ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Aplikasi Berita

Luncurkan Program Baru, Konten TikTok di Tahun 2022 Diprediksi Bakal Makin Beragam

TikTok Sky Cloud

Gadgetren – Memulai tahun 2022, platform video singkat TikTok dikabarkan telah memperkenalkan program kampanye terbarunya yang bernama Serunya di TikTok.

Bila sebelumnya di tahun 2021, TikTok hadir untuk mengajak semua orang bergabung di dalam aplikasi, kini TikTok mencoba membawa semangat baru bagi siapa pun yang bergabung di dalamnya. Hal ini disampaikan oleh Angga Anugrah Putra selaku Head of User and Content Operations, TikTok Indonesia dalam acara peluncurannya secara daring.

Angga mengungkapkan bahwa kuncinya di TikTok adalah inklusif dengan kata lain siapapun bisa diterima. “Di tahun ini kita bisa menampilkan perbedaan dan merayakannya sambil bersenang-senang memunculkan kreativitas dan kebahagiaan,” ujarnya.

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Nielsen dituturkan oleh Angga bahwa 67 persen pengguna TikTok di Indonesia mengatakan mereka bisa menunjukkan jati dirinya di TikTok. Tidak hanya bisa menonjolkan karakteristik masing-masing, TikTok juga telah memperlihatkan keunikannya tersendiri bila dibandingkan dengan platform lain.

Angga menyebutkan bahwa konten seperti hiburan, edukasi, dan komedi menjadi tema yang paling populer di aplikasi TikTok. Namun begitu TikTok juga melihat semua jenis tema memberikan keunikan dan kesenangannya masing-masing.

Melihat tahun 2022 sendiri, TikTok memprediksi tren yang sama dari sebelumnya dan bahkan akan lebih banyak lagi tema-tema yang bisa diangkat. Bahkan kini TikTok yang sebelumnya ramai dengan tema edukasi, komedi, dan hiburan mulai terlihat tema-tema baru bermunculan seperti kecantikan, makanan, olahraga, game, tanaman, dan masih banyak lagi.

“Kita terus mendorong kategori konten di tahun 2022, tema baru ada juga beberapa soal tips dan trik, hitung cepat, dan sejarah. Di sini kita lihat sub kategori akan lebih banyak bermunculan,” terang Angga. Selain itu, di sepanjang tahun 2022, TikTok juga akan membawa beragam inovasi seperti lewat fitur baru dan kolaborasi untuk menambahkan keseruan penggunanya.

Serunya-di-TikTok-Header

Sejalan dengan kampanye tersebut, TikTok pun turut menggandeng Najwa Shihab selaku jurnalis dan aktivis media sosial untuk ikut meramaikan program tersebut. Najwa sendiri kabarnya baru bergabung ke dalam komunitas TikTok sekaligus memiliki akun personal di dalamnya.

Najwa menjelaskan pengalamannya ketika bermain TikTok yang mana baginya TikTok kini menjadi platform digital populer di tahun 2021 yang bisa menjadi tempat untuk anak muda menggali minat dan bakatnya.

“Kalau seorang ingin bergerak dan memberikan dampak besar TikTok adalah yang tidak akan mungkin untuk dilewatkan. Saya terkagum melihat betapa beragam dan kreatif konten yang ada, ide dan konten yang dieksekusikan, tutorial, dan informasi dari. Semua etnis daerah, jenis pekerjaan, usia, semua punya kesempatan untuk tampil dan bisa diapresiasi,” tuturnya.

Najwa menilai bahwa kreativitas kini menjadi mata uang yang paling berharga terutama di era digital, platform yang bisa menyiapkan generasi digital dengan berbagai perubahan dan TikTok sebagai salah satu platform digital yang siap menciptakan generasi itu.

“TikTok membangun kultur yang ada di dalamnya itu konten dan yang dirayakan adalah kontennya, bukan siapa yang buat kontennya. Itu yang membuat TikTok berbeda dari platform lainnya dan sekarang semakin digemari oleh banyak orang,” tutup Najwa.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar