Setelah meluncurkan Find X di Indonesia, nampaknya OPPO sedang mempersiapkan smartphone kelas menengah terbarunya yang bernama F9. Hal ini terlihat dari beberapa informasi di internet yang memperlihatkan bahwa billboard dan neonbox F9 mulai beredar di Indonesia.
Bahkan saya sendiri menemukan neonbox OPPO F9 sudah dipasang di stasiun Bogor lengkap dengan foto Chelsea Islan selaku brand ambassador OPPO yang sedang memegang F9 yang berwarna merah. Bahkan terlihat fitur VOOC Fast Charging.
Sekilas, fitur VOOC Fast Charging yang akan hadir di OPPO F9 ini memiliki kemampuan untuk mengisi daya baterai selama 5 menit yang dapat digunakan selama 2 jam untuk telepon. Bisa dibilang OPPO ingin mengisyaratkan bahwa teknologi VOOC sangat cepat dalam mengisi daya baterai.
Selanjutnya, situs resmi OPPO telah merilis bocoran mengenai spesifikasi hardware yang akan dimiliki oleh OPPO F9. Terlihat OPPO F9 akan menggunakan chipset yang dimiliki oleh F7, yakni MediaTek Helio P60 cta-core 2 GHz.
Berkat teknologi proses 12nm yang dibawanya, membuat Helio P60 memiliki performa yang bertenaga hampir setara Snapdragon 660. Bahkan chipset buatan MediaTek ini juga sudah bisa mengendalikan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).
Untuk mengimbangi kemampuan chipset tersebut, OPPO F9 akan menggunakan RAM 4 GB dan storage internal 64 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 256 GB. Dengan kombinasi ini memungkinkan smarthpone menjalankan game atau aplikasi dengan lancar.
Sementara layarnya memiliki lebar 6,3 inci dengan resolusi Full HD+ dan berteknologi IPS. Poni atau notch yang hadir pada smartphone ini lebih kecil dibandingkan OPPO F7. Selain itu, fitur Waterdrop screen telah hadir di dalamnya. Sayangnya belum diketahui fungsi dari fitur ini.
Kamera depan 25 MP dengan dukungan AI yang dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan hasil yang bagus. Sementara dua kamera belakangnya memiliki resolusi 16 MP + 2 MP dan LED Flash yang dapat menghasilkan foto bokeh (background blur) dengan cepat dan lancar.
Tak ketinggalan, dukungan jaringan 4G-LTE, WIFi, Bluetooth, dan ColorOS 5.2 berbasiskan Android Oreo. Dikabarkan smartphone ini akan diluncurkan secara resmi pada tanggal 15 Agustus 2018 di Vietnam. Sementara itu, berdasarkan rumor yang beredar mengatakan bahwa F9 akan hadir di Indonesia tidak lama dari peluncuran di Vietnam.
[Sumber : OPPO Vietnam]
Tinggalkan Komentar