Gadgetren – Permainan bergenre battle royale kini semakin banyak digemari. Oleh karena itu, banyak pengembang game yang mulai mengembangkan permainan dengan mengusung genre tersebut.
Genre permainan battle royale sendiri merupakan sebuah genre permainan video yang menuntut para pemain menjadi satu-satunya pemain atau tim yang berhasil bertahan hidup hingga pertandingan berakhir.
Pada awalnya, tren permainan battle royale ini diawali dengan popularitas PlayerUnknown Battleground atau PUBG di komputer. Akan tetapi sekarang, permainan battle royale pun juga merambah ke industri permainan untuk perangkat seluler.
Terdapat banyak permainan seluler yang sekarang ini mengusung gameplay mirip PUBG. Menariknya, beberapa permainan battle royale tersebut bahkan bisa dimainkan baik secara online maupun offline.
Garena Free Fire
Salah satu permainan yang mirip dengan PUBG dan sangat populer di masyarakat Indonesia adalah Garena Free Fire. Bahkan permainan ini berhasil menduduki tangga tertinggi permainan aksi di Google Play Store.
Hampir sama dengan PUBG, para pemain akan disuguhi beberapa map yang bisa dipilih, jenis senjata yang banyak, serta permainan solo hingga permainan tim dengan jumlah maksimal empat orang.
Yang cukup menarik, Garena selaku pengembangnya pun sering menyelenggarakan event khusus dengan hadiah yang tentunya sangat menguntungkan bagi para pemainnya.
Rules Of Survival
Hadir dengan dukungan grafis yang lebih baik, Rules Of Survival juga bisa dicoba bagi kamu yang gemar memainkan permainan seluler yang bergenre battle royale. Permainan buatan NetEase Games ini memiliki dukungan pemain yang lebih banyak untuk setiap pertandingannya.
Bahkan dalam pembaruannya, permainan battle royale ini telah menghadirkan map 8 x 8 km, yang bisa menampung hingga 300 orang pemain untuk bertarung di berbagai macam medan.
Survival Heroes
Mengambil gameplay yang sedikit berbeda dengan kebanyakan permainan battle royale lain, Survival Heroes sangat cocok bagi kamu yang baru beralih dari permainan MOBA (Multiplayer Online Battle Arena).
Pasalnya, permainan buatan Snail Games USA Inc ini memasukkan ciri khas MOBA ke dalam permainan battle royale, seperti kontrol permainannya, karakternya, hingga penggunaan skill set khusus di dalamnya.
Creative Destruction
Bagi kamu yang tidak kebagian game Fortnite, permainan Creative Destruction bisa menjadi pilihan tepat. Pasalnya, selain menghadirkan jenis permainan seperti PUBG, permainan ini juga menawarkan fitur seperti membuat bangunan layaknya permainan Minecraft.
Jadi, selain bisa bertahan dengan menggunakan senjata atau item yang disediakan di permainan, pemain Creative Destruction bisa bertahan hidup dengan membangun atau membuat sesuatu.
Giant.io
Giant.io cukup tepat bagi kamu yang memiliki perangkat dengan spesifikasi yang kurang mumpuni. Permainan ini menawarkan ukuran file yang cukup ringan, tetapi menawarkan kualitas grafis yang tidak kalah bagusnya.
Hampir sama dengan Creative Destruction, permainan battle royale ini juga menawarkan gameplay ala Fortnite, yang menawarkan fitur Building Mode. Dan menariknya, permainan ini menawarkan mode offline bagi mereka yang ingin berlatih.
Tinggalkan Komentar