ASUS Zenbook S 14 OLED UX5406
Aplikasi Berita

Hingga Bulan Juni 2020, Gojek Kirim Bantuan Sosial Sembako Lewat GoSend Di DKI Jakarta

GoSend-Kemensos-Bantu-Distribusi-Bantuan-Sosial-Header.

Gadgetren – Gojek melalui layanan logistik GoSend berusaha untuk mendukung pemerintah dalam mendistribusikan bantuan sosial yang merupakan bagian dari Kebijakan Jaringan Pengaman Sosial bagi masyarakat terdampak COVID-19.

Langkah ini merupakan inisiatif dari Kementerian Sosial (Kemensos) atas arahan Presiden Republik Indonesia. Keterlibatan Gojek dalam program ini terjadi setelah mendapat kepercayaan PT Pos Indonesia Kantor Regional IV untuk mengerahkan mitra driver dalam mendistribusikan bantuan sosial berupa Paket Sembako.

Junaidi selaku Head of Logistic Gojek mengatakan bahwa sebagai perusahaan anak bangsa pada program ini, para mitra driver akan bersiaga di wilayah-wilayah yang telah ditentukan oleh Pos Indonesia dan membagikan bantuan berupa paket sembako ke lokasi-lokasi tujuan.

Mitra driver Gojek telah memulai pengiriman pertama bantuan sosial Kebijakan Jaringan Pengaman Sosial bagi masyarakatterdampak COVID-19 di wilayah DKI Jakarta sejak tanggal 15 April lalu seperti yang disiarkan oleh laman resmi Kemensos.

Pembagian sembako ini dikerjakan GoSend dengan cara mitra driver menjemput bantuan paket sembako dari lokasi drop point dan mengirimkan ke alamat penerima, berdasarkan data yang diberikan oleh PT Pos Indonesia.

Dalam proses pengiriman, Gojek juga memastikan kemasan yang baik dan layak untuk mencegah kerusakan selama proses pengiriman. Untuk setiap paket yang terkirim, para mitra driver akan memberikan laporan berupa foto penerima dan foto kopi KTP penerima.

Adapun bantuan sosial berupa Paket Sembako ini akan disalurkan kepada 1,2 juta keluarga yang membutuhkan, berdasarkan data Pemerintah DKI Jakarta. Paket Sembako tersebut berisi bahan makanan serta kebutuhan sehari-hari seperti beras, minyak goreng, kecap manis, sambal, mie instan, sarden, kornet sapi, teh celup, susu UHT, dan sabun batang.

GoSend Distribusi Bantuan Sosial

Dari bulan April sampai Juni 2020, setiap kepala keluarga penerima bantuan akan menerima distribusi Paket Sembako dua kali per bulan senilai Rp300.000 per paket.

Menteri Sosial, Juliari P. Batubara mengungkapkan bahwa mekanisme penyaluran bansos dimulai dari penyediaan dan pengemasan sembako di gudang penyedia barang untuk dikirimkan langsung ke rumah keluarga penerima manfaat (KPM).

“Mekanisme ini ditempuh agar penerima bansos tidak keluar rumah di masa pencegahan pandemi COVID-19. Mekanisme ini sesuai dengan yang selalu saya sampaikan agar masyarakat #dirumahaja karena bansos kami antar,” tuturnya.

Agar para mitra tetap sehat dan aman dalam menjalankan tugas, Gojek beroperasi dengan menerapkan prosedur operasional standar (SOP) khusus seperti contactless delivery.

Mitra wajib menggunakan masker dan sarung tangan dalam menjalankan tugas, melaksanakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), menjaga jarak sedikitnya satu meter dengan orang lain, melakukan desinfeksi kendaraan dan atribut setelah selesai digunakan, dan tidak diperbolehkan bertugas ketika suhu badan di atas normal atau sedang sakit.

“Kami berharap bahwa Kebijakan Jaringan Pengaman Sosial bagi masyarakat yang terdampak COVID-19 ini akan memberikan manfaat yang positif bagi .hari ini.

Tentang penulis

Ageng Wuri

Reporter Gadgetren yang aktif menulis seputar berita terbaru di dunia smartphone, tablet, IoT, laptop, hingga peralatan elektronik rumahan.

Tinggalkan Komentar