ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita

Black Shark Umumkan Waktu Peluncuran Black Shark 2 Pro di Indonesia!

Black Shark 2 Pro AnTuTu

Gadgetren – Black Shark merupakan perusahaan yang meluncurkan smartphone khusus gaming dengan spesifikasi hardware yang mumpuni.

Beberapa bulan lalu Black Shark sudah meluncurkan smartphone gaming terbarunya yang bernama Black Shark 2 Pro di Malaysia. Pada saat acara tersebut, Black Shark berjanji akan segera membawa Black Shark 2 Pro ke Indonesia.

Nampaknya, Black Shark sebentar lagi akan menepati janjinya karena melalui akun Instagram resminya baru saja mengumumkan bahwa akan meluncurkan Black Shark 2 Pro dalam acara final MPL Season 4 pada tanggal 26 dan 27 Oktober 2019 di Jakarta, Indonesia.

Selain itu, Black Shark mengatakan bahwa smartphone terbarunya itu akan ekslusif dijual di Blibli. Dengan performa yang sangat bertenaga, Black Shark 2 Pro akan menjadi smartphone gaming yang menarik ketika dijual di Indonesia.

Diciptakan khusus gaming, smartphone yang satu ini hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 855+ Octa-Core yang sangat cepat berkat kecepatan maksimal yang mencapai 2,96 GHz dan teknologi fabrikasi 7nm.

RAM dengan pilihan 8 GB atau 12 GB dan storage internal dengan pilihan 128 GB atau 256 GB akan mendampingi kemampuan dari chipset tersebut. Namun belum diketahui mengenai varian kapasitas RAM dan storage internal berapa yang akan hadir di Indonesia.

Baterai berkapasitas 4.000 mAh pun disematkan pada smartphone ini yang dapat bertahan lama dalam pemakaian normal. Sementara 27W Fast Charging juga telah hadir pada perangkat ini sehingga mampu mengisi daya baterai dengan ngebut.

Untuk memanjakan penggunanya dalam bermain game, layar dari Black Shark 2 Pro ini hadir dengan lebar 6,39 inci yang mempunyai resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), berteknologi AMOLED, DCI-P3, dan sampling-rate 240 Hz.

Dari sektor kamera pun akan cukup bersaing karena smartphone ini menggunakan dua kamera belakang dengan kombinasi kamera utama 48 MP dan kamera telephoto 12 MP yang dapat menghasilkan foto dengan bagus.

Sementara kamera depannya mempunyai resolusi 20 MP yang dapat mengakomodasi foto selfie atau wefie dengan baik. Dengan spesifikasi yang ditawarkan ini, Black Shark 2 Pro menjadi salah satu smartphone gaming menarik di tahun 2019. Menurut kamu, apakah perangkat ini akan laris di Indonesia?

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar