya lebih sering menggunakan pengaturan grafis Medium dan frame rate 30fps agar suhu perangkat tetap stabil walaupun memainkan Genshin Impact dalam waktu yang lama.

vivo V30 Pro - Genshin Impact

Sementara Call of Duty Mobile yang diatur dengan grafis Very High dan frame rate Max mampu dimainkan dengan lancar, terutama dapat menampilkan grafis yang bagus dan animasi karakter yang sangat halus. Call of Duty Mobile juga dapat disetel dengan frame rate Ultra dan grafis Low yang mampu menghadirkan kecepatan sangat mulus ketika karakter sedang bergerak dan visual efek dimunculkan.

Sentuhan jari saya terhadap tombol virtual arah, bidikan, pengisian peluru, pergantian senjata, dan menu terasa responsif sehingga saya dapat dapat bertarung degnan musuh secara lancar.

vivo V30 Pro - COD Mobile Game

Game MOBA (Mobile Online Battle Arena), seperti Mobile Legends dan Arena of Valor dapat berjalan dengan lancar ketika disetel pada grafis dan frame rate yang tinggi. Apalagi Mobile Legends dapat menggunakan grafis Super dan frame rate Ultra.

Pada saat semua 10 hero berada dalam satu area yang sama, kedua game MOBA ini masih bisa berjalan dengan mulus. Namun perlu dicatat, koneksi internet yang saya gunakan pun stabil sehingga dapat membuat permainan berjalan lancar.

Dari pengujian di atas menggunakan aplikasi sehari-hari, aplikasi benchmark, dan game, terlihat bahwa vivo V30 Pro ini mempunyai performa yang bertenaga sehingga mampu bersaing dengan handphone kompetitor di kelas harga yang sama.

Baterai

vivo V30 Pro - Back Half Bottom

Dengan ketebalan 7,45mm dan bobot 188 gram, vivo V30 Pro ini memiliki baterai berkapasitas besar mencapai 5.000mAh yang diklaim oleh pihak vivo mampu bertahan lama dalam pemakaian normal.

Untuk mengetahui daya tahannya pada kondisi nyata, saya pun langsung melakukan pengujian dengan menggunakan aplikasi PCMark for Android menggunakan parameter Work 3.0 Battery Life, tingkat kecerahan layar 50%, dan kondisi baterai dari 100%.

Hasilnya, vivo V30 Pro mendapatkan skor PCMark for Android mencapai 15 jam 11 menit ketika layar sedang menggunakan refresh rate 120Hz. Sedangkan pada layar dengan refresh rate 60Hz, handphone ini mendapatkan skor 16 jam 33 menit.

Namun dalam penggunaan sehari-hari, vivo V30 Pro mendapatkan Screen on Time 6 jam 23 menit dari kondisi 100% ke 10% ketika layarnya memakai refresh rate 120Hz. Sementara untuk layar dengan refresh rate 60Hz, perangkat ini mendapatkan Screen on Time 7 jam 11 menit dari kondisi 100% ke 10%.

Dengan pengujian aplikasi benchmark dan sehari-hari, terlihat bahwa layar dengan refresh lebih tinggi akan mengkonsumsi energi yang lebih besar pada handphone vivo V30 Pro. Sejatinya, perangkat ini mempunyai daya tahan baterai yang bisa dibilang lama.

Berkat hadirnya dukungan 80W FlashCharge, membuat pengecasan pada vivo V30 Pro mampu berjalan dengan sangat cepat. Berdasarkan pengujian, daya baterai perangkat ini dapat terisi dari 10% ke 100% cuma memakan waktu 50 menit saja.

Kesimpulan

vivo V30 Pro - Handson Diagonal

Setelah pemakaian lebih dari seminggu, saya merasa bahwa vivo V30 Pro ini mampu dengan nyaman digunakan dalam aktivitas sehari-hari, terutama berkat beberapa aspek seperti performa yang bertenaga, daya tahan baterai lama, dan layar AMOLED 120Hz yang dapat membuat mata nyaman.

Kerja sama dengan ZEISS, membuat kameranya mampu menghasilkan foto yang bagus dalam kondisi siang hari maupun malam hari. Desain belakang yang dihadirkan oleh handphone ini terlihat menawan.

Namun sebagai catatan, handphone ini tidak memiliki port jack audio 3,5mm dan slot microSD. Bahkan perangkat ini justru masih menggunakan satu speaker sehingga tidak dapat menghasilkan suara stereo.

vivo V30 Pro ini bisa menjadi salah satu handphone pilihan di kisaran harga Rp8.999.000 karena menawarkan beragam fitur yang menarik. Apalagi perangkat ini sudah mendukung jaringan 5G dari operator di Indonesia.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar