ASUS Zenbook DUO UX8406
Berita Smartphone

Ini Alasan Samsung Tidak Menghadirkan Slot MicroSD Pada Seri Galaxy S21

Galaxy-S21_series_pinkvioletblack

Gadgetren – Pada artikel sebelumnya, tim Gadgetren telah menulis tentang tiga hal penting yang perlu konsumen Indonesia perhatikan saat ingin membeli handphone flagship terbaru seri Samsung Galaxy S21.

Salah satunya, ekspansi penyimpanan tambahan berupa slot microSD yang kini tidak lagi hadir pada seri Galaxy S21. Bagi kebanyakan pengguna handphone, slot microSD masih terbilang dianggap penting sebagai pertimbangan awal membeli sebuah perangkat untuk mendukung aktivitas sehari-hari mereka.

MicroSD kerap kali digunakan sebagai tempat penyimpanan foto, video, dan dokumen yang lebih luas termasuk untuk menyimpan data game-game favorit mereka yang kebanyakan membutuhkan ruang memori tidak sedikit.

Menanggapi hal tersebut, Taufiqul Furqan selaku Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia mengatakan bahwa pihaknya melihat adanya perubahan perilaku konsumen Samsung dimana sudah semakin jarang melakukan penambahan microSD.

“Karena mereka lebih merasa nyaman dengan internal memori dengan performa yang diberikan. Selain itu, konsumen sudah semakin terbiasa menyimpan data di Cloud hingga mengurangi penggunaan eksternal memori card,” ujarnya kepada tim Gadgetren.

Di samping meniadakan microSD, Samsung pun turut menjual seri Galaxy S21 tanpa charger dan earphone di dalam kemasan boks penjualannya. Sementara itu pembeli hanya mendapatkan satu unit handphone, SIM ejektor, USB Type-C, dan buku panduan dasar penggunaan.

Terkait penjualan seri Galaxy S21 tanpa charger, Taufiq pun mengabarkan bahwa sejauh ini pihaknya melihat animo yang baik dalam periode pre-order dan mengklaim bahwa konsumen Indonesia sudah cukup menerima dan memahami tujuan Samsung untuk kepentingan keberlanjutan hidup atau bumi yang hijau (Sustainability).

Boks-Samsung-Galaxy-S21-Series-dan-satu-unit-ponsel

Namun demikian, hal ini tak dapat dipungkiri bahwa penjualan handphone tanpa charger dimulai oleh Apple lewat seri iPhone 12 di tahun 2020. Pada awalnya Samsung Global memang sempat menggoda Apple, namun kini ikut meramaikan tren baru tersebut.

Rasa baru dalam seri Galaxy S21 lainnya juga hadir melalui dukungan stylus S Pen pada Galaxy S21 Ultra yang terdiri dari S Pen standar dan S Pen Pro dengan fitur Air Action berteknologi Bluetooth.

Dengan membawa S Pen, Samsung ingin memberikan pengalaman baru untuk komunitas pengguna Galaxy dimana sebelumnya S Pen hanya tersedia secara eksklusif di seri Samsung Galaxy Note.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar