ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Berita Smartphone

Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ Resmi Dirilis di Indonesia, Andalkan 3 Kamera Canggih

Peluncuran Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ Header

Gadgetren – Hari ini Samsung meluncurkan 3 smartphone terbarunya pada keluarga Galaxy S10 yang terdiri dari Galaxy S10e, Galaxy S10, dan Galaxy S10+.

Di antara ketiganya, Galaxy S10 dan Galaxy S10+ memiliki konfigurasi dan kemampuan kamera yang sama. Selain itu, performa dan desain layar dari keduanya pun bisa dibilang sama-sama menarik.

Samsung Galaxy S10 dan Galaxy S10+ merupakan smartphone flagship yang sama-sama telah dibekali dengan 3 kamera utama yang terdiri dari kamera primer 12 MP berlensa wide (apertur f/1.5 dan f/2.4, Dual Pixel Autofocus, OIS) + kamera sekunder 12 MP berlensa telephoto (apertur f/2.4, OIS, Autofocus) + kamera tersier 16 MP berlensa ultra-wide (apertur f/2.2) dan LED Flash yang mampu menghasilkan foto dengan bagus.

Tampilan Depan Samsung Galaxy S10 Plus kotak

Kamera primer utamanya ini memungkinkan penggunanya dapat menghasilkan foto dengan hasil yang tajam dan bagus di berbagai kondisi berkat hadirnya apertur f/1.5 dan apertur f/2.4, dimana smartphone akan secara cerdas menentukan apertur sesuai dengan kondisi cahayanya.

Apabila kondisi cahaya sedang dalam keadaan cukup dan melimpah maka apertur akan menjadi f/2.4. Namun pada saat kondisi cahaya sedang minim atau malam hari maka apertur akan menjadi f/1.5 untuk menyerap cahaya yang lebih banyak.

Sementara kamera sekunder utamanya berlensa telephotop sehingga memiliki kemampuan untuk menangkap foto jarak jauh dengan hasil yang masih tajam dan tidak pecah hingga 2x optical zoom. Menariknya, kombinasi kamera primer dan sekunder utamanya ini memungkinkan penggunanya dapat mengambil foto bokeh (background blur) dengan instan dan rapi.

Bahkan berkat hadirnya fitur Live Focus, membuat penggunanya dapat menentukan tingkat blur sebelum atau sesudah mengambil foto. Selanjutnya, kamera tersier utamanya memiliki lensa ultra-wide yang memungkinkan penggunanya dapat mengambil foto dengan area yang luas hingga 123 derajat.

Kamera dengan ultra-wide ini sangat cocok untuk mengambil foto pemandangan atau tempat yang luas dengan banyak orang di dalamnya. Bisa dibilang penggunanya dapat menghasilkan beragam jenis foto, mulai bokeh, jarak jauh, hingga area luas dengan hanya menggunakan satu perangkat saja.

Tampilan Antarmuka Samsung Galaxy S10

Keduanya sama-sama memiliki layar penuh dengan desain Infinity-O yang memiliki lengkungan di kedua sisi dan punch hole di bagian kanan atasnya. Sementara itu, kedua perangkat ini mempunyai layar dengan teknologi Dynamic AMOLED, HDR10+, resolusi Quad HD+, dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 6, dan aspek rasio 19:9.

Samsung Galaxy S10+ mempunyai layar dengan lebar 6,4 inci yang lebih besar dibandingkan Galaxy S10 dengan lebar 6,1 inci. Sertifikat IP68 pun telah hadir pada keduanya yang membuktikan bahwa telah tahan terhadap debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter dalam waktu maksimal 30 menit.

Dapur pacu dari Galaxy S10 dan Galaxy S10+ dipercayakan pada chipset Exynos 9820 Octa-core 2,7 GHz berteknologi proses 8nm yang mempunyai performa bertenaga lengkap dengan NPU (Neural Processing Unit) untuk mengendalikan kecerdasan buatan.

Untuk mengimbangi kemampuan chipset tersebut, Galaxy S10 telah dilengkapi dengan RAM 8 GB dan storage internal 128 GB. Sementara Samsung Galaxy S10+ mempunyai varian RAM 8 GB + ROM 128 GB, RAM 8 GB + ROM 512 GB, dan RAM 12 GB + ROM 1 TB.

Samsung Galaxy S10 3 Kamera

Sementara itu, apabila pengguna kedua perangkat ini masih merasa kapasitas internalnya kurang lega maka dapat menambahkan microSD hingga 512 GB. Selain itu, baterai Galaxy S10+ mencapai 4100 mAh yang lebih besar dibandingkan dengan Galaxy S10 yang hanya memiliki kapasitas 3400 mAh.

Kedua produk ini pun dibekali dengan fitur pengisian daya cepat 15W Fast Charging dan 15W Fast Wireless Charging. Sementara itu, terdapat juga fitur Wireless PowerShare yang memungkinkan Galaxy S10 dan Galaxy S10+ mampu menjadi powerbank wireless bagi smartphone lain.

Menariknya, kedua smartphone ini memiliki fitur sensor ultrasonic fingerprint di dalam layar yang dapat mendeteksi sidik jari secara 3 dimensi sehingga dapat dikenali secara akurat, baik ketika kondisi jari normal, basah, maupun berminyak.

Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth, dan sistem operasi Android 9.0 Pie dengan tampilan antarmuka One UI telah hadir di dalamnya. Selanjutnya, Samsung sendiri menyelenggarakan penjualan perdananya pada tanggal 8 Maret hingga 10 Maret 2019 di Central Park Jakarta, Kota Kasablanka Jakarta, Sun Plaza Medan, dan Pakuwon Mall Surabaya.

Untuk harga yang ditawarkan Samsung pada Galaxy S10 dan Galaxy S10+ ini terdiri dari:

Samsung Galaxy S10

  • RAM 8 GB dan storage internal 128 GB = Rp 12.999.000.

Samsung Galaxy S10+

  • RAM 8 GB dan storage internal 128 GB = Rp 13.999.000
  • RAM 8 GB dan storage internal 512 GB = Rp 18.499.000
  • RAM 12 GB dan storage internal 1 TB = Rp 23.999.000

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar