ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Smartphone

Resmi! Redmi Note 8 Pro Jadi Smartphone Berkamera 64MP Pertama di Dunia

Redmi Note 8 Pro Feature

Gadgetren – Hari ini Redmi secara resmi meluncurkan dua smartphone terbarunya di Tiongkok, yakni Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro.

Di antara keduanya, Redmi Note 8 Pro yang paling menarik perhatian saya karena mempunyai spesifikasi hardware yang tinggi didampingi dengan kemampuan kamera yang beresolusi besar.

Bahkan Redmi Note 8 Pro ini menjadi smartphone dengan kamera 64 MP pertama di dunia. Meskipun realme memperkenalkan smartphone dengan kamera 64 MP terlebih dahulu, namun hingga saat ini smartphone realme tersebut belum diluncurkan secara resmi di dunia.

Dari sektor kamera, Redmi Note 8 Pro ini hadir dengan empat kamera belakang yang mempunyai konfigurasi kamera utama 64 MP (apertur f/1.8), kamera sekunder 2 MP (apertur f/2.4), kamera ultra-wide 8 MP (apertur f/2.2), dan kamera makro 2 MP.

Kamera utama belakangnya ini menggunakan sensor Samsung ISOCELL Bright GW1 yang mampu menghasilkan foto hingga resolusi 64 MP. Sementara itu, teknologi Quad-Binning Pixel ini memungkinkan hasil foto menjadi lebih tajam dan kaya informasi pada saat menjadi resolusi 16 MP.

Kamera ultra-wide yang hadir pada perangkat ini memungkinkan pengambilan foto dengan area luas. Pengguna smartphone ini juga dapat menghasilkan foto makro dari jarak dekat berkat hadirnya kamera makro.

Redmi Note 8 Pro Black

Menariknya, kamera utama Redmi Note 8 Pro mampu merekam video slow-motion dengan kecepatan 960fps. Bagi pencinta selfie, smartphone ini pun telah dibekali dengan kamera depan yang beresolusi 20 MP.

Dapur pacunya dipercayakan pada chipset MediaTek Helio G90T Octa-Core yang dikembangkan untuk smartphone gaming. Dengan kata lain, Redmi Note 8 Pro mampu menjalankan aplikasi atau game dengan mulus tanpa hambatan.

Teknologi Liquid Cooling yang hadir pada smartphone ini memungkinkan suhu tetap stabil, meskipun penggunanya bermain game dalam waktu yang lama. Tak lupa, fitur Game Turbo 2.0 dan HyperEngine by MediaTek membuat performa Redmi Note 8 Pro menjadi lebih tinggi ketika game sedang dijalankan.

Redmi Note 8 Pro White

RAM dengan pilihan 6 GB atau 8 GB dan storage internal dengan pilihan 64 GB atau 128 GB telah dihadirkan pada smartphone ini untuk mendampingi performa dari chipset yang ngebut tersebut.

Baterai berkapasitas 4.500 mAh yang hadir pada smartphone ini mampu bertahan seharian penuh dalam pemakaian normal. Dukungan 18W Rapid Charging pun telah dibenamkan di dalamnya sehingga memungkinkan pengisian daya baterai dengan super cepat.

Untuk layarnya mempunyai lebar 6,53 inci dengan resolusi Full HD+ (2340 x 1080 piksel), berteknologi IPS LCD, dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 5, dan beraspek rasio 19.5:9 yang memenuhi bagian depan dengan poni berbentuk waterdrop di bagian atasnya.

Hampir mirip dengan smartphone Redmi saat ini, Redmi Note 8 Pro ini telah dilengkapi dengan sertifikat IP52 yang membuktikan bahwa telah tahan terhadap cipratan air. Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth, sensor fingerprint, Face Unlock, dan MIUI 10 berbasiskan Android 9 Pie telah disematkan di dalamnya.

Redmi Note 8 Pro sendiri hadir dalam 3 varian yang terdiri dari:

  • RAM 6 GB + storage internal 64 GB = 1.399 Yuan atau sekitar Rp 2,79 juta
  • RAM 6 GB + storage internal 128 GB = 1.599 Yuan atau sekitar Rp 3,19 juta
  • RAM 8 GB + storage internal 128 GB = 1.799 Yuan atau sekitar Rp 3,59 juta

[Sumber : Gizmochina]

ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar