ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Aplikasi

Tak Perlu Mencari Remote Asli, Dengan 3 Aplikasi Remote Ini Kamu Bisa Mengontrol AC

Aplikasi Remote AC Header[Ilustrasi Oleh Pixabay]

Gadgetren – Berkat perkembangan teknologi, apa pun kini bisa dilakukan dengan mudah menggunakan smartphone. Bahkan hal-hal yang sebelumnya tidak bisa dilakukan, menjadi mungkin untuk dilakukan.

Tidak bisa dipungkiri memang, smartphone yang hadir beberapa waktu belakangan ini biasanya dilengkapi dengan fitur tambahan yang memungkinkan hal-hal tersebut di atas. Salah satunya adalah fitur Infra Red (IR) Blaster.

Dengan menggunakan fitur yang sebenarnya sudah ada sejak lama ini, perangkat smartphone dapat mengemulasi perintah ke berbagai macam perangkat dengan kontrol IR, seperti pendingin ruangan atau AC salah satunya.

Namun supaya fitur ini bisa digunakan, pengguna perlu memasang aplikasi tambahan karena pada beberapa perangkat tidak menyertakannya, mengingat fitur IR Blaster biasanya digunakan sebagai fitur transfer data.

Mi Remote Controller

Salah satu aplikasi remote yang bisa digunakan untuk mengontrol AC adalah Mi Remote Controller. Aplikasi ini merupakan aplikasi buatan Xiaomi, tetapi bisa digunakan pada semua jenis smartphone yang memiliki IR Blaster tertanam.

Aplikasi ini bahkan mendukung kontrol melalui protokol standar jaringan Wi-Fi untuk mengontrol perangkat-perangkat smart TV, seperti Mi TV ataupun Mi Box, dan juga perangkat buatan produsen lainnya.

Mi Remote Controller tersedia secara gratis di Google Play Store.

Universal TV Remote – Zaza Remote

Aplikasi Zaza Remote juga bisa menjadi alternatif bagi kamu yang akan menggunakan IR Blaster untuk mengontrol AC. Hal ini karena aplikasi ini telah dilengkapi dengan database merk dan tipe AC yang sangat banyak.

Selain itu, aplikasi ini adalah salah satu aplikasi yang menawarkan tambahan dukungan untuk IR Blaster tambahan, yakni perangkat tambahan untuk smartphone yang tidak mendukung IR Blaster secara tertanam.

Bagi yang belum tahu, IR Blaster tambahan ini biasanya bisa dipasang di jack audio smartphone. Secara sederhana, perangkat tambahan ini akan mengubah sinyal audio dari aplikasi menjadi sinyal IR untuk dikirim ke perangkat lain.

Meskipun ditulis sebagai remote TV, Universal TV Remote – Zaza Remote bisa digunakan untuk mengontrol banyak perangkat, seperti AC dan DVD player. Aplikasi ini bisa diunduh secara resmi di Google Play Store.

Peel Smart Remote

Aplikasi remote lain yang bisa digunakan untuk mengontrol AC adalah Peel Smart Remote. Berbeda dengan Zaza Remote, aplikasi ini secara khusus dibangun untuk perangkat smartphone dengan IR Blaster secara tertanam.

Namun meskipun demikian, aplikasi ini memiliki beberapa keunggulan, termasuk fitur lock screen yang kaya akan dukungan, dan bisa digunakan tanpa perlu membuka smartphone.

Aplikasi ini bisa diunduh melalui halaman Google Play Store berikut ini.

Tentang penulis

Sukindar

Penulis Gadgetren yang aktif membuat konten tentang panduan teknologi mulai dari cara menggunakan hingga membahas istilah-istilah khusus di dalamnya.

Tinggalkan Komentar