ASUS TUF Gaming FX507
Berita Smartphone

Diskon Rp 400 Ribu, OPPO A11k Jadi Semakin Murah di Indonesia

OPPO-A11k-Grass

Gadgetren – Untuk mengikuti persaingan handphone segmen entry-level yang semakin memanas di Indonesia, OPPO secara resmi memberikan diskon pada OPPO A11k di bulan Juli 2021 ini.

Handphone yang satu ini mengalami diskon sebesar Rp 400.000 yang bisa kamu temui melalui OPPO Official Store di Shopee, Tokopedia dan JD.ID.

Dengan begitu, OPPO A11k yang mempunyai harga awal Rp 1.799.000 kini bisa dibeli hanya Rp 1.399.000. Hal ini tentunya menjadi kabar baik bagi kamu yang sudah menunggu handphone ini turun harga sejak lama.

Sebagai handphone yang bermain di kelas bawah, OPPO A11k menawarkan spesifikasi hardware dengan menghadirkan Helio P35 Octa-Core 2,35 GHz sebagai dapur pacunya

OPPO A11k Diskon

RAM 2 GB dipercaya mendampingi chipset besutan MediaTek tersebut untuk menangani aktivitas multitasking yang dijalankan pada OPPO A11k. Meskipun penyimpanan internalnya hanya 32 GB, namun pengguna perangkat ini dapat menambahkan kapasitas dengan menyematkan microSD pada slot yang telah disediakan.

Baterainya yang berkapasitas 4.230mAh diklaim OPPO mampu bertahan selama 17 jam untuk menonton video HD secara online atau 8 jam untuk memainkan game. Terdapat juga fitur Riding Mode yang dapat digunakan agar tetap fokus ketika sedang berkendara karena sistem akan memblokir panggilan dan notifikasi yang tidak penting.

Untuk membuat penggunanya leluasa ketika menonton video, memainkan game, atau melihat konten, OPPO pun telah menghadirkan layar penuh 6,22 inci dengan resolusi HD+ (1520 x 720 piksel), teknologi IPS LCD, dilindungi Corning Gorilla Glass 3, dan desain poni berbentuk tetesan air.

Tepat pada poninya terdapat kamera depan beresolusi 5 MP. Sementara dua kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 13 MP dan depth 2 MP. Sensor fingerprint dan fitur Face Unlock pun turut hadir untuk memudahkan pembukaan kunci layar.

Handphone ini pun memiliki dukungan USB OTG (On-The-Go) sehingga mengizinkan penggunanya membuka data flashdrive atau HDD eksternal langsung di handphone dengan menggunakan kabel USB to microUSB.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar