ASUS TUF Gaming FX507
Berita

OPPO A15s Dirilis di Indonesia! Handphone Gaya Kekinian Dalam Sehari-Hari

OPPO A15s Fix

Gadgetren – OPPO Indonesia secara resmi meluncurkan handphone kelas menengah terbarunya yang bernama OPPO A15s di Tanah Air.

Sebagai penerus dari OPPO A15, handphone terbaru ini hadir dengan beberapa peningkatan hardware. Hal ini terlihat dari OPPO A15s yang menggunakan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB. Selain itu, dukungan slot microSD hingga kapasitas 256 GB turut dihadirkan pada handphone ini untuk berjaga-jaga apabila kapasitas internal hampir penuh.

Dapur pacu dari handphone ini telah dipercayakan pada MediaTek Helio P35 Octa-Core 2,35 GHz yang dapat menjalankan aplikasi dengan lancar. Untuk memberikan pengalaman bermain game yang lebih responsif, fitur HyperBoost 2.1 yang mengombinasikan FrameBoost dan TouchBoost pun telah dibenamkan pada OPPO A15s.

Baterai berkapasitas 4.230mAh yang hadir pada handphone ini diklaim OPPO mampu menawarkan waktu penggunaan seharian dalam pemakaian normal. Namun OPPO A15s masih menggunakan teknologi 10W Charging untuk pengisian daya baterainya.

Aryo Meidianto A selaku PR Manager OPPO Indonesia mengungkapkan bahwa OPPO senang dapat menghadirkan OPPO A15s sebagai handphone yang dapat memenuhi kebutuhan pengguna agar dapat saling terhubung dan berinteraksi melalui media sosial.

OPPO-A15s-Spec

“Layar besar 6,52 inci dengan teknologi TFT LCD dan resolusi HD+ (1600 x 720 piksel) dihadirkan untuk menunjang kebutuhan multimedia dan beragam kegiatan saat pandemi seperti belajar maupun bekerja secara online dari rumah,” tambah Aryo.

OPPO A15s mempunyai layar yang memenuhi bagian depan ditambah poni berbentuk tetesan air. Sementara Corning Gorilla Glass 3 juga telah dihadirkan pada perangkat ini untuk meminimalisir terjadinya goresan pada layar.

Pada poninya terdapat kamera depan 8 MP yang didukung fitur AI Beautification sehingga dapat menghasilkan foto selfie dengan natural dan mempunyai wajah yang mulus. Kamera ini pun dapat dimanfaatkan untuk video call maupun Face Unlock.

OPPO A15s ok

Beralih ke bagian belakang, terlihat tiga kamera yang mempunyai komposisi kamera utama 13 MP, depth 2 MP, dan makro 2 MP. Kamera makro handphone ini dapat dimanfaatkan untuk mengambil foto dari jarak dekat hingga 4 cm.

Pada aplikasi bawaannya, terdapat fitur Portrait Bokeh yang mengombinasikan kamera utama dan depth untuk mengambil foto dengan efek latar buram secara instan. Tak ketinggalan, OPPO A15s juga sudah didukung dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth, dan ColorOS 7.2 berbasiskan Android 10.

Hadir dengan dua pilihan warna Dynamic Black dan Mystery Blue, OPPO A15s akan mulai dijual 11 Februari 2021 dengan harga Rp 2.299.000 di Indonesia, baik secara offline maupun online.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar