Gadgetren – Selain 120Watt Xiaomi HyperCharge, Xiaomi baru-baru ini meluncurkan inovasi teknologi pendingin yang bernama Loop LiquidCool di dunia. Teknologi ini terinspirasi dari solusi pendinginan yang digunakan dalam industri pesawat dan penerbangan.
Secara garis besar, Loop LiquidCool menggunakan efek kapiler yang menarik zat pending cair ke sumber panas, menguapkannya, dan menyebarkan panas secara efisien menuju area yang lebih dingin hingga zat tersebut mengembun dan ditangkap melalui aliran searah pada saluran tertutup.
Teknologi Loop LiquidCool ini mempunyai kemampuan pendinginan dua kali lebih baik dibandingkan dengan solusi vapor chamber (ruang uap) konvensional. Sementara teknologi ini diklaim menjadi solusi pendingin handphone yang paling efisien untuk saat ini. Nantinya Xiaomi berencana membawa teknologi ini ke handphone yang dirilis pada pertengahan kedua tahun 2022.
Lebih lengkapnya, Loop LiquidCool mempunyai fitur sistem pipa panas annular yang terdiri dari evaporator, kondensor, refill chamber (ruang isi ulang), pipa gas, dan cairan. Ditempatkan di sumber panas, evaporator mempunyai zat pendingin yang menguap sehingga menjadi gas ketika handphone berada di bawah beban kerja yang tinggi.
Gas dan aliran udara tersebut selanjutnya didifusikan ke kondensor, di mana gas mengembun menjadi cair kembali. Kemudian, cairan ini diserap dan dikumpulkan melalui serat-serat kecil di refill chamber yang akan mengisi ulang evaporator.
Meskipun Loop LiquidCool menggunakan metode yang sama dengan Vapor Chamber Liquid Cooling, namun faktor bentuk baru dari teknologi ini membuat perbedaan efisiensi yang signifikan karena vapor chamber konvensional tidak mempunyai saluran terpisah untuk gas dan cairan sehingga gas panas dan cairan dingin bercampur dan saling menghalangi, terutama di bawah beban kerja yang tinggi.
Loop LiquidCool mempunyai desain pompa berbentuk cincin khusus yang dapat mengurangi hambatan saluran udara hingga 30%. Hal ini memungkinkan aliran uap yang lebih pancar dan kapasitas perpindahan panas maksimum meningkat hingga 100%. Bisa dibilang sistem sirkulasi satu arah merupakan kunci untuk pembuangan panas.
Untuk memastikan sirkulasi satu arah mempunyai efisiensi tinggi, maka penerapan struktur katup Tesla di dalam ruang isi ulang sangat penting. Katup Tesla merupakan katu satu arah yang memungkinkan cairan melewati evaporator dan menghalangi gas bergerak ke arah yang salah. Hal ini memungkinkan efisiensi yang lebih tinggi dalam sirkulasi gas atau cairan di seluruh sistem.
Xiaomi pun melakukan percobaan dengan mengustomisasi Xiaomi MIX 4, di mana vapor chamber asli diganti dengan Loop LiquidCool yang baru.
Pada saat pengujian Genshin Impact selama 30 menit dengan grafis tinggi dan frame rate 60pfs, teknologi pendingin terbaru ini mampu membuat handphone berada di bawah suhu maksimum 47,7oC dan prosesornya mempunyai suhu 8,6oC yang lebih rendah dari handphone versi standar.
Teknologi Loop LiquidCool ini didukung sirkulasi satu air, pemisahan gas cair, dan pipa gas tahan panas rendah dari katup Tesla sehingga membuatnya mampu membuah suhu handphone tetap stabil ketika aplikasi dan handphone dijalankan.
Tinggalkan Komentar