ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Berita Smartphone

Lolos Uji Sertifikasi TKDN dan Postel, Handphone OPPO A77s Segera Hadir di Indonesia

Bocoran-OPPO-A77s.

Gadgetren – Setelah menghadirkan handphone kelas menengah melalui seri OPPO Reno8, OPPO dikabarkan akan kembali mempersiapkan handphone baru lainnya yang diyakini dengan nama seri OPPO A77s.

Hal ini dibuktikan dengan diterbitkannya sertifikasi TKDN dari Kementerian Perindustrian dan telah terdaftarnya handphone tersebut  dalam situs Postel milik Kementerian Komunikasi dan Informatika. Dalam daftar situs TKDN, OPPO A77s tercatat dengan kode OPPO CPH2473 yang memiliki nomor sertifikat 3873/SJ-IND.8/TKDN/8/2022 di mana telah diterbitkan pada tanggal 18 Agustus 2022.

Pada pengujian sertifikasi TKDN, OPPO A77s telah lolos uji dengan nilai TKDN sebesar 35.60 persen. Sementara pada situs Postel SDPPI Kominfo, OPPO A77s dengan kode CPH2473 juga telah mendapatkan nomor sertifikat  84264/SDPPI/2022.

Dengan mendapatkan dua sertifikat resmi dari pemerintah dan lolos uji TKDN dengan nilai yang sudah mencukupi. Maka OPPO A77s sudah mendapatkan izin resmi dari pemerintah Indonesia dan memiliki legalitas untuk segera dipasarkan di Indonesia.

Mengenai tanggal peluncurannya, OPPO Indonesia sendiri belum menginformasikan lebih jauh kapan dan di mana OPPO A77s akan mulai diperkenalkan. Namun begitu, diperkirakan handphone OPPO A77s akan segera diperkenalkan dalam beberapa pekan mendatang.

Pihak OPPO mengatakan bahwa perangkat tersebut akan membawa spesifikasi yang berbeda jika dibandingkan perangkat dengan nama serupa yang telah dirilis lebih dulu di pasar India. Bahkan beberapa spesifikasinya dijanjikan lebih tinggi dari yang telah beredar di luar Indonesia.

 TKDN-OPPO-A77s

Menariknya, sebagai bocoran, OPPO juga turut memperlihatkan foto dari modul kamera belakang OPPO A77s. Perangkat tersebut terlihat akan tebar pesona dengan konfigurasi dua kamera belakang berupa kamera utama 50MP dengan sensor Artificial Intelligence (AI).

Sementara bodi belakangnya juga akan dibekali desain OPPO Glow yang membuat perangkat tahan terhadap goresan dan tidak meninggalkan bekas sidik jari. Perangkat baru ini akan menjadi pendatang yang meramaikan segmen handphone kelas menengah di Indonesia.

Di samping itu, OPPO A77s yang akan diluncurkan ini juga bakal menjadi suksesor OPPO A76 yang sebelumnya telah dipasarkan di Indonesia pada bulan Februari 2022 silam dengan harga Rp3.399.000.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar