ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Aksesoris Berita

Erajaya Mulai Jual TWS SHOKZ OpenFit, Bisa Hadirkan Suara Disekeliling Telinga

Hadirkan Suara Disekeliling Telinga, Erajaya Hadirkan TWS SHOKZ OpenFit

Gadgetren – Erajaya Active Lifestyle secara resmi telah membawa perangkat True Wireless (TWS) Earbud terbaru ke Indonesia yang bernama SHOKZ OpenFit.

Perangkat TWS buatan brand SHOKZ asal Inggris ini sudah bisa dibeli di Indonesia dengan harga Rp2.999.000 melalui kanal penjualan daring Erajaya di Urban Republic, Eraspace.com dan SHOKZ Official Store di Tokopedia maupun luring di Urban Republic.

Sebagai penawaran menarik hingga tanggal 31 Juli 2023 mendatang, setiap pembeli akan mendapatkan potongan harga sebesar Rp200 ribu sehingga harganya menjadi Rp2.899.000. Hadir dalam dua pilihan warna yakni Black dan Beige, OpenFit mengusung desain open-ear sehingga telinga tidak akan merasakan tekanan atau panas ketika digunakan.

Hal tersebut menurut pihak Erajaya untuk memberikan kenyamanan penggunaan sepanjang hari. Selain desainnya yang terbuka, perangkat TWS ini juga memiliki lapisan silikon yang dapat mengikuti kontur telinga.

Memiliki bobot 8,3 gram, pengguna juga tidak akan terasa berat saat mengenakan OpenFit di telinga mereka. Terkait ketahanan baterainya, OpenFit diklaim mampu digunakan untuk mendengarkan musik hingga 7 jam tanpa henti dan 28 jam dalam sekali pengisian daya menggunakan wadah penyimpanan.

Sementara pengisian singkat selama 5 menit disebut membuat OpenFit bisa digunakan hingga 1 jam. Soal audio, OpenFit menggunakan speaker berukuran 18x11mm yang dipadukan dengan teknologi SHOKZ DirectPitch air conduction transducer yang diklaim dapat menghantarkan gelombang suara ke dalam telinga tanpa harus memasukkan earbud ke lubang telinga atau menutupi daun telinga secara keseluruhan.

SHOKZ-OpenFit.

Dengan begitu memberikan pengalaman mendengarkan suara seperti disekitar telinga pengguna. Speaker OpenFit juga dilengkapi SHOKZ OpenBass untuk menghadirkan suara bass yang terasa di telinga. Kemudian juga didukung fitur kustomisasi Equalizer.

Terdapat dua mikrofon yang mendukung Dual noise-cancelling untuk membantu meredam suara bising di sekitar pengguna agar hasil suara panggilan telepon maupun panggilan video bisa terdengar jernih.

Perangkat TWS OpenFit menggunakan Bluetooth 5.2 untuk mentransmisikan suara dari perangkat handphone ke earbud dengan jarak hingga 10 meter. Ketika wadah casing dibuka, OpenFit dapat secara otomatis terhubung dengan perangkat handphone.

 SHOKZ-OpenFit-1

OpenFit juga mampu bertahan digunakan di luar ruangan ketika hujan gerimis atau terkena cipratan air baik dari keringat dan air minum berkat IP54 yang juga tahan terhadap lingkungan berdebu.

Djohan Sutanto selaku CEO Erajaya Active Lifestyle menyampaikan bahwa pihaknya mengundang pelanggan setia untuk mencoba dan mengetahui secara langsung pengalaman dan fitur yang ditawarkan oleh OpenFit dengan mengunjungi toko Urban Republic terdekat.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar