ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Smartphone

iPhone 14 Pro Vs iPhone 13 Pro – Bawa Banyak Peningkatan

iPhone 14 Pro Vs iPhone 13 Pro - Header

Gadgetren – Berbeda dengan versi iPhone 14 biasa, iPhone 14 Pro membawa cukup banyak peningkatan jika dibandingkan dengan iPhone 13 Pro yang secara linear terlihat sebagai pendahulunya.

Peningkatan yang dibawa oleh handphone baru dari Apple tersebut bahkan terdapat pada berbagai macam aspek utama. Di antaranya termasuk chipset, kamera, layar, hingga tambahan fitur keselamatan yang lebih mutakhir.

Dengan peningkatan yang lumayan signifikan ini, maka kita pun tak perlu ragu jika ingin langsung membeli iPhone 14 Pro. Kalaupun masih bingung memutuskannya, kamu dapat menyimak perbedaan dari kedua model iPhone berikut.

Perbedaan iPhone 14 Pro Vs iPhone 13 Pro

Desain dan Layar

iPhone 14 Pro tampak seperti handphone yang benar-benar baru. Apple mungkin masih menggunakan desain yang serupa dengan generasi sebelumnya, tetapi ada beberapa penyesuaian yang membuat perangkat ini semakin menarik.

Salah satunya penyematan Dynamic Island pada bagian layarnya. Berbeda dengan notch pada iPhone 13 Pro, desain baru ini menggabungkan peranti keras dan lunak dalam satu garis untuk menciptakan cara baru berinteraksi dengan perangkat.

Dengan Dynamic Island, kita bisa lebih mudah berinteraksi dengan peringatan, pemberitahuan, dan aktivitas penting. Aplikasi yang sedang berjalan di belakang layar seperti Peta, Musik, pengatur waktu, hingga Live Activities pun dapat mengambil keuntungan darinya.

Membahas soal layar, iPhone 14 Pro sendiri mempunyai resolusi yang sedikit lebih tinggi. Meskipun mempunyai ukuran dan beberapa dukungan serupa, handphone tersebut sudah menggunakan panel 2556 x 1179 piksel saat iPhone 13 Pro hanya 2532 x 1170 piksel.

iPhone 14 Pro

iPhone 14 Pro

Kamera

Penyesuaian selanjutnya terdapat pada aspek kamera. Perangkat iPhone 14 Pro tercatat membawa satu set lensa baik itu depan maupun belakang dengan konfigurasi lebih tinggi ketimbang apa yang ditawarkan oleh iPhone 13 Pro.

Di bagian depan, iPhone 14 Pro memang masih mengandalkan lensa dengan resolusi 12MP. Hanya saja perlu diingat bahwa bukaan rananya f/1.9 atau sedikit lebih besar daripada f/2.2 milik iPhone 13 Pro.

Sementara di bagian belakang, iPhone 14 Pro kini menggunakan lensa utama dengan resolusi hingga 48MP. Bisa dikatakan sebagai sebuah terobosan karena iPhone 13 Pro sebelumnya hanya menggunakan sensor 12MP.

Hanya saja sebagai ganti, bukaan rana kamera belakang iPhone 14 Pro dibuat lebih kecil. Handphone tersebut mempunyai lensa utama f/1.78 dan sudut lebar f/2.2 padahal iPhone 13 Pro membawa sensor f/1.5 dan f/1.8 jika dilihat dengan urutan serupa.

Meskipun begitu, iPhone 14 Pro tentu mampu menghasilkan gambar yang lebih baik bahkan dalam kondisi kurang cahaya dengan lensa beresolusi tingginya. Handphone tersebut apalagi juga dipersenjatai dengan fitur Photonic Engine.

Photonic Engine merupakan sebuah fitur yang akan meningkatkan kualitas pengambilan gambar pada saat kondisi cukup hingga kurang cahaya. Dukungan ini menjanjikan detail, tekstur, hingga pengolahan warna yang lebih baik.

Selain Photonic Engine, iPhone 14 Pro di sisi lain juga dilengkapi dengan Action Mode. Fitur ini dirancang secara khusus untuk membantu pengguna saat merekam video supaya hasilnya bisa terlihat lebih stabil tanpa guncangan.

Qoala-Complete-Proteksi-iPhone-13-Series

iPhone 13 Pro

Kinerja

Kemampuan fotografi yang dimiliki iPhone 14 Pro tentu juga tak bisa dipisahkan dari chipset miliknya. Apple A16 Bionic soalnya tercatat membawa sejumlah peningkatan jika dibandingkan A15 Bionic pada iPhone 13 Pro.

CPU, GPU, Neural Engine, hingga Image Signal Processor (ISP) dari A15 Bionic bahkan dianggap sebagai basis dasar pengolahan data gambar untuk pro camera system yang dibawa iPhone 14 Pro. Kombinasinya diklaim bisa menangani hingga 4 triliun operasi per foto.

Dengan A16 Bionic, iPhone 14 Pro pun mampu menghadirkan berbagai macam hal menarik seperti Dynamic Island hingga efisiensi pemakaian daya. Kinerjanya semakin menjanjikan baik itu untuk pemakaian biasa maupun menangani tugas berat seperti bermain game.

Fitur

Peluncuran iPhone 14 Pro juga memperkenalkan beberapa fitur keselamatan. Walaupun sekarang masih tersedia secara terbatas untuk Amerika Serikat dan Kanada, Emergency SOS via Satellite menjadi salah satu yang cukup menarik.

Emergency SOS via Satellite menawarkan kemampuan untuk mengirim pesan ke layanan darurat. Namun berbeda dengan fitur serupa yang ditawarkan oleh iPhone 13 Pro, fungsinya tetap bisa digunakan meskipun tidak terhubung jaringan seluler maupun Wi-Fi.

Lini handphone tersebut juga membawa fitur anyar bernama Crash Detection. Dengan dukungan ini, perangkat bisa mendeteksi kecelakaan lalu secara otomatis mengirimkan pesan darurat sehingga pengguna bisa selamat meskipun tidak sadarkan diri atau tidak mampu menjangkau iPhone.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar