Gadgetren – Pada bulan Agustus 2019 silam, vivo secara resmi meluncurkan smartphone kelas menengahnya yang bernama vivo Z1 Pro di Indonesia.
Vivo Z1 Pro ini mempunyai konfigurasi RAM 4 GB dan storage internal 64 GB. Kini vivo mengumumkan bahwa akan meluncurkan varian terbaru dari smartphone ini yang mempunyai RAM 6 GB dan storage internal 128 GB di Indonesia.
Hampir sama dengan RAM 4 GB, varian Z1 Pro terbaru ini masih menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 712 Octa-Core 2,3 GHz yang bertenaga berkat teknologi proses 10nm dan AIE (Artificial Intelligence Engine).
Tak lupa, fitur Multi-Turbo dan Ultra Game Mode yang dihadirkan pada smartphone ini mampu membuat performanya meningkat ketika game sedang dijalankan. Baterai berkapasitas 5.000 mAh yang ditanamkan di dalamnya mampu bertahan hampir seharian penuh dalam pemakaian normal.
Fitur 18W Dual-Engine Fast Charging telah hadir pada perangkat ini yang memungkinkan pengisian daya baterai cepat. Selain itu, terdapat juga fitur Reverse Charging yang memungkinkan vivo Z1 Pro dapat mengisi daya baterai smartphone lainnya.
Soal urusan fotografi, vivo Z1 Pro ini dilengkapi dengan tiga kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 16 MP, kamera ultra-wide 8 MP, dan kamera sekunder 2 MP. Kombinasi kamera utama dan sekundernya dapat menghasilkan foto bokeh (latar buram) dengan instan.
Sementara kamera ultra-wide memungkinkan pengambilan foto dengan sudut yang luas. Untuk kamera depannya mempunyai resolusi 32 MP yang dapat memanjakan penggunanya dalam berfoto selfie atau wefie.
Untuk layarnya memiliki lebar 6,53 inci dengan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), berteknologi IPS LCD, dan berdesain Ultra O Screen yang memenuhi bagian depan dengan punch hole di bagian kiri atasnya.
Sensor fingerprint berada di bagian belakangnya yang memungkinkan penggunanya dapat membuka kunci smartphone hanya menggunakan sidik jari. Sementara fitur Face Unlock juga turut dihadirkan dalam perangkat ini.
Vivo secara resmi akan menjual vivo Z1 Pro pada tanggal 17 September 2019 di Lazada Indonesia. Namun hingga berita ini ditulis, belum muncul bocoran mengenai harga resminya. Untuk itu, kita harus menunggu hingga penjualannya besok. Menurut kamu, apakah smartphone ini menarik untuk dimiliki?
Tinggalkan Komentar