ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Mading

Apa Itu Mode Incognito yang Bisa Sembunyikan Aktivitas Kita Dari Orang Lain di Peramban

Apa Itu Mode Incognito - Header[Ilustrasi Oleh Pixabay]

Gadgetren – Berselancar di internet sudah menjadi salah satu kebiasaan yang tak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari karena sebagian aktivitas kini memang harus dikerjakan secara daring.

Kabar baiknya, aplikasi-aplikasi peramban yang menjadi salah satu ujung tombak dalam mengakses layanan internet kini sudah dilengkapi dengan berbagai macam fitur dan dukungan untuk meningkatkan kemampuannya.

Selain dapat mempermudah kita mengakses berbagai macam layanan internet, beberapa dukungan juga dirancang agar kita bisa berselancar dengan lebih nyaman. Bahkan sebagian tersedia untuk meningkatkan aspek keamanan data pengguna.

Untuk melindungi aktivitas dan data pengguna, peramban-peramban modern mulai dari Google Chrome, Mozilla Firefox, Microsoft Edge, Opera, hingga Safari misalnya mempunyai dukungan khusus yang disebut dengan mode incognito.

Mode khusus tersebut akan mencoba melindungi data-data pribadi yang tersimpan di dalam peramban dari pengguna lain. Hanya saja memang tidak seratus persen, makanya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Apa Itu Mode Incognito?

Bagi kamu yang belum tahu, mode incognito adalah sebuah fitur yang memungkinkan kita mengakses berbagai macam layanan daring tanpa takut akan meninggalkan jejak seperti histori penelusuran, cache, maupun cookie di peramban.

Dengan begitu, berbagai macam aktivitas daring kita sebelumnya tidak akan terlihat oleh orang lain meskipun menggunakan perangkat yang sama. Mereka tidak akan bisa menemukan baik itu web yang kita telusuri maupun akun yang kita gunakan untuk login.

Namun perlu diingat bahwa penamaan dari mode tersebut bisa berbeda-beda untuk setiap peramban. Misalnya, Incognito mode di Chrome, Private Browsing di Firefox dan Safari, InPrivate di Edge, atau Private mode di Opera.

Meskipun begitu, semuanya merujuk ke mode penyamaran yang memungkinkan kita melakukan penelusuran web tanpa meninggalkan jejak. Jadi peramban tidak akan merekam histori, cookie, maupun data situs ketika diaktifkan.

Cara Mengaktifkan Mode Incognito di Peramban Desktop

  • Buka peramban yang digunakan
  • Ketuk tombol File, More options (ikon titik tiga), atau Menu sesuai peramban yang digunakan
  • Pilih menu New Incognito Window, New Private Window, atau New InPrivate window
  • Gunakan tab yang terbuka untuk berselancar

Yang cukup menarik, mode incognito tak hanya tersedia di peramban desktop atau komputer saja melainkan juga seluler. Cara memakainya ada yang sama seperti langkah-langkah di atas tetapi ada juga yang berbeda sebagaimana ulasan berikut.

Cara Mengaktifkan Mode Incognito di Peramban Seluler

  • Jalankan peramban yang digunakan
  • Ketuk menu Switch Tab (biasanya di dekat kolom URL) seperti untuk melihat semua tab yang terbuka
  • Ubah ke tab Private atau InPrivate
  • Ketuk tombol Add tab (ikon plus)
  • Pakai tab yang terbuka untuk mengakses layanan

Perlu diingat bahwa mode incognito hanya akan membuat peramban di perangkat tidak bisa merekam aktivitas kita. Data maupun aktivitas kita sebenarnya tetap akan terlihat oleh penyedia layanan internet untuk melakukan sejumlah hal.

Misalnya, aktivitasmu saat mengakses Gadgetren pun tetap akan terekam secara anonim untuk melakukan analisis. Layanan yang membutuhkan akun seperti Instagram atau Facebook pun akan menyimpan data login seperti lokasi, perangkat yang dipakai, maupun waktunya untuk keamanan.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar