ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita

ASUS Buka ROG Store di Mall Ambassador Jakarta, Pembeli Beruntung Dapat ROG Phone 2 Gratis!

ROGStore-Ambas-Feature

Gadgetren – ASUS baru saja membuka ROG (Republic of Gamers) Store keduanya di Jakarta, tepatnya di Mall Ambassador.

Tidak hanya sebagai tempat untuk membeli perangkat ROG dan produk gaming ASUS, ROG Store Mall Ambassador ini juga menjadi tempat bagi orang-orang untuk mengetahui informasi terkini mengenai perangkat serta teknologi gaming ROG.

Bahkan kamu yang mengunjungi tempat ini pun dapat mencoba beragam perangkat ROG terkini dan merasakan pengalaman bermain game terbaik di ROG Store Mall Ambassador, Jakarta.

Pihak ASUS sendiri meghadirkan ROG Store Mall Ambassador dengan konsep modern yang mengedepankan pengalaman pengguna atau user experience. Kamu dapat mencoba beragam perangkat notebook ROG seri terbaru di tempat ini.

Nantinya pada setiap experience zone akan didampingi staff yang telah berpengalaman sehingga kamu bisa mendapatkan informasi yang lengkap dari setiap produk yang dipamerkan.

ROGStore-Ambas-All

Untuk produk yang hadir di ROG Store ini terdiri dari jajaran produk notebook gaming, mulai dari TUF Gaming, ROG Strix, dan Zephyrus Series. Sementara ROG Strix III dan Zephyrus versi Glacier Blue menjadi beberapa produk terbaru yang hadir di ROG Store Mall Ambasador.

Bagi kamu yang menginginkan laptop gaming tipis dan ramping, maka dapat memilih ROG Zephyrus dengan prosesor bertenaga dan chipset grafis NVIDIA GeForce RTX. Sementara itu, ROG Store Mall Ambassador juga menyediakan beragam jajaran notebook gaming ASUS dengan prosesor AMD Ryzen, seperti TUF Gaming FX505DV dn Zephyrus G GA502DU.

ROGStore-Ambas-strix

Selain untuk gamer, pihak ASUS pun mengklaim bahwa ROG Store Mall Ambassador juga bisa menjadi tempat yang tepat untuk para content creator untuk membeli laptop bertenaga dalam menunjang pekerjaannya.

Menurut ASUS, ROG Zephyrus M dan Zephyrus S mempunyai spesifikasi dan fitur yang dapat diandalkan untuk para content creator dan profesional kreatif dalam berkarya, terutama sudah mempunyai layar dengan sertifikasi dari Pantone Validate Display.

ROGStore-Ambas-ruang

Bagi kamu yang membeli notebook gaming ASUS di ROG Store Mall Ambassador akan berkesempatan mendapatkan beragam promo dengan hadiah menarik pada saat pembelian unit laptop gaming.

Hadiah menarik ini terdiri dari jaket ROG Under Armour, voucher belanja, dan ROG Tumblr. Bahkan pembeli laptop di ROG Store ini pun bisa mengikuti Lucky Draw spesial dengan hadiah besar, seperti Headset Gaming, ROG Phone 2, hingga hadiah lainnya senilai jutaan rupiah dengan berbelanja minimal Rp 10 juta (dan kelipatannya).

Bagi kamu yang tertarik dengan Lucky Draw ini, maka dapat membeli laptop gaming di ROG Store Mall Ambassador dari tanggal 28 November hingga 28 Desember 2019.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar