ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Berita Smartphone

Qualcomm Rilis Chipset Snapdragon 6xx Series Pertama dengan 5G

Qualcomm Snapdragon 690 5G Feature

Gadgetren – Sebagai salah satu produsen teknologi besar di dunia, Qualcomm telah menghadirkan beragam chipset untuk perangkat mobile di berbagai kelas.

Mengikuti perkembangan teknologi yang semakin pesat ini, Qualcomm baru saja mengumumkan chipset Snapdragon seri 6xx pertamanya yang telah mendukungan jaringan 5G dengan nama Qualcomm Snapdragon 690 5G Mobile Platform.

Selanjutnya beberapa perusahaan OEM/ODM seperti HMD Global, LG Electronics, Motorola, Sharp, TCL, dan Wingtech akan mengumumkan smartphone buatannya yang ditenaga oleh chipset Snapdragon 690 Octa-Core.

Qualcomm Snapdragon 690 5G

Cristiano Amon selaku President Qualcomm Incorporated mengungkapkan bahwa dengan lebih dari 375 desain 5G yang diluncurkan atau hingga saat ini sedang dalam pengembangan menggunakan solusi 5G Qualcomm Technologies, mereka mencoba memimpin penyebaran 5G di seluruh tingkat yang berbeda untuk menghadirkan kamera, kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI), dan pengalaman bermain game generasi selanjutnya yang semakin meluas.

Sementara Snapdragon 6xx ini mempunyai potensi dalam memudahkan lebih dari 2 miliar pengguna smartphone di seluruh dunia dalam mengakses jaringan generasi terbaru. Modem 5G Snapdragon X51-RF yang dihadirkan pada chipset ini telah dioptimalkan untuk membawa kecepatan multi-gigabit dan jangkauan 5G yang sangat cepat bagi seri 6xx untuk pertama kalinya.

Qualcomm Snpadragon 690 menghadirkan beragam fitur menarik, salah satunya dukungan resolusi 4K HDR (true 10-bit) untuk menangkap lebih dari satu miliar warna dan mengambil foto dengan ukuran besar yang mencapai 192 Megapiksel.

Qualcomm Snapdragon Chip Header

Bahkan chipset terbaru ini sudah mendukung layar dengan refresh rate tinggi 120Hz untuk memberikan pengalaman tampilan antarmuka dan gerakan transisi yang mulus bagi pengguna smartphone. Ditambah lagi jaringan 5G akan memberikan akses internet sangat cepat ke game multi-player berbasis cloud secara virtual ke para gamer kapanpun dan di manapun berada.

Tak hanya itu, Snapdragon 690 juga telah dibekali dengan Qualcomm AI Engine generasi ke-5 yang dapat menghadirkan kamera untuk menghasilkan video maupun foto secara pintar, penerjemah suara, pemrosesan gambar berbasis AI, dan pengalaman gaming yang meningkat berkat kemampuan AI.

Qualcomm Snapdragon Header

Berkat CPU Qualcomm Kryo 560 Octa-Core dengan kecepatan maksimal 2.0 GHz, Snapdragon 690 mempunyai peningkatan performa hingga 20% dibandingkan generasi sebelumnya. Ditambah lagi teknologi proses yang digunakan oleh chipset ini sudah 8nm.

Menurut Qualcomm, produk berbasis Snapdragon 690 diharapkan tersedia secara komersial pada pertengahan kedua tahun 2020. Sementara itu, dikabarkan akan terdapat lebih dari 1.800 perangkat dengan seri 6xx yang telah diumumkan dan sedang dalam pengembangan.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar