ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Review Headphone

Review Olike Song X – Earbud Nirkabel yang Tampil Beda

Olike Song X

Olike Song X
  • Audio - 7/10
    7/10
  • Fitur - 6/10
    6/10
  • Baterai - 8/10
    8/10
  • Desain - 8/10
    8/10
7.3/10

Ringkasan

Olike Song X adalah earbud nirkabel unik yang akan membuat orang melirik melihat desainnya. Kualitas suara yang disajikan pun cukup memuaskan namun sayang mikrofonnya tidak bagus dan fitur sentuh earbud-nya agak sulit digunakan.

Yang Disukai

  • Desain unik
  • Kualitas suara memuaskan

Yang Tidak Disukai

  • Rekaman suara kurang bagus dan tidak konsisten
  • Fitur sentuhan agak sulit digunakan

Gadgetren – Kalau kamu bosan dengan desain earbud nirkabel yang kebanyakan beredar, Olike Song X bisa jadi akan menarik perhatian kamu. Earbud nirkabel yang satu ini tampil beda dengan casing berbentuk bundar yang mana bagian luarnya dapat diputar untuk memunculkan earbud di dalamnya.

Olike Song X tidak hanya menyajikan desain yang unik namun juga kualitas keluaran audio yang cukup memuaskan di kelasnya. Soal harga, Olike Song X dibanderol Rp799.000 yang mana tidak murah namun juga tidak begitu mahal.

Sayangnya Olike Song X tidak dilengkapi dengan aplikasi pendamping untuk mengontrol earbud-nya dan juga hasil rekaman mikrofonnya sering kali terdengar kekecilan volumenya.

Olike Song X

Casing Olike Song X berukuran kecil yang muat di dalam genggaman tangan. Beratnya pun ringan sehingga mudah dibawa ke mana-mana. Di bagian luar casing terdapat slot USB C untuk charging dan lampu indikator penanda proses pengecasan earbud maupun case-nya.

Untuk mengakses earbud di dalam casing Olike Song X cukup dengan memutar lapisan luar sisi casing-nya. Cara membuka case ini unik terasa enak saja untuk “dimainkan”. Terdapat sebuah mekanisme di dalam case-nya yang memastikan lapisan luar dapat tertutup dengan sempurna untuk mencegah case tidak sengaja terbuka.

Earbud Olike Song X sendiri desainnya tidak kalah unik dibanding case-nya dengan bentuk yang entah kenapa rasanya bagi saya seperti taoge yang sedang tumbuh. Di telinga saya, earbud Olike Song X cukup nyaman rasanya dan tidak mudah lepas. Di bagian luar earbud juga ada coretan X yang membuatnya lebih mencolok.

Olike Song X

Di bagian ujung earbud terdapat tip silikon agar earbudnya tidak mudah lepas ketika dipasang di dalam telinga dan sekaligus berfungsi untuk mengisolasi suara dari luar. Bagian tengahnya berwarna chrome yang tampaknya sekaligus berfungsi untuk charging ketika diletakkan di dalam case.

Yang membingungkan adalah tidak ada informasi jelas sebagai penanda mana bagian kiri dan bagian kanan earbud-nya. Ketika saya tes dengan suara stereo, saya temukan earbud yang ada tanda titik merahnya adalah earbud bagian kanan namun entah apakah ini penanda resmi atau bukan karena di dalam buku panduan juga tidak dijelaskan.

Desain earbud ini tampaknya menyasar segmen anak muda dan kasual namun untuk saya pribadi kurang menyukainya terutama untuk coretan X-nya. Mungkin karena saya sudah semakin tua dan lebih senang desain yang tidak mencolok.

Olike Song X

Untuk mengoneksikan earbud Olike Song X dengan perangkat lain cukup mudah, yaitu dengan membuka casing-nya dan otomatis earbud-nya akan masuk ke mode pairing. Yang agak menyulitkan adalah ketika ingin mengoneksikan ke lebih dari satu perangkat di satu tempat. Untuk ini, perangkat yang lama perlu dimatikan koneksi bluetooth-nya agar mode pairing dapat dilakukan.

Kualitas suaranya lumayan dengan bass yang cukup terasa, detail pada musik cukup terdengar, vokal terdengar jelas, dan trebble pun ok. Namun entah kenapa kualitas suaranya kadang tidak konsisten. Beberapa kali saya temukan kasus kualitas suaranya mendadak jadi turun dan akan kembali normal lagi dengan sendirinya.

Yang tidak bagus dari Olike Song X adalah mikrofonnya. Rekaman suara yang dihasilkan sering kali terlalu kecil volumenya dan tidak jelas, tapi kadang hasilnya sedikit lebih bagus. Earbud yang satu ini kurang cocok digunakan untuk kegiatan menelpon atau merekam suara.

Bagian luar Olike Song X yang bertanda X dapat disentuh untuk melakukan beberapa aksi tertentu seperti dua ketuk untuk memainkan atau menyetop musik dan tiga ketuk untuk memainkan musik selanjutnya. Sayangnya agak sulit untuk melakukan ketukan ini dengan benar apalagi untuk ketukan tiga kali yang mana sering kali malah terdeteksi sebagai ketukan dua kali.

Fitur yang tidak ditemukan di Olike Song X adalah menyetop musik otomatis ketika earbud-nya dilepas dari telinga. Ini tampaknya karena memang tidak ada sensor pada earbud-nya yang mampu mendeteksi hal tersebut.

Olike Song X

Daya tahan baterai dari earbud Olike Song X cukup lama yaitu sekitar 4 jam ketika digunakan untuk mendengarkan musik secara non stop dari level baterai 100%. Tapi sayang salah satu earbud dari unit yang saya gunakan ini sepertinya agak bermasalah baterainya sehingga mati 1 jam lebih awal dibanding earbud lainnya.

Karena tidak ada aplikasi pendamping untuk Olike Song X, agak sulit untuk menerka baterainya sedang di level mana secara akurat. Satu-satunya cara adalah dengan melihat status baterai di koneksi Bluetooth yang mana tidak akurat.

Untuk pengecasan earbud-nya dilakukan dengan cara meletakkan earbud di dalam casing. Untuk casing-nya sendiri dapat dicas secara nirkabel maupun menggunakan kabel USB C. Sayangnya slot untuk charging melalui kabel agak sempit sehingga perlu menggunakan kabel yang tipis atau case-nya dibuka setengah.

Olike Song X

Olike Song X adalah earbud nirkabel unik yang pasti akan membuat orang melirik melihat desainnya. Kualitas suara yang disajikan pun cukup memuaskan namun sayang mikrofonnya tidak bagus dan fitur sentuh earbud-nya agak sulit digunakan.

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Firman Nugraha

Editor-in-Chief Gadgetren yang sudah belasan tahun berpengalaman di dunia teknologi khususnya handphone. Awalnya ia pernah menjadi developer aplikasi Android di Nexian dan kini terjun ke dunia media.

Tinggalkan Komentar