ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Tips dan Trik Operator Seluler

Bermasalah? Begini Cara Cek Apakah XL Sedang Gangguan Atau Tidak Hari Ini

Cara Cek Apakah XL Gangguan Hari Ini - Header

Gadgetren – Operator XL Axiata mempunyai berbagai macam produk mulai dari layanan internet, telepon, maupun SMS yang mana bisa kita pertimbangkan sesuai dengan aktivitas maupun kebutuhan harian.

Operator ini makanya bisa menjadi salah satu alternatif saat kita ingin menggunakan nomor seluler di handphone. Jaringan yang ditawarkannya apalagi lumayan luas dan terus bertambah dari waktu ke waktu.

Meskipun begitu, memakai layanan dari XL bukan berarti akan terbebas dari berbagai macam kendala. Kita kadang-kadang soalnya juga masih bisa mengalami gangguan sama seperti operator-operator seluler pada umumnya.

Gangguan yang muncul di layanan XL juga bisa bermacam-macam. Mulai dari kecepatan menurun, tidak bisa terhubung ke jaringan internet, hingga sinyal hilang sama sekali termasuk beberapa contoh kasus di antaranya.

Mengecek apakah jaringan XL sedang mengalami gangguan atau tidak hari ini untungnya cukup mudah dilakukan. Ada beberapa metode yang bisa kita coba termasuk di antaranya adalah sebagai berikut.

Cara Cek Apakah XL Axiata Sedang Gangguan Atau Tidak

Memakai Situs Downdetector

  • Buka peramban
  • Kunjungi halaman https://downdetector.id/masalah/xl
  • Cek grafik yang terdapat di bagian Pemadaman XL yang dilaporkan dalam 24 jam terakhir
  • Ketuk titik tertentu pada grafik untuk melihat data secara spesifik

Downdetector adalah sebuah situs yang dikembangkan oleh Ookla. Seperti namanya, kita bisa memanfaatkan halaman tersebut untuk melihat gangguan dari berbagai macam layanan termasuk jaringan milik XL sebagaimana penjelasan di atas.

Secara sederhana, situs ini akan mengumpulkan berbagai macam laporan gangguan dari para pengguna. Setelah itu akan membandingkannya dengan kondisi normal lalu menampilkan data-datanya untuk kurun waktu 24 jam terakhir.

Menyimak Kanal Berita Populer

Selain memakai layanan Downdetector, kita juga bisa mengetahui apakah XL sedang gangguan atau tidak hari ini dengan menyimak berbagai macam kanal berita populer. Namun pastikan memilih media yang benar-benar terpercaya.

Karena termasuk salah satu operator seluler besar di Indonesia, berbagai macam informasi mengenai XL tentu akan diliput oleh media-media populer. Apalagi jika sudah menyangkut gangguan yang terjadi secara masal.

Menghubungi Layanan myXL Care

  • Buka Facebook atau Twitter
  • Login dengan akun yang dimiliki
  • Kunjungi akun myXL Care atau @myXLCare
  • Akses fitur pesan pribadi
  • Tulis keluhan dan pertanyaan mengenai gangguan
  • Kirim lalu tunggu respons dari pihak myXL Care

Untuk mendapatkan respons yang lebih cepat, kamu juga bisa menghubungi layanan myXL Care melalui sambungan telepon ke nomor 817 untuk pengguna XL atau +622157959817 jika memakai operator lain.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar