ASUS TUF Gaming FX507
Smartphone Tekno

6 Fitur Baru iPhone 13 yang Menjadi Andalannya

iPhone 13 Front Back

Gadgetren – Meluncurnya lini iPhone 13 tentu tak hanya membawa peningkatan dari generasi sebelumnya, melainkan juga beberapa fitur baru yang memungkinkan kita mendapatkan pengalaman lebih komplit.

Lini iPhone 13 tercatat memperkenalkan diri dengan chipset Apple A15 Bionic. Selain menawarkan peningkatan kinerja dan efisiensi daya, SoC terbaru milik Apple ini membawa beberapa dukungan yang memungkinkan perangkat mengemas fitur anyar.

Meskipun terlihat tidak seperti lompatan yang cukup besar, beberapa fitur baru tersebut tentu saja tetap menarik untuk disimak terutama bagi kamu yang ingin beralih dari iPhone 12. Adapun beberapa di antaranya bahkan dapat menjadi alasan kuat untuk melakukan upgrade.

Fitur Baru Lini iPhone 13

Photographic Styles

A15 Bionic mempersembahkan Neural Engine lebih cepat dan Image Signal Processor (ISP) baru. Seluruh anggota iPhone 13 akibatnya bisa memperoleh dukungan lebih maju untuk bidang fotografi termasuk hadirnya fitur Photographic Styles.

Photographic Styles merupakan fitur yang dapat kita pakai untuk menerapkan preferensi personal dalam pengambilan gambar. Fitur ini hampir mirip seperti filter pada beberapa aplikasi kamera masa kini, tetapi dengan kemampuan yang lebih cerdas.

Terdapat dua jenis preferensi di mana meliputi dasar maupun terkustomisasi. Keduanya diklaim dapat bekerja untuk semua jenis adegan dan obyek dengan penyesuaian cerdas pada bagian-bagian foto sehingga elemen-elemen penting tetap terjaga.

Mode Cinematic

Didukung adanya teknologi fokus yang baik, lini iPhone 13 pun memperkenalkan Cinematic Mode. Kita dapat memanfaatkannya untuk menghasilkan video-video menarik meskipun bukan seorang pembuat film profesional.

Mode sinematik ini dirancang berdasarkan studi mendalam di bidang sinematografi. Dukungan baru ini memungkinkan transisi fokus kamera berjalan otomatis saat merekam obyek sehingga mampu memberikan efek bokeh yang cantik.

Untuk sentuhan yang lebih kreatif, fokus kamera nantinya pun dapat kembali disesuaikan setelah perekaman. Kita pun selain itu mempunyai opsi mengatur tingkat bokeh melalui aplikasi Photo maupun iMovie untuk iOS.

Smart HDR 4

Ditunjang oleh sistem kamera dengan lensa banyak, iPhone 13 pun turut mengusung Smart HDR 4 yang secara teknis membawa sejumlah peningkatan ketimbang teknologi sebelumnya yang mempersenjatai iPhone 12.

Berdasarkan keterangan Apple, dukungan ini sebagian di antaranya menawarkan peningkatan warna, kontras, hingga pencahayaan untuk setiap subyek pada foto grup sehingga kualitas gambar bisa terlihat lebih nyata meskipun dalam kondisi menantang.

Apple ProRes

Pada opsi yang lebih tinggi seperti iPhone 13 Pro dan Pro Max, teknologi videografi yang ditawarkan pun semakin menarik. Codec ProRes yang sebelumnya tersedia untuk perangkat kamera kelas atas kini pun turut menjadi salah satu andalan lini tersebut.

Bagi kamu yang belum pernah mendengarnya, ProRes merupakan salah satu format video profesional sehingga kita dapat menghasilkan tayangan berkualitas dalam kemasan berkas lebih kecil dengan proses penyuntingan yang cepat.

Datangnya dukungan ProRes ke lini iPhone tentu dapat menjadi kabar baik bagi para pembuat konten. Produksi film atau video pasalnya dapat berjalan lebih sederhana tanpa sejumlah proses panjang yang menyita waktu serta lebih murah karena tidak perlu memakai aplikasi pengedit mahal.

Apple ProMotion

Mengikuti tren yang berkembang di dunia handphone, iPhone 13 akhirnya juga memperkenalkan teknologi layar dengan dukungan refresh rate tinggi. Kita bahkan dapat memaksanya untuk menjalankan animasi hingga 120Hz.

Sama seperti teknologi layar dengan refresh rate tinggi, teknologi bernama ProMotion juga dapat bekerja secara adaptif. Animasi yang dihasilkan nantinya akan bergantung pada jenis konten, tayangan, maupun aplikasi.

Opsi layar lebih baik ini sayangnya hanya meluncur untuk set iPhone yang lebih tinggi. Kita hanya akan menemukannya pada varian iPhone 13 Pro dan Pro Max sebagai salah satu pembeda dari model standar maupun mini.

Media Penyimpanan 1TB

Lahirnya iPhone 13 secara khusus menghapus opsi media penyimpanan berkapasitas 64GB. Kita kini hanya akan menjumpai model dengan dukungan penyimpanan mulai dari 128GB, bahkan untuk versi mini yang notabene hadir sebagai varian paling murah.

Namun untuk penggantinya, Apple memperkenalkan dukungan penyimpanan hingga 1TB untuk pertama kali melalui lini handphone tersebut meskipun secara khusus hanya tersedia untuk model iPhone 13 Pro dan Pro Max.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar