ASUS Vivobook S 14 OLED S5406
Mading

5 Smartphone Tahan Banting dan Air yang Cocok Untuk Pekerja Lapangan

Ulefone Armor 2 Header

Gadgetren – Kini smartphone menjadi salah satu kebutuhan untuk menunjang aktivitas sehari-hari, baik pekerjaan maupun hiburan.

Bisa dibilang smartphone sendiri memiliki beragam fitur menarik sehingga dapat membantu orang untuk mempercepat pekerjaannya. Namun smartphone masa kini bisa dibilang memiliki ketahanan yang kalah dibandingkan dengan ponsel masa lalu.

Bahkan apabila smartphone terjatuh dari ketinggian tertentu akan langsung membuat kaca pecah, bodi hancur, bahkan membuatnya mati total. Tentu saja hal ini tidak cocok bagi Gadgeter yang memiliki pekerjaan di lapangan.

Namun tidak perlu khawatir karena beberapa perusahaan telah mengembangkan smartphone yang mampu bertahan dari benturan, air, debu, bahkan kondisi ekstrim sekalipun. Untuk itu, tim Gadgeter akan memberikan daftar mengenai smartphone tahan banting yang dapat digunakan oleh pekerja lapangan.

Ulefone Armor 2

Ulefone Armor 2

Ulefone merupakan salah satu vendor asal Cina yang terkenal dengan smartphone yang tahan banting dan memiliki baterai berkapasitas besar, namun memiliki harga yang murah. Dalam urusan smartphone tahan banting, Ulefone baru saja merilis Armor 2.

Perangkat yang satu ini telah dibekali dengan bodi tahan banting yang terbuat dari bahan karet. Selain itu, sertifikat IP68 juga telah hadir di dalamnya yang membuktikan bahwa Ulefone Armor 2 telah tahan terhadap debu dan air dengan kedalaman air hingga 1,5 meter dengan waktu maksimal 30 menit.

Tak ketinggalan, prosesor MediaTek Helio P25, RAM 6 GB, storage internal 64 GB, kamera utama 16 MP, kamera depan 13 MP, baterai 4700 mAh, NFC, layar 5 inci dengan resolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), dan sistem operasi Android Nougat. Harga smartphone yang satu ini hanya mencapai Rp 3,2 juta.

Doogee S60

Sebagai salah satu produsen smartphone tahan banting, Doogee telah meluncurkan smartphone S60 yang memilik sertifikat IP68 dan membuktikan bahwa smartphone ini telah tahan terhadap debu maupun air dengan kedalaman 1,5 meter hingga waktu masksimal 30 menit.

Untuk layarnya memiliki lebar 5,2 inci dengan resolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel dan dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 5. Soal urusan fotografi, Doogee S60 ini telah dibekali dengan kamera utama beresolusi 21 MP dan kamera depan 8 MP.

Perangkat yang satu ini memiliki spesifikasi hardware yang terdiri dari prosessor MediaTek Helio P25, RAM 6 GB, storage internal 64 GB, NFC, dan baterai berkapasitas 5.580 mAh. Bahkan bodinya sendiri berbahan karet sehingga tahan terhadap guncangan. Harga yang satu ini hanya mencapai Rp 4,1 juta.

AGM X2

AGM X2

AGM baru saja meluncurkan smartphone tahan bantingnya yang bernama X2. Produk yang satu ini telah dilengkapi dengan sertifikat IP68 yang membuktikan bahwa telah tahan terhadap debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter dengan waktu 30 menit.

Bahkan AGM juga menambahkan sertifikat tes militer Amerika Serikat yang membuktikan bahwa tahan terhadap guncangan, air, debu, temperatur ekstrim, dan getaran. Selain itu, bodinya juga terbuat dari karet yang tahan terhadap guncangan.

AGM X2 sendiri telah dilengkapi dengan layar 5,5 inci beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), prosesor Qualcomm Snapdragon 635, RAM 6 GB, storage internal 128 GB, baterai berkapasitas 6.000 mAh, dua kamera 12 MP, kamera depan 16 MP, dan baterai berkapasitas 6.000 mAh. Harga smartphone yang satu ini mencapai Rp 4,6 juta.

Blackview BV7000 Pro

Blackview BV7000 Pro

Blackview BV7000 Pro merupakan salah satu smartphone tahan banting yang telah dilengkapi dengan sertifikat IP68 yang telah membuktikan bahwa telah tahan terhadap debu maupun air hingga kedalaman 1,5 meter dengan waktu maksimal 30 menit.

Bodi smartphone ini memiliki bahan yang terbuat dari karet sehingga tahan banting. Untuk layarnya sendiri memiliki lebar 5 inci dengan resolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel) dan dilindungi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 3.

Dari sektor hardware, Blackview BV7000 Pro telah dilengkapi dengan prosesor MediaTek MTK6750T, RAM 4 GB, storage internal 64 GB, baterai berkapasitas 3500 mAh, kamera utama beresolusi 13 MP, dan kamera depan 8 MP. Smartphone ini memiliki harga yang mencapai Rp 2,5 juta.

CAT S60

CAT S60

Caterpillar merupakan salah satu perusahaan yang terkenal dalam memproduksi mesin konstruksinya untuk berbagai bangunan. Namun dalam bidang smartphone, ternyata mengembangkan CAT S60 yang bisa dibilang tahan banting.

CAT S60 sendiri telah dibekali dengan sertifikat IP68 yang membuktikan bahwa dapat bertahan hingga 5 meter dalam waktu 60 menit. Tak ketinggalan, sertifikat Militer MIL-STD-810G juga telah hadir dalam smartphone ini sehingga membuktikan tahan terhadap garam, air, debu, hujan, getaran, radiasi sinar matahari, dan suhu ekstrim.

Dari sektor hardware, smartphone yang satu ini telah dibekali dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 617, RAM 3 GB, storage internal 32 GB, kamera utama 13 MP, kamera depan 5 MP, dan baterai berkapasitas 3.800 mAh. Cat S60 ini mempunyai harga yang mencapai Rp 4,2 juta.

Itulah 5 smartphone yang tahan banting dan air yang dapat menjadi pilihan Gadgeter untuk digunakan dalam aktivitas lapangan, baik di gurun, hutan, pegunungan, maupun tempat dengan suhu ekstrim sekalipun.

Tentang penulis

Adhitya W. P.

Penulis pertama di Gadgetren yang biasa dikenal dengan Agan Adhit. Pengalaman belasan tahun menulis membuatnya hafal berbagai keunggulan dan kelemahan produk teknologi terutama handphone.

Tinggalkan Komentar