ASUS ROG Zephyrus G16 (2024) GA605
Smartphone

Xiaomi Redmi Note 5 Pro vs Redmi Note 6 Pro. Mana HP Snapdragon 636 Terbaik?

Xiaomi Redmi Note 5 Pro vs Redmi Note 6 Pro Header

Gadgetren – Meskipun Xiaomi Redmi Note 5 Pro tidak hadir di Indonesia, namun spesifikasi hardware yang dimilikinya ditawarkan pada Redmi Note 5 yang secara resmi telah lolos TKDN di Indonesia.

Chipset yang digunakan oleh Redmi Note 5 Pro pun bertenaga karena dipercayakan pada Qualcomm Snapdragon 636 Octa-core berteknologi proses 14nm. Sementara itu, justru penerusnya telah lahir di Indonesia secara resmi dengan nama Redmi Note 6 Pro.

Sekilas, spesifikasi hardware dan fitur yang hadir pada Redmi Note 6 Pro mengalami peningkatan dibandingkan dengan Redmi Note 5 Pro. Untuk itu, bagi Gadgeter yang penasaran dengan perbandingan keduanya maka dapat melihat informasi berikut ini.

Xiaomi Redmi Note 5 Pro vs Redmi Note 6 Pro

Layar

Xiaomi Redmi Note 5 Pro memiliki desain layar penuh 18:9 yang mempunyai resolusi Full HD+ (2160 x 1080 piksel), teknologi IPS, lebar 5,99 inci, dan dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass. Sementara Redmi Note 6 Pro mempunyai layar penuh 6,26 inci beraspek rasio 19:9 yang berponi, beresolusi Full HD+ (2280 x 1080 piksel), berteknologi IPS, dan dilindungi kaca anti gores Coning Gorilla Glass.

Spesifikasi hardware

Kedua smartphone Xiaomi ini sama-sama dilengkapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon 636 Octa-core berkecepatan 1,8 GHz dan berteknologi proses 14nm. Untuk Redmi Note 5 Pro memiliki varian RAM 4 GB + ROM 64 GB dan RAM 6 GB + ROM 64 GB.

Sementara Redmi Note 6 Pro mempunyai varian RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Sepertinya untuk varian RAM 6 GB dari Redmi Note 6 Pro akan hadir di Indonesia belakangan mirip seperti Redmi Note 5.

Baterai

Kedua smartphone ini sama-sama memiliki baterai dengan kapasitas 4000 mAh sehingga daya tahannya pun hampir sama berkat penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 636 Octa-core yang hemat baterai.

Kamera

Xiaomi Redmi Note 5 Pro dilengkapi dengan dua kamera belakang 12 MP + 5 MP dan kamera depan 20 MP yang dapat menghasilkan foto dengan bagus. Sementara Redmi Note 6 Pro dibekali dengan 4 kamera sekaligus yang mempunyai kombinasi 2 kamera belakang 12 MP + 5 MP dan 2 kamera depan 20 MP + 2 MP yang dapat mengambil foto dengan menarik.

Fitur lainnya

Kedua smartphone ini sama-sama telah dilengkapi dengan port microUSB 2.0, port jack audio 3,5mm, FM Radio, sensor Inframerah untuk Remote Control, Bluetooth, Face Unlock, dan sensor fingerprint. Apabila Redmi Note 5 Pro telah menggunakan MIUI 10 berbasiskan Android 8.1 Oreo, berbeda dengan Redmi Note 6 Pro yang masih menggunakan MIUI 9 berbasiskan Android 8.1 Oreo.

Harga

Xiaomi Redmi Note 5 Pro di India dijual dengan harga yang mencapai Rp 2,8 juta untuk varian RAM 4 GB + ROM 64 GB dan Rp 3,5 juta untuk varian RAM 6 GB + ROM 64 GB. Sementara Redmi Note 6 Pro di Indonesia dijual resmi mencapai Rp 2,6 juta untuk varian RAM 3 GB + ROM 32 GB dan Rp 3,1 juta untuk varian RAM 4 GB + ROM 64 GB.

Kesimpulan

Apabila dilihat dari fitur, kamera depan, garansi resmi, lebar layar, dan dukungan yang lebih baru maka Redmi Note 6 Pro bisa menjadi pilihan. Sementara jika dilihat dari harga dan update sistem operasinya maka Redmi Note 5 Pro yang lebih unggul.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar